Mba Uci, mba sylvi, mba heni, mbak intan
terimakasih semua untuk sharingnya dan terimakasih juga untuk doanya mbak
sylvi nanti aku sampaikan kepada yang bersangkutan.
kabar terakhir dari hasil diagnosa, masih bisa disembuhkan (alhamdulillah)
Salam,
Santi
----- Original Message -----
From: "Sylvia Radjawane" <sylvia.radjaw...@gmail.com>
To: <balita-anda@balita-anda.com>
Sent: Wednesday, September 29, 2010 11:37 AM
Subject: Re: [balita-anda] vaksin untuk radang otak (ensefalitis)
Hi mbak Santi,
Ada link dari _Mayoclinic_ yang membahas secara komprehensif tentang
Encephalitis (Radang/inflamasi otak)
(ttp://www.mayoclinic.com/health/encephalitis/DS00226)<http://www.mayoclinic.com/health/encephalitis/DS00226>
Saya baca sekilas dari section: Prevention of Encephalitis, memang
beberapa
vaksin yang sangat dianjurkan sebagai proteksi dari Encephalitis ini
adalah:
Varicella dan MMR (sejak anak-anak).
Untuk orang dewasa, salah satunya dengan menghindari gaya hidup yang
berujung ke risiko Herpes genital (kelamin). Orang dewasa yang sedang
punya
sistem imunisasi sangat lemah (sedang terapi kanker or terjangkit HIV) pun
bisa jadi korban 'empuk' Encephalitis.
Anak temannya mbak tentu sudah melewati serangkaian test dan diagnosa
untuk
sampai ke diagnosa final Encephalitis ini. Hasil diagnosa ini nanti yang
dijadikan dasar trpilihan terapi yang akan dijalankan.
Encephalitis sendiri bisa disebabkan oleh berbagai organisme (jamur,
parasit, bakteri), walaupun sering kali disebabkan oleh virus. Di USA
sendiri bahkan ada dikenal beberapa hewan 'carrier' encephalitis semacam
nyamuk, kuda, burung, dll.
Infeksi Encephalitis ada yang primer (langsung menyerang otak), atau
sekunder (terjadi di bagian tubuh yang lain dan 'ikut' menyerang otak)
Agak mirip dalam gejala, tapi punya istilah medis yang berbeda yaitu
Meningitis (Radang selaput/membran otak). Refer dari website yang sama,
(http://www.mayoclinic.com/health/meningitis/DS00118)<http://www.mayoclinic.com/health/meningitis/DS00118>,
keduanya memiliki symptoms yang hampir sama (karena mungkin area yang
diserang masih di seputar otak). Di antaranya: sakit kepala, demam sampai
ke skala kejang dan lumpuh. Gejala2 ini ada yang bersifat sementara, atau
berlangsung bulanan, tapi bisa juga menetap.
Sama seperti Encephalitis, selain disebabkan beberapa jenis bakteri,
jamur,
alergi obat, dll., most cases disebabkan virus. Untuk pencegahan dari
infeksi bakteri yang menyebabkan Meningitis ini, kita sudah mengenal
vaksin
Hib (tipe bakteri Haemophylus)dan IPD (or PCV) untuk tipe bakteri
Pneumococcus dan Streptococcus.
So, memang kembali ke old wisdom: "lebih baik mencegah daripada mengobati"
semoga anak temannya mbak cepat pulih, ya ..
Sylvia - mum to Jovan, Rena, Aleta & Luigi
2010/9/29 <ariessa...@bozz.com>
Dear SP,
hari dapat berita anaknya teman terkena radang otak (ensefalitis),
anaknya
sudah SMA dan kakinya lumpuh
dikantor lagi ribut vaksin apa ya, yang bisa mencegah radang otak?
setau aku HIB dan MMR, tapi ada yang bilang IPD juga
mohon disharing ya moms krn aku gak bisa browsing dikantor
mohon sharingnya juga untuk "ensefalitis"
<deleted>
--------------------------------------------------------------
Yuk berkunjung ke Web Balita-Anda: bisa baca dongeng, download
lagu, print buku mewarnai, origami dan masih banyak lagi...
Balita-Anda Online: http://www.balita-anda.com
Peraturan Milis: peraturan_mi...@balita-anda.com
Menghubungi Admin: balita-anda-ow...@balita-anda.com
Unsubscribe dari Milis: balita-anda-unsubscr...@balita-anda.com
--------------------------------------------------------------
Balita-Anda: Panduan Orangtua yang Cerdas, Kreatif dan Inovatif dalam Merawat dan Mendidik Balita