Mbak... aku pengen nyobain aja.... :) :) 
Aku plg males masak2... he..he.he...


-----Original Message-----
From: Arlita Soedjito [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: Friday, 8 February 2008 9:19 AM
To: balita-anda@balita-anda.com
Subject: [balita-anda] MENU ALIF HARI INI

 

Sore kemarin habis Maghrib tiba-tiba Alif datang ngelendot, hmmm ini pasti
bakalan ada permintaan nih :p

 

A : "Ma, aku udah bosen sama "sangu" (bekal) sekolah yang biasa"

A : "Bikinin yang baru dong !!"

 

Wadhuh ...... padahal udah sore, hujan pula... terigu lagi habis :-( belum
belanja ke TBK (rencana sih hari Sabtu)

 

M : "Emang udah gak mau dibikinin macaroni panggang, spaghetti, roti gulung
sosis, aneka nasi/mie goreng, brownis kukus, bolu kukus, roti goreng isi
ragout dll"

A : "udah bosen Ma ......"

M : "Terus maunya apa Nak ?"

A : "Terserah... pokoknya yg baru ..."

 

Lihat lemari penyimpanan sembako Cuma ada spaghetti/macaroni, lihat lemari
es hmm untung masih ada jagung manis, wortel, buncis, daging giling, terus
kemarin barusan dpt kiriman singkong dari mbak Mul yg cuci-setrika di rumah.

OK deh akhirnya jadi menu baru Alif judulnya S3 ......

 

Pagi tadi dah langsung ditanyain begitu bangun tidur 

A: "Mana bekalku hari ini "

M : "Nih ...... cobain deh"

 

Ambil satu suapan langsung deh mulut kecil itu berkicau

A : "Hmmm enak Ma, jangan lupa nanti tambahin mayonnaise & saos tomat ya"

 

Lega rasanya udah lolos dr penilaian dewan juri :-) 

 

Penasaran dg S3 ?????

Nih Resepnya siapa tau jadi trend di BA lagi kaya Siomay Alsa (www.pede.com)
wakakakakakakakak

 

 

S3 (Singkong Spaghetti Schotel) 

 

Bahan :

250 gr singkong, kukus & haluskan campur dg 1 sdm butter/mentega

250 gr spaghetti, rebus, tiriskan

3 btr telur, kocok

250 cc susu cair

1 bungkus royco rasa daging

2 btg wortel, kupas potong kotak kecil, rebus setengah matang

50 gr buncis, kupas, potong kecil, rebus setengah matang

50 gr jagung manis, pipil, rebus setengah matang

50 gr keju edam parut/mozzarella/gouda/parmesan

50 gr keju cheddar parut untuk taburan

100 gr daging giling

1 sdm minyak goreng

½ btr bawang Bombay cincang halus

3 siung bawang putih cincang halus

2 sdm spaghetti sauce

1 sdm saos tomat

Lada halus/garam/gula secukupnya

 

Bahan penyerta :

Mayonaise, Saos tomat, dan atau saos sambal

 

Cara membuat :

1.      siapkan loyang 20x20 cm oles dg mentega sekelilingnya
2.      singkong yg sudah dihaluskan & dicampur dg butter jika sudah agak
dingin padatkan rata di bagian loyang
3.      panaskan minyak, tumis bawang putih & bawang Bombay hingga harum,
masukkan daging giling, aduk2 hingga daging matang, masukkan spaghetti
sauce, saos tomat, tunggu 5-10 menit hingga daging matang sempurna, campur
dg wortel/jagung/buncis.
4.      campur di tempat terpisah spaghetti matang yg sudah dingin, tumis
daging & sayur, telur kocok, susu cair, royco, lada/garam/gula, keju edam
parut
5.      masukkan ke loyang campuran spaghetti, daging, & sayur di atas
singkong.
6.      taburkan keju cheddar parut
7.      panggang dalam oven dg api sedang hingga matang
8.      sajikan hangat2 dg mayonnaise, saos tomat, dan atau saos sambal

 

 

 

Willing to try ????


______________________________________________________________________
This email has been scanned by the MessageLabs Email Security System.
For more information please visit http://www.messagelabs.com/email 
______________________________________________________________________


_____________________________________________________________________
IMPORTANT - This email and any attachments may be confidential and privileged.  
If received in error, please contact Thiess and delete all copies.  You may not 
rely on advice and documents received by email unless confirmed by a signed 
Thiess letter.  This restriction on reliance will not apply to the extent that 
the above email communication is between parties to a contract and is 
authorised under that contract.  Before opening or using attachments, check 
them for viruses and defects.  Thiess' liability is limited to resupplying any 
affected attachments.

--------------------------------------------------------------
Beli tanaman hias, http://www.toekangkeboen.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]
menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke