To: Mbak Rina Sofiany, Dini Febrina, Ira Magdalena dan Rukmi - Bunda Aya,

Terima kasih atas sharingnya tentang perkembangan pertumbuhan bayi usia 10
bln.........baik melalui sharing pengalaman pribadi maupun melalui artikel
yang dikirimkan.........

Abraham-ku masih dalam proses pertumbuhan yg wajar, standar dan normal
aja.............(Puji Tuhan)

Rgds,
Ibunya Abraham


                                                                                
                                   
                    Ira Magdalena                                               
                                   
                    <[EMAIL PROTECTED]        To:     
balita-anda@balita-anda.com                                       
                    hoo.com>             cc:                                    
                                   
                                         Subject:     Re: [balita-anda] INFO 
PERKEMBANGAN BAYI                     
                    26/07/2005                                                  
                                   
                    09:45                                                       
                                   
                    Please                                                      
                                   
                    respond to                                                  
                                   
                    balita-anda                                                 
                                   
                                                                                
                                   
                                                                                
                                   



Mbak Dini,

Artikel yg mbak forward itu kan bagian dari isi
e-booklet "Tanda Peringatan pada Perkembangan Anak"
punyanya balitacerdas.com.

E-booklet lengkapnya bisa didapetin gratis kok.
Download aja di
http://www.balitacerdas.com/ebooklet.html

Bagus buat referensi deteksi lambat tidaknya
perkembangan anak kita.

cheers,

Ira NZ


--- Dini Febrina <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

>  Untuk Mbak Fira, dan yg lain...berikut file dari
> milis Balita Anda.
> Atau bisa juga lihat di http://www.balita-anda.com
> ,banyak artikel yg
> bermanfaat disana.
>
>
>
> INFO PERKEMBANGAN BAYI
>
>
>
> Bayi dan anak berkembang dengan kecepatan yang
> berbeda-beda. Namun
> demikian, ada rentang waktu umum yang perlu
> diperhatikan untuk
> memberikan peringatan kepada anda, apakah bayi/anak
> anda tumbuh dan
> berkembang dengan normal dan sempurna.
>
> Tanda-tanda peringatan yang disampaikan disini
> adalah tanda-tanda adanya
> keterlambatan perkembangan pada fisik dan kemampuan
> bahasa/komunikasi
> anak anda.
>
> Untuk keterlambatan kemampuan bahasa ini juga sangat
> berhubungan erat
> dengan perkembangan kemampuan pendengarannya.
> Artinya, apabila anda
> menemukan tanda-tanda keterlambatan perkembangan
> pada anak anda, maka
> ada kemungkinan perkembangan pendengaran anak anda
> terganggu.
>
> Perlu diingat disini bahwa pada bayi yang lahir
> prematur, pertumbuhannya
> bisa mengalami keterlambatan beberapa minggu atau
> bulan dari bayi yang
> lahir normal.
>
> Untuk membantu anda mengamati pertumbuhan dan
> perkembangan anak anda,
> daftar berikut ini dapat dijadikan referensi umum.
> Apabila ada salah
> satu hal didalam daftar tersebut terjadi pada anak
> anda, anda perlu
> melakukan konsultasi lebih jauh dengan dokter anak
> anda. List tanda
> peringatan ini dirangkum dari berbagai sumber.
>
> Tanda Peringatan pada Perkembangan Anak
>
>
>
> 0 - 6 BULAN
>
> Perkembangan Fisik
>
> l     Pada usia 2 bulan, anak anda tidak mampu
> menahan kepalanya pada
> saat anda mengangkatnya, serta kelihatan
> lemah/terkulai.
>
> l        Pada usia 3 bulan, anak anda mengencangkan
> atau menyilangkan
> kakinya ketika anda mengangkat badannya.
>
> l        Pada usia 3 atau 4 bulan, anak anda tidak
> bisa menahan
> kepalanya dengan baik.
>
> l        Pada usia 4 bulan, anak anda tidak bisa
> atau tidak ingin
> memegang mainan, tidak berusaha memasukkan benda ke
> dalam mulutnya.
>
> l        Pada usia 4 bulan, anak anda tidak mau
> mendorong kakinya
> kebawah pada saat anda meletakkan kakinya di lantai
> atau di atas meja.
>
> l        Pada usia 6 bulan, anak anda tidak bisa
> duduk walaupun anda
> membantunya.
>
> l        Setelah usia 6 bulan, anak anda mencoba
> memegang sesuatu hanya
> dengan satu tangannya, sedangkan tangan lainnya
> tetap mengepal.
>
>
>
> Perkembangan Bahasa
>
> l        Pada usia 4 bulan, anak anda tidak bisa
> menirukan suara anda
> (tidak memberikan response suara terhadap suara yang
> anda keluarkan).
>
> l        Pada usia 6 bulan, anak anda tidak mau
> tertawa atau berteriak.
>
> 6 - 12 BULAN
>
> Perkembangan Fisik
>
> l        Pada usia 7 bulan, anak anda tidak mampu
> mengontrol kepalanya
> dengan baik pada saat anda meletakkannya pada posisi
> duduk.
>
> l        Pada usia 7 bulan, anak anda tidak mau
> menjangkau sesuatu
> benda.
>
> l        Pada usia 7 bulan, anak anda tidak bisa
> memasukkan sesuatu ke
> dalam mulutnya.
>
> l        Pada usia 8 bulan, tidak bisa duduk
> sendiri.
>
> l        Pada usia 12 bulan, anak anda belum
> merangkak. Tetapi perlu
> diingat, banyak anak yang tidak melalui proses
> merangkak.
>
> l        Pada usia 12 bulan, anak anda tidak bisa
> berdiri walaupun anda
> membantu untuk memeganginya.
>
>
>
> Perkembangan Bahasa
>
> l        Pada usia 9 bulan, anak anda tidak
> mengeluarkan suaranya untuk
> mencari perhatian anda.
>
> l        Pada usia 10 bulan, anak anda tidak
> memberikan response jika
> anda memanggilnya
>
> l        Pada usia 10 bulan, anak anda tidak
> menunjukkan rasa senang
> atau marahnya.
>
> l        Pada usia 12 bulan, anak anda tidak
> menggunakan lebih dari 2
> huruf konsonan (b, c, d, dst.) dalam bicaranya.
>
> l        Pada usia 12 bulan, anak anda tidak
> berusaha melakukan
> komunikasi kepada anda walaupun dia membutuhkan
> pertolongan anda.
>
> l        Pada usia 12 bulan, anak anda tidak
> menggunakan bahasa isyarat
> seperti melambaikan tangan, mengangguk atau
> menggelengkan kepala.
>
>
>
>
> AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH
> DI ACEH & DAN SUMATERA UTARA !!!
> ================
> Kirim bunga, http://www.indokado.com
> Info balita: http://www.balita-anda.com
> Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail
> ke: [EMAIL PROTECTED]
> Peraturan milis, email ke:
> [EMAIL PROTECTED]
>
>


Send instant messages to your online friends http://uk.messenger.yahoo.com

AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH DI ACEH & DAN SUMATERA
UTARA !!!
================
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke:
[EMAIL PROTECTED]
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]






AYO GALANG SOLIDARITAS UNTUK MEMBANTU KORBAN MUSIBAH DI ACEH & DAN SUMATERA 
UTARA !!!
================
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Stop berlangganan/unsubscribe dari milis ini, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke