---------------------------------------------------------------------

WARTA BERITA RADIO NEDERLAND WERELDOMROEP
Edisi: Bahasa Indonesia

Ikhtisar berita disusun berdasarkan berita-berita yang disiarkan oleh
Radio Nederland Wereldomroep selama 24 jam terakhir.

---------------------------------------------------------------------

Edisi ini diterbitkan pada:

Minggu 06 Mei 2001 10:50 UTC



** MACEDONIA AKAN BERLAKUKAN SOB

** SILANG PENDAPAT DALAM UNI EROPA TENTANG TENAGA KERJA

** ISRAEL  TOLAK USULAN YASSER ARAFAT TENTANG KONFERNSI PERDAMAIAN
KEDUA



* MACEDONIA AKAN BERLAKUKAN  SOB

Macedonia sedang mempertimbangkan diberlakukannya Negara Dalam
Keadaan Perang atau SOB, sehubungan dengan serangan kaum pemberontak
etnis Albania. Kasus tersebut dibahas dalam sidang darurat Dewan
Keamanan Nasional Macedonia, demikian diumumkan Perdana Menteri
Macedonia, Ljubco Georgievski. Keputusan terakhir tentang langkah itu
berada di tangan parlemen yang akan bersidang Selasa mendatang. Di
kawasan perbatasan dengan Kosovo, di Macedonia Utara, Saptu kemarin
berkecamuk lagi pertempuran sengit antara tentara dan kaum
pemberontak. Menurut sumber tentara, di desa Vaksince,  yang menjadi
pusat pertempuran, dipastikan enam penduduk tewas. Dikatakan, para
korban dijadikan perisai hidup oleh kaum pemberontak.
Ketua Uni Eropa dari Swedia , dalam pertemuan para menlu Uni di
Nykoping, menyatakan keprihatinannya terhadap keadaan di Macedonia.
Koordinator Luar Negeri  Uni Eropa, Javier Solana dan Sekjen NATO
George Robertson Senin besok akan bertolak ke Skopje untuk
melangsungkan perundingan mendadak dengan pemerintah Macedonia.


* SILANG PENDAPAT DALAM UNI EROPA TENTANG TENAGA KERJA

Negara-negara anggota Uni Eropa berbeda pendapat secara tajam tentang
tenaga kerja dari negara-negara calon anggota Uni yang akan datang.
Dalam pertemuan tidak resmi para menteri luar negeri Uni di Nykoping,
Swedia, Austria dan Jerman menyatakan, tenaga kerja dari
negara-negara calon anggota baru diperkenankan masuk tujuh setelah
negara tersebut masuk menjadi anggota Uni. Kedua negara itu
mengkhawatirkan akan membanjirnya tenaga kerja murah, misalnya dari
Polandia dan Cheko. Komisi Eropa mengusulkan penerimaan tenaga kerja
itu setelah masa peralihan selama lima tahun, yang selama ini bisa
diperpanjang sampai tujuh tahun. Spanyol, Portugal dan Prancis hanya
mau penyetujui usulan tersebut, kalau subsidi Eropa tetap diberikan.
Belanda justru menghendaki agar Uni Eropa bersikap lebih luwes dalam
kasus tenaga kerja dari negara anggota baru. Minggu hari ini, para
menlu Eropa membahas lebih lanjut kasus tersebut. Dalam agenda
tercantum juga pertemuan dengan para pejabat 13 calon anggota Uni.


* ISRAEL TOLAK USULAN YASSER ARAFAT TENTANG KONFERENSI PERDAMAIAN
KEDUA

Israel menolak usul Presiden Palestina Yasser Arafat tentang
Konfernsi Perdamaian Kedua  di Sharm-el-Sheikh, Mesir. Menlu Israel,
Shimon Perez mengatakan, pertama-tama Palestina harus menghentikan
tindak kekerasannya terhadap Israel. Saptu kemarin Arafat mengajukan
usulannya, seusai pertemuannya dengan Presiden Mesir, Hosni Mubarak.
Koferensi yang diusulkan itu juga harus membahas laporan
Komisi-Mitchell.  Komisi yang dibentuk Oktober tahun lalu, setelah
Konferensi Perdamaian Pertama Sharm-el-Sheikh, bertugas menyelidiki
bentrok kekerasan yang terus-menerus antara Israel dan Palestina.
Hari Minggu pagi, sebuah bom meledak di peluaran Tel Aviv, yang
melukai seorang wanita. Bom tersebut diletakkan dalam bak sampah di
tempat pemberhentian bis.


* SRI PAUS SERUKAN SALING PENGERTIAN ANTARA UMAT KRISTEN, MUSLIM DAN
YAHUDI

Sri Paus Johannes Paulus Kedua di Stadion Damascus melakukan misa
selama empat jam di hadapan lebih dari 40.000 umat. Paus sekali lagi
menyerukan saling pengertian antara umat Kristen, Muslim dan Yahudi.
Menurut Paus, hanya dengan demikian perdamaian di Timur Tengah bisa
diwujudkan. Suasana di stadion meriah, hampir semua pemuka kristen
Suriah menghadiri misa itu. Minggu hari ini, Paus bersama para pemuka
muslim akan melakukan kunjungan bersejarah ke Masjid Oemajjaden, di
mana  ia akan melakukan doa.
Suriah merupakan tahap kedua lawatan keagamaan Paus yang berusia 80
tahun itu. Jum'at mendatang Paus Johannes Paulus akan melanjutkan
lawatannya ke Yunani lalu ke Malta.


* WISATAWAN ANTARIKSA PERTAMA KEMBALI KE BUMI

Wisatawan antariksa pertama dalam sejarah kembali ke bumi.
Multijutawan Amerika Dennis Tito selama sepekan berada di stasion
antariksa internasional ISS. Bersama dua kosmonout Rusia, Tito
mendarat dengan kapsul Sayuz di padang pasir Kazachstan. Sebelum
kembali ke bumi, Tito memeluk para awak stasion yang akan tinggal di
ISS untuk berpamitan. Ia mengatakan, impiannya telah menjadi
kenyataan. Untuk penerbangannya ke antariksa itu, Tito membayar 200
juta dolar kepada Organiasai Antariksa Rusia. Biro Antariksa Amerika,
NASA, menentang wisata antariksa itu, karena penerbangan Tito itu
bisa membahayakan Stasion ISS.


* PRESIDEN LIBERIA TOLAK SANKSI PBB ATAS NEGERINYA

Presiden Liberia, Charles Taylor, menolak sanksi ekonomi yang
diberlakukan PBB atas negerinya Senin mendatang. Ia menamakan
larangan pangangkutan intan yang dilakukannya sebagai tidak benar dan
tidak adil. PBB memberlakukan larangan itu karena Liberia tetap
membantu kaum pemberontak di negara tetangganya, Sierra Leone.
Presiden Taylor menyangkal tuduhan itu. Kaum pemberontak di Sierra
Leone menduduki wilayah luas di mana terdapat tambang intan. PBB juga
memberlakukan pembatasan perjalanan bagi para pejabat pemerintah
Liberia.


* LEDAKAN HEBAT DI KANTOR POS LONDON

Di sebuah kantor pos di bagian Utara Kota London terjadi ledakan
hebat, yang menyebabkan seorang korban luka ringan. Masih belum jelas
apakah ledakan itu merupakan ledakan bom,  seperti yang terjadi di
kantor pos yang sama tiga pekan lalu. Polisi menduga ledakan bulan
lalu itu, adalah ulah kelompok teroris Real IRA, yang merupakan
sempalan dari Tentara Republik Irlandia, IRA.


* PELAKU PELEDAKAN BOM DI OKLAHOMA CITY MERASA TIDAK MENYESAL

Warga Amerika Timothy McVeigh, yang enam tahun lalu meledakkan gedung
pemerintah di Oklahoma City, mengatakan sama sekali tidak merasa
menyesal atas perbuatannya. Dalam peledakan itu dipastikan 168 jiwa
tewas dan ratusan lainnya cidera. Dalam suratnya kepada sebuah harian
Inggris 'Observer', McVeigh yang berumur 33 tahun mengatakan,
tindakannya yang lalu merupakan pembalasan terhadap tindakan otorita
Amerika atas sekte agama di Waco, Texas yang lalu. McVeigh divonis
hukuman mati, yang akan dilaksanakan pada 16 Mei mendatang.


---------------------------------------------------------------------
Radio Nederland Wereldomroep, Postbus 222, 1200 JG Hilversum
http://www.ranesi.nl/
http://www.rnw.nl/

Keterangan lebih lanjut mengenai siaran radio kami dapat Anda
peroleh melalui
[EMAIL PROTECTED]

Copyright Radio Nederland Wereldomroep.
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke