---------------------------------------------------------------------

WARTA BERITA RADIO NEDERLAND WERELDOMROEP
Edisi: Bahasa Indonesia

Ikhtisar berita disusun berdasarkan berita-berita yang disiarkan oleh
Radio Nederland Wereldomroep selama 24 jam terakhir.

---------------------------------------------------------------------

Edisi ini diterbitkan pada:

Sabtu 19 Mei 2001 13:00 UTC



** KSAD PERINGATKAN GUS DUR UNTUK TIDAK GANTI PIMPINAN TNI

** PERKAWINAN GEREJA PUTRA BUNGSU RATU BELANDA BEATRIX

** ISRAEL BALAS AKSI TEROR PALESTINA

** PRESIDEN GEORGE BUSH AKAN BERTEMU PRESIDEN RUSIA PUTIN



* KSAD PERINGATKAN GUS DUR UNTUK TIDAK GANTI PIMPINAN TNI

KSAD Jenderal Endriartono Sutarto memperingatkan Presiden Abdurrahman
Wahid untuk tidak mengganti susunan pimpinan TNI. Menurut KSAD
keputusan untuk me-reshuffle pimpinan TNI hanya bisa dilakukan bila
ada alasan keamanan dan bukannya emosi. Isu-isu mengenai reorganisasi
dalam tubuh TNI, semakin memuncak setelah diberitakan bahwa Wahid
berencana membubarkan DPR.

Sementara itu Wapres Megawati, tiba-tiba membatalkan rencana
kunjungan beberapa hari ke Bali dan langsung kembali dari Singapura
ke Jakarta, setelah keluar berita adanya krisis antara presiden
dengan pimpinan TNI. Wahid diisukan akan mengganti KSAD dengan
pendukung setianya Jenderal Agus Wirahadikusumah.  Saat ini KSAD
Endriarto sendiri yang membantah isu reshuffle pimpinan TNI.


* PERKAWINAN GEREJA PUTRA BUNGSU RATU BELANDA BEATRIX

Sabtu ini dilangsungkan perkawinan gereja putra bungsu Ratu Belanda
Beatrix, Pangeran Constantijn dengan Laurentien Brinkhorst. Upacara
pemberkatan dilangsungkan di Gereja Sint Jacobskerk di Den Haag,
dihadiri ratusan orang. Di antara para tamu terdapat Putra Mahkota
Belgia dan istrinya Mathilde, Putra Mahkota Norwegia, Pangeran Edward
dari Inggris bersama istrinya Sophie. Putra Mahkota Belanda Pangeran
Willem-Alexander, bersama dengan ayah pengantin wanita, Menteri
Pertanian Laurent Jan Brinkhorst, membacakan ayat-ayat dari Injil.
Setelah itu pasangan kerajaan berkeliling kota Den haag dengan
menggunakan kereta  terbuka. Selanjutnya bersama-sam dengan kedua
orang tua, mereka muncul di balkon Istana Noordeinde, Den Haag.


* ISRAEL BALAS AKSI TEROR PALESTINA

Israel untuk kedua kalinya Sabtu ini, melancarkan aksi balas dendam
di berbagai wilayah Palestina di Tepi Barat Sungai Yordan dan Jalur
Gaza. Sejumlah helikopter militer menembaki kantor-kantor pemerintah
Palestina. Menurut saksi mata, sedikitnya 15 orang cedera. Jumat
kemarin Israel juga melakukan aksi yang sama. 12 orang tewas,
sementara puluhan lainnya cedera. Aksi-aksi ini merupakan balasan
atas ledakan bom di kota pelabuhan Natanya, yang menewaskan lima
warga Israel dan sang pelaku, Jumat kemarin. Hampir 100 orang lainnya
cedera. Berbagai organisasi Islam menyatakan diri bertanggung jawab
atas aksi bunuh diri tersebut.

Amerika Serikat, Rusia dan Uni Eropa mengecam keras aksi teror
tersebut. Tetapi masyarakat internasional juga mengkritik aksi balas
dendam Israel. Sekretaris Jenderal PBB Kofi Annan menamakan aksi
Israel, di luar proporsi. Sementara beberapa jam setelah aksi balasan
Israel dilakukan, terjadi ledakan di pusat kota Yerusalem. Tidak ada
korban yang cedera, dan belum diketahui apa latar belakang ledakan
tersebut.


* PRESIDEN GEORGE BUSH AKAN BERTEMU PRESIDEN RUSIA PUTIN

Presiden Amerika Serikat George Bush untuk pertama kali akan bertemu
dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, bulan depan. Kedua kepala
negara akan bertemu di Slovenia. Demikian diumumkan juru bicara
Gedung Putih. Jumat kemarin Presiden Bush berbicara dengan Menteri
Luar Negeri Rusia Igor Ivanov. Setelah akhir pembicaraan Ivanov
menyatakan, pembicaraan berlangsung positif, walaupun ada perbedaan
pendapat antara lain mengenai rencana pembangunan perisai angkasa
Amerika Serikat.


* DELAPAN WARGA SWIS MASIH TERKURUNG DI GUA BAWAH TANAH

Regu-regu penyelamat Prancis masih berusaha membebaskan delapan orang
warga Swis, yang terkurung dalam gua bawah tanah di Pegunungan Jura,
sejak dua hari lalu. Kendala terbesar dalam operasi penyelamatan ini
adalah, air di dalam gua masih terlalu tinggi, dan kedelapan warga
Swis tersebut tidak mempunyai pengalaman menyelam. Sejumlah alat
pemompa air yang ditempatkan, baru bisa menurunkan tinggi permukaan
air sebanyak beberapa centimeter.

Tujuh orang mahasiswa sosiologi dan seorang pembimbing mereka,
dikejutkan oleh air di dalam gua yang tiba-tiba meluap Rabu malam
lalu. Sebelumnya diperkirakan kecil kemungkinan mereka dapat
diselamatkan, tetapi regu penyelam Prancis berhasil menemukan
kedelapan orang tersebut dalam keadaan hidup. Kemudian dimulai proses
memompa air di sebagian liang gua dan pemboran sebuah lorong
penyelamat.


* POLISI POLANDIA AKHIRI BLOKADE DI PERBATASAN

Polisi Polandia berhasil membuka sejumlah blokade di perbatasan
antara Jerman dengan Cekia. Para pedagang mobil bekas sudah beberapa
hari belakangan memblokade jalan masuk ke perbatasan, sehingga
menimbulkan kemacetan lalu lintas total. Para pedagang mobil bekas
ini memprotes keputusan pemerintah Polandia untuk membatasi impor
mobil-mobil bekas atau yang rusak akibat kecelakaan ke negara
tersebut. Di wilayah perbatasan antara Jerman dan Polandia terdapat
ratusan bengkel reparasi yang memperbaiki kendaraan-kendaraan yang
rusak dari Eropa Barat.


* BRASIL AKAN MENJATAH LISTRIK

Pemerintah Brasil akan menjatah penggunaan listrik. Konsumen,
perusahaan dan pabrik-pabrik harus mengurangi pemakaian listrik 15
hingga 25%. Selain itu pemerintah juga mengurangi lampu-lampu di
jalan hingga ke batas minima, serta melarang pertandingan olahraga di
malam hari. Kebijakan drastis ini terpaksa dijalankan setelah pecah
krisis energi di Brasil. Apabila tidak, maka aliran listrik akan
dihentikan. Sementara itu toko-toko di Brasil secara massal menjual
lilin dan obor. Krisis energi di Brasil disebabkan musim kering yang
berkepanjangan, sehingga permukaan air di berbagai sungai dan
bendungan turun drastis. 90% dari tenaga listrik di Brasil dihasilkan
oleh berbagai PLTA.


* WARGA NEGARA BAGIAN UTAH DITUDUH BERPOLIGAMI

Para juri pengadilan di negara bagian Utah, Amerika Serikat
menyatakan seorang warga pria berusia 52 tahun bersalah melakukan
poligami. Tom Green, yang hidup bersama dengan lima istri dan ayah
dari 29 anak, adalah anggota Sekte Mormon. Beberapa tahun terakhir
Green berulang kali menjadi bahan publisitas, karena ingin
mempromosikan gaya hidupnya. Poligami resmi dilarang di Amerika
Serikat, tetapi di Utah menurut perkiraan beberapa puluh ribu orang
pria hidup bersama dengan lebih dari satu wanita. Tom Green dapat
dijatuhi hukuman penjara paling lama 25 tahun.


* KECELAKAAN KAPAL PENUMPANG DI SOMALIA

Sedikitnya 86 warga Somalia mati tenggelam, ketika mereka dipaksa
pindah kapal sewaktu dalam penyeberangan ke negara tetangga Yaman. 70
orang lainnya dapat diselamatkan oleh berbagai kapal nelayan. Menurut
pernyataan para korban yang selamat, mereka terpaksa terjun ke laut
ketika kapal yang ditumpangi mengalamai kerusakan motor. Para awak
kapal diberitakan memaksa para penumpang untuk turun dari kapal
dengan menggunakan senjata api. Kapal tersebut bertolak lebih dari
seminggu lalu dari pelabuhan Madeda, dan ditemukan di depan pantai
Somalia dalam keadaan setengah tenggelam. Pemerintah Somalia masih
mencari para awak kapal.


---------------------------------------------------------------------
Radio Nederland Wereldomroep, Postbus 222, 1200 JG Hilversum
http://www.ranesi.nl/
http://www.rnw.nl/

Keterangan lebih lanjut mengenai siaran radio kami dapat Anda
peroleh melalui
[EMAIL PROTECTED]

Copyright Radio Nederland Wereldomroep.
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke