Pak Ronny,
Menurut saya baik melahirkan secara normal maupun cesar mempunyai resiko. Jadi
tidak usah terlalu kuatir kalau istri bapak harus melahirkan secara cesar.
Mengenai perawatan setelah operasi hampir sama dengan melahirkan normal tetapi
yang pasti menurut DSOG saya ibu yang baru melahirkan dengan cesar disarankan
untuk tidak mengendarai mobil (nyetir sendiri) selama lebih kurang 3 bulan dari
melahirkan dan luka jahitan akan kering setelah 3 bulan (dengan metode terbaru).
Dan juga perlu saya tambahkan, jika telah melahirkan nanti sebaiknya ibu
tersebut jangan terlalu memaksakan diri untuk bangun dan berjalan jika masih
belum kuat karena sakit. Hal ini ditakutkan ibu tersebut jatuh karena bisa
menyebabkan jahitannya rusak dan tidak bisa diperbaiki.
Berdasarkan pengalaman ibu saya sendiri dan tiga kakak perempuan dan tiga kakak
ipar saya, mereka melahirkan anak pertama dengan normal dan tidak ada masalah
dengan bayi sungsang. Jadi belum tentu anak pertama akan sunsang. Itu semua
tergantung dari individunya.

Hanya itu yang bisa saya sharing kan

Salam, semoganya istrinya bisa melahirkan dengan selamat

Mamanya Hana




"Ronny Budi Siswanto" <[EMAIL PROTECTED]> on 04/02/2000 02:20:56 PM

Please respond to [EMAIL PROTECTED]

To:   "Balita" <[EMAIL PROTECTED]>
cc:    (bcc: Intan Suri/BASF-INDONESIA/BASF)
Subject:  [balita-anda] caesar...



saat ini kami sedang menunggu kelahiran putra kami yang mudah-mudahan tidak lama
lagi.
Tapi sayang posisi bayi tidak mau normal alias masih sungsang dan dokter
menunggu waktu seminggu lagi untuk memastikan apakah persalinan bisa dilakukan
secara normal atau harus operasi.
Yang ingin saya tanyakan kepada rekan2 sekalian, bahaya 'gak sich operasi caesar
itu, gimana perawatan terhadap sang ibu setelah operasi, dan berapa lama luka
jahitannya akan kering. Apakah benar kebanyakan anak pertama sungsang.
Mohon pendapatnya...terima kasih.

Pak Ronny







Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Kirim bunga untuk handaitaulan & relasi di jakarta http://www.indokado.com 
Situs sulap pertama di Indonesia http://www.impact.or.id/dmc-sulap/
Etika berinternet, kirim email ke: [EMAIL PROTECTED]
Berhenti berlangganan, e-mail ke:  [EMAIL PROTECTED]










Kirim email ke