TANYA:
Apakah vaksin HIB itu dan fungsinya untuk apa
JAWAB:
Vaksin HIB ( Hemofilus Influenza B) berguna untuk mematikan bakteri yang
menyebabkan infeksi yang serius pada anak atau bayi. Biasa lebih dikenal
dengan kasus meningitis dan infeksi saluran nafas. Ini juga penyebab utama
infeksi darah dan infeki kulit jaringan. Vaksin ini lain dari vaksin
influenza yang tidak di rekomendasikan untuk diberikan pada bayi. Menurut
referensi imunisasi HIB dilakukan pada usia 2,4,6 dan 15 bulan. Atau
tergantung saran dari DSA anda. Dito dulu baru di imunisasi pada usia 6
bulan, dan hanya dilakukan sebanyak dua kali. Efek samping dari vaksin ini
ngga banyak kok, lain dari DPT yang suka menimbulin panas. Yang perlu
diingat, vaksin Hib tidak boleh diberikan kalo si kecil masih flu atau ada
sakit lain. 

TANYA:
Yang ingin saya tanyakan kapan sebaiknya vaksin HIB I diberikan?

JAWAB:
Vaksin HIB I dapat diberikan bersamaan dengan hepatitis B ke-3 pada hari
yang sama tetapi tentu pada tempat yang berbeda (paha kiri dan kanan). Atau
bila keberatan diberikan 2 vaksin sekaligus, vaksin HIB -1 dapat dipisah
dengan jarak 2-4 minggu dengan hepB-3. 


Vaksin Hib seperti yang kita ketahui bersama adalah untuk mencegah penyakit
yang disebabkan oleh bakteri (bukan virus) Haemophilus influenzae tipe B.
Kuman ini terutama menyababkan meningitis (radang selaput otak) dan
pneumonia pada bayi. Khusus tentang meningitis, dari penelitian yang telah
banyak dilakukan di negara lain, diketahui bahwa insidens (kejadian kasus
baru) tertinggi pada usia 6-12 bulan. Hal ini juga sesuai dengan penelitian
di RS di Jakarta dan Tangerang (oleh dr. Hardiono dkk) yang mendapatkan
bahwa kasus meningitis terbanyak pada usia tersebut. Jadi sebetulnya bila
ingin mencegah tentu yang terbaik sebelum usia tersebut, sehingga pada saat
bayi masuk usia 6-12 bulan ia sudah mempunyai kekebalan terhadap penyakit
ini. Jadi sebaiknya bila akan memberikan imunisasi Hib berikanlah sebelum
usia 6 bulan (tetapi setelah usia 2 bulan-agar hasilnya baik/imunogenik).
Satu-satunya kerugiannya memberikan vaksin ini dibawah 6 bulan dibandingkan
setelah setahun adalah jumlah suntikan yang diberikan. Di atas setahun hanya
perlu 1 kali, sedang dibawah 6 bulan (2 atau 3 kali tergantung vaksin yang
digunakan). 

1.      HIB harus dilakukan sampai berapa kali (termasuk vaksin ulang-nya
kalau memang perlu, dan masing-masing berapa lama selangnya? Vaksin Hib
diberikan 2-3 kali (tergantung merk vaksin) dibawah usia 6 bulan; 2 kali
bila diberikan antara 6-12 bulan, cukup satu kali bisa diberikan pertama
kali setelah 1 tahun. Interval pemberian 1-2 bulan. Anjuran ulangan usia
15-18 bulan cukup 1 kali. Ini untuk melindungi anak sampai usia 5 tahun.
2.      Pemberian vaksinasi Hib sebetulnya boleh diberikan bersamaan dengan
DPT dan polio. Bahkan ada produk DPT-Hib yang sudah beredar. sehingga sekali
suntik 4 vaksin sekaligus diberikan + polio jadi 5 vaksin sekaligus. Efek
samping cukup dapat ditoleransi. Bila dipisah, DPT dan polio boleh diberikan
2 minggu-1 bulan sesudahnya. Untuk pengaturan jadualnya sebaiknya bicarakan
dengan dokter anak langganan Anda.
3.      Berapa kali anak harus divaksin hepatitis B (termasuk vaksin
ulang-nya)? Untuk dasar 3 kali, pertama, 1 bulan sesudahnya dan 6 bulan
sesudah yang pertama. Vaksin ulangan? Yah ini pertanyaan yang baik sekali.
Dari penelitian ternyata mereka yang sudah divaksin dasar terhadap hepatitis
B mempunyai sel memori dalam darahnya sehingga walaupun antibodi tidak
terdeteksi lagi di darah (jadi tes antibodi dalam darah negatif), ternyata
bila ada infeksi hepatitis B tubuh anak dapat membentuk antibodi segera dan
tinggi (protektif). Jadi SAAT INI kebanyakan ahli hepatitis B anak
berpendapat vaksin ulangan tidak diperlukan asalkan vaksinasi dasar
berhasil. Ulangan dianjurkan pada keadaan tertentu (risiko tinggi) seperti:
anak dengan kekebalan tubuh yang terganggu, ada riwayat keluarga dengan
infeksi hepatitis B, sedang dalam terapi yang menekan kekebalan tubuh dll.
Vaksinasi ulangan diberikan kurang lebih 5 tahun setelah imunsasi dasar


--------------------------------------
Semoga bermanfaat

Dede Maulana

http://www.bearbookstore.com/members/namura

----------------------------------------------------------
INFO BERHARGA Bagi Pengguna HP, Pengguna Internet
& Yg Hobi Membaca. Ikuti Program TYF BBS dan dapatkan
Passive Income Puluhan Juta Per-Bulan.
Info Detailnya silahkan lihat pada website kami di atas
----------------------------------------------------------

-----------------------------------------------------------
Mau ikutan MLM MQ dari AA Gym? silahkan hubungi
email ini: [EMAIL PROTECTED] dgn Subject: MQnet
------------------------------------------------------------


---------------------------------------------------------------------
>> Mau kirim bunga hari ini ? Klik, http://www.indokado.com/
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke