Selamat datang di milist ini buat pak IHP,

Saya ingin berbagi pengalaman mengenai masalah ini. Waktu anak saya berumur
14 bulan, kepalanya pernah terhempas di lantai, cukup keras memang, tapi dia
tidak sempat pingsan atau mengeluarkan darah dari hidungnya. Dia cuma nangis
dan bisa didiamkan dan berhenti menangis setelah kejadian tersebut.
Kelihatannya anak saya baik-baik saja karena  20 menit setelah dia terjatuh
dia bisa langsung bermain dan ceria seperti biasanya, tapi saya agak
khawatir, lalu saya bawa anak saya ke dokter ahli syaraf (neurolog) dan
minta dicek bagian kepalanya, setelah melalui pemeriksaan EEG diketahui
bahwa ada kerusakan kecil (minor) terhadap sistim syaraf anak saya, terus
terang saat itu saya shock dan kecewa menyesali kenyataan ini, tapi dokter
itu  bilang kalau kerusakannya minor sekali (sangat kecil) dan mengingatkan
saya secara serius agar kepala anak saya tidak mengalami benturan lagi,
karena kalau terulang lagi mengakibatkan daya pikir & IQ anak saya tidak
akan berkembang(lamban). Wah..saya khawatir sekali dan berpesan pada
babysitter dan anggota keluarga saya untuk betul-betul memperhatikan gerak
gerik balita saya. Saya diresepkan obat Enchepabol & Nochepapol serta
Calcium syrop untuk anak saya. Benturan dalam bentuk apapun pada tubuh
balita anda dapat berpengaruh pada tumbuh kembangnya. Jika bagian tubuh yang
terkena benturan, pastikan anda mengecek tubuh balita anda begitu dia
terjatuh, siapa tahu tangannya terkilir, kakinya keseleo dan lain-lain,
karena mungkin saja dia tidak bisa berkata-kata tapi  hanya mengeluh tanda
kesakitan.
Semoga bermanfaat dan salam untuk keluarga anda.

Mamanya Adith (17 bulan),

Shandra Amril
PT TRIPATRA - Document Control Dept
Caltex Project Minas-Rumbai, Sumatra
Takuana Office, 2nd Floor #B4
Mailing : PO BOX 1095 Pekanbaru 28154
Phone : 33959 (62-761-993959)
Fax : 33454 (62-761-993454)
E-mail : [EMAIL PROTECTED]
  

>  

Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"

------------------------------------------------------------------------
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, kirim email ke: 
[EMAIL PROTECTED]
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet



Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 






Kirim email ke