Dear Mr Kid

Sangat menarik sekali pemaparannya.


Yang menjadi rencana saya seperti begini :


Misal pic yang terlibat dalam input data tersebut ada 20 pic. Masing2 mempunyai 
satu workbook. Ketika 20 pic tersebut meng update workbook mereka, maka 
workbook pic pusat yang berisi link workbook 20 pic itu, tinggal me refresh 
saja. Dan seketika workbook pic pusat langsung update.


Misal :


1. pic 1 : tabel PO
2. pic 2 : tabel permintaan dana kerja
3. pic 3 : tabel asset proyek
4. dst


Tabel yang ada di pic pusat :


Tabel PO, Table permintaan dana kerja, tabel asset proyek. (semua table yang 
dikerjakan oleh pic2)


Jadi, apa pun yg di kerjakan oleh pic2 tersebut, akan selalu ter update di 
woorkbook pic pusat, dan tidak via email


(kacau bgt yah cara sy memaparkan..hehehe.mudah2an rekan2 pada nangkep mksdnya)












Masalahnya, manpower2 tersebut tersebar di beberapa daerah sehingga dibutuhkan
database online yang bisa diakses melalui smartphone dan Tablet.
>Saya pernah mencoba untuk memanfaatkan Free Storage seperti Box dan Dropbox. 
>Sayangnya, sampai saat ini tidak ada smartphone atau Tablet yang
support file Excel yang mengandung VBA.
>Saya yakin banyak rekan-rekan yang juga mempunyai permasalahan yang kurang 
>lebih sama.
imho,


1. sisi client : pic masing-masing project


Ada sebuah file input tanpa VBA yang berisi ruang input yang berkaitan dengan 
kegiatan yang sering dilakukan oleh seluruh project. Bisa juga spesifik per 
project. Misal file ini diberi nama pic.xlsx (bagusnya kalau hanya 1 file)


Setiap file tersebut harus dipegang oleh pic project masing-masing. Setiap 
project mungkin memiliki 2 atau 3 pic yang sudah pasti punya akun email.




2. sisi server : kantor pusat yang hanya memiliki 1 pic penerima data dari 
client


Ada sebuah akun email yang bisa dikirimi oleh pic masing-masing project. Email 
dari pic yang berkaitan dengan file attachment bernama pic.xlsx


Pada komputer pic pusat, ada email application seperti outlook atau thunderbird 
dengan akun aktif milik PIC pusat.


Seluruh email masuk akun PIC pusat yang berasal dari akun-akun pic project yang 
terdaftar yang disertai attachment file pic.xlsx diambil dari email (tentu 
menggunakan Excel VBA disisi PIC Pusat) untuk disimpan disebuah folder dan 
diambil datanya.




Data dari attachment yang terambil tadi disimpan disebuah database (misal data 
juga disimpan di Excel atau malah ada Access atau database engine lain).


Kemudian data dalam database itu diproses dan ditampilkan ke pihak-pihak 
terkait pembuat kebijikan. Persetujuan atau penolakan dari pihak terkait 
dikirim kembali ke database.




Kemudian PIC pusat akan mengambil data hasil kebijakan itu dan menyusunnya 
menjadi berbagai output, seperti surat penolakan atau surat persetujuan, surat 
perintah atau surat pemesanan dan sebagainya kebagian yang terkait ataupun ke 
pic project.




Setelah lembar-lembar output terbentuk, maka dibuatlah file attachment berisi 
lembar-lembar output tersebut dan dikirim ke ekun email pihak-pihak terkait, 
termasuk ke pic project.




---


Proses baca dari aplikasi email bisa diatur untuk auto refresh per 5 detik atau 
per menit sesuai kesepakatan bersama antara pic pusat dengan para pic project.




Usahakan tidak ada proses penghapusan data, jadi pastikan bahwa setiap tindakan 
(ambil attachment, kirim ke database, pihak pengambil kebijakan menyetujui atau 
menolak, pembuatan lembar-lembar output, dan pengiriman email kembali ke pica 
project terkait atau ke pihak terkait untuk proses eksekusi) terekam disertai 
waktu dilakukan setiap proses.




Dengan demikian, sejarah seluruh kegiatan dari setiap project bisa terpantau.


Bahkan bisa dikembangkan menjadi sarana pelaporan perkembangan project jika ada 
file template pelaporan perkembangan project.




Kira-kira gambaran umumnya demikian.




Kurang dan lebihnya, silakan didiskusikan bersama oleh seluruh BeExceller.


Tentu semakin banyak ide dari berbagai pihak, maka alur proses bisa menjadi 
lebih baik (efisien, aman, cepat dan akurat) [robust ajalah nyebutnya]






Monggo dilanjutkan...






Wassalam,
Kid.
















Kirim email ke