Untuk mengetahui apakah ibu terkena atau pernah
terkena adalah dengan jalan tes darah dan urine di lab
untuk mengetahui ada tidaknya virus TORCH (Toxo,
Rubella, CMV dan Herpes). Toxo dan CMV bukan seperti
penyakit yang biasa dan tidak menunjukkan gejala,
namun janin yang dikandung dapat diserang oleh virus
ini. Kalau janin yang diserang dapat diketahui dari
USG atau setelah lahir menunjukkan kecacatan dan
diakhiri dengan meninggalnya bayi. Untuk kehamilan
muda kadang dengan serangan virus ini dapat terjadi
keguguran, pada kehamilan tengah bisa mengakibatkan
bayi lahir prematur, dan jika diakhir kehamilan,
kadang menyebabkan bayi meninggal dalam kandungan atau
lahir dahulu kemudian meninggal di luar.
Jika kita terjangkit rubella dan herpes maka akan ada
gejala khusus. Misalnya untuk Rubella ada gejala panas
(tidak tinggi) beberapa hari kemudian keluar
bintik-bintik seperti campak, dan beberapa hari
kemudian sembuh. Untuk herpes ada beberapa jenis, yang
saya ingat terdapat ruam kulit di sisi badan, atau
daerah genital. 
Namun ibu tidak perlu khawatir, jika hasil lab
menunjukkan adanya virus tersebut dalam tubuh ibu maka
dokter akan memberi obat yang aman untuk bayi. Saudara
saya diketahui mengidap Toxo saat hamil 3 bulan, namun
dengan pengobatan, bayinya dapat lahir dengan selamat
dan sehat.Jadi sebaiknya jangan tunda untuk tes
tersebut.

Mamanya Dafi
--- nawangsari <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> 
> saya sekarang ini sedang hamil 3 bulan, saya ingin
> bertanya bagaimanakah
> mengetahui bahwa ketika hamil saya terkena rubella
> atau tokso atau salah
> satu dari TROCH... adakah tanda atau gejalanya...dan
> biasanya bagaimanakah
> penyembuhannya ketika sudah hamil ?

__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Bid and sell for free at http://auctions.yahoo.com

Kunjungi:
http://www.balita-anda.indoglobal.com
"Untuk mereka yang mendambakan anak balitanya tumbuh sehat & cerdas"

------------------------------------------------------------------------
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]
EMERGENCY ONLY! Jika kesulitan unsubscribe, email: [EMAIL PROTECTED]
Panduan Menulis Email yang Efektif http://hhh.indoglobal.com/email/ 
http://pencarian-informasi.or.id/ - Solusi Pencarian Informasi di Internet






Kirim email ke