---------------------------------------------------------------------

WARTA BERITA RADIO NEDERLAND WERELDOMROEP
Edisi: Bahasa Indonesia

Ikhtisar berita disusun berdasarkan berita-berita yang disiarkan oleh
Radio Nederland Wereldomroep selama 24 jam terakhir.

---------------------------------------------------------------------

Edisi ini diterbitkan pada:

Minggu 16 September 2001 22:00 UTC



** PAKISTAN DESAK AFGANISTAN SERAHKAN BIN LADEN DALAM TIGA HARI

** JUMLAH ORANG HILANG DI AMERIKA SERIKAT LEBIH DARI 5000 ORANG

** INGGRIS MENGUMUMKAN PERANG TERBUKA MELAWAN TERORISME



* PAKISTAN DESAK AFGANISTAN SERAHKAN BIN LADEN DALAM TIGA HARI

Pakistan mendesak Afganistan agar menyerahkan Osama bin Laden dalam
tempo tiga hari. Sebuah delegasi Pakistan akan menyerahkan permintaan
itu kepada pemerintahan fundamentalis Taliban di Afganistan hari ini.
Multimilioner asal Arab Saudi Osama bin Laden sendiri membantah
dirinya terlibat dalam serangan teroris hari Selasa lalu di Amerika
Serikat. Kepada beberapa kantor berita, bin Laden mengatakan bahwa
dia tidak memiliki sarana untuk mengorganisir aksi teroris semacam
itu sejak pemerintah Taliban melarang dia melakukan hubungan dengan
dunia luar.
Sementara itu, Menteri Pertahanan Amerika Serikat Donald Rumsfield
mengatakan Amerika Serikat tidak punya pilihan lain selain menyerang
negara yang memberikan perlindungan kepada teroris meskipun dia tidak
menyebutkan nama negara tertentu. Juga tidak disebutkan apakah
serangan itu ditujukan kepada militer negara bersangkutan ataukah
ibukotanya.
Juga ditegaskannya bahwa jaringan teroris yang melakukan serangan
jauh lebih besar daripada satu orang dan mencakup 60 negara termasuk
Amerika Serikat sendiri.
Kepala organisasi polisi internasional, Europol mengatakan Amerika
Serikat jangan terlalu gegabah melakukan serangan terhadap bin Laden.
Sementara itu di Amerika Serikat, penelitian terhadap orang yang
bertanggungjawab atas serangan teroris lalu, tetap berlanjut. Orang
kedua berhasil ditahan di apartemen di New Jersey, dekat New York,
menyusul orang pertama yang ditahan di New York Kamis lalu.


* JUMLAH ORANG HILANG DI AMERIKA SERIKAT LEBIH DARI 5000 ORANG

Jumlah orang hilang karena musibah serangan teroris di gedung World
Trade Centre sudah melebihi 5000 orang.
Jumlah terakhir menunjukkan 5079 orang hilang, dan 180 dikonfirmasi
telah tewas.
Sebanyak 115 korban hingga kini sudah diidentifikasi. Regu penyelamat
di Manhattan terus melakukan operasi penyelamatan, meskipun tidak
banyak lagi ditemukan dalam empat hari terakhir.
Wakil Presiden Amerika Serikat, Dick Cheney sekalig lagi menegaskan
bahwa pilot militer diperintahkan menembak setiap pesawat yang
terbang di atas Washington, yang tidak mengikuti aturan lalulintas
udara. Sangat mungkin bahwa patroli udara secara rutin di atas
Washington akan ditetapkan.


* INGGRIS MENGUMUMKAN PERANG TERBUKA MELAWAN TERORISME

Sesudah Presiden Amerika Serikat George W Bush, kini PM Inggris Tony
Blair mengumumkan perang terbuka terhadap terorisme.
Dalam sebuah wawancara dengan jaringan televisi internasional CNN,
Blair menegaskan bahwa perang adalah pergulatan antara peradaban daan
fanatisme.
Dikatakannya, aksi militer Amerika Serikat dan sekutunya hendaknya
terdiri dari dua komponen. Pertama, harus ditujukan langsung kepada
mereka yang bertanggungjawab atas serangan teror. Dan dalam jangkauan
lebih luas, serangan itu harus secara sistematis menghancurkan
seluruh jaringan terorisme.
Blair menegaskan kekhawatirannya akan hilanganya sekitar dua sampai
tiga ratus warga Inggris sebagai akibat serangan teroris Selasa lalu.


* PEMERINTAH MAKEDONIA SEPAKAT PERPANJANG PASUKAN NATO


Pemerintah Makedonia tampaknya setuju untuk memperpanjang penempatan
pasukan Nato di negara itu.
Kalangan diplomat Makedonia dan barat melaporkan bahwa perundingan
tetap dilanjutkan dalam rangka penempatan pasukan kecil Nato
berjumlah sekitar dua ratus tentara.
Pasukan ini akan bertugas di akhir bulan ini ketika pasukan Nato
sekarang meninggalkan negeri itu setelah menyelesaikan tugas
perlucutan senjata pemberontak etnis Albania.
Pekan lalu, Skopje menolak usul perpanjangan pasukan Nato. Sebaliknya
pihak barat meminta agar pasukan Nato itu diperpanjang demi menjamin
keamanan pengamat internasional, termasuk para pengamat dari Uni
Eropa.


* POLISI NIGERIA MENAHAN 300 TERSANGKA KERUSUHAN BERDARAH

Polisi Nigeria menahan lebih dari tiga ratus tersangka yang terlibat
dalam kerusuhan berdarah antara kristen dan islam di kota Jos.
Sekurangnya lima ratus orang tewas dalam bentrokan itu dan seribu
orang luka-luka.
Salah satu penyebab kerusuhan di kawasan tengah Nigeria itu adalah
pengangkatan seorang warga muslim pada sebuah jabatan penting.


* KOREA UTARA DAN KOREA SELATAN MENGHIDUPKAN LAGI PROSES REKONSILIASI


Korea Utara dan Korea Selatan kembali menghidupkan proses
rekonsiliasi bilateral.
Dalam sebuah pertemuan di ibukota Korea Selatan Seoul, Pyongyang
sekali lagi meminta agar disuplai arus listrik.
Seoul menginginkan perbaikan jalan dan jalur kereta api antara kedua
negara dan membangun sebuah jalan utama menuju ke pusat reunifikasi
keluarga yang terpisah selama perang Korea.
Perundingan bilateral mandeg sejak Maret lalu ketika Korea Utara
menghentikan hubungan dengan Korea Selatan. Hubungan bilateral
membaik menyusul pertemuan historis kedua pemimpin negara semenanjung
Korea itu, Kim Dae-jung dari selatan dan Kim Jong-il dari Korea
Utara.


* ISRAEL TETAPKAN ZONA PENYANGGA DI TEPI BARAT

Tentara Israel akan menetapkan pada tgl 24 September sebuah zona
penyangga di sepanjang perbatasan utara Tepi Barat.
Orang yang ditemukan di zona tersebut akan ditangkap. Penetapan zona
itu dimaksudkan mencegah serangan teroris dan untuk mencegah para
pengungsi Palestina ke wilayah Israel.
Sementara itu, pertempuran di sekitar Yerusalem menewaskan dua orang
Palestina dan seorang tentara Israel, serta 40 lainnya menderita
luka-luka.
Di antara kabinet Israel timbul ketegangan karena PM Israel Ariel
Sharon membatalkan rencana pertemuan Menlu Shimon Peres dengan
Pemimpin Palestina Yasser Arafat. Sharon menuntut Palestina melakukan
gencatan senjata, baru sesudahnya, dia akan menarik semua operasi
militer di kawasan Palestina.


---------------------------------------------------------------------
Radio Nederland Wereldomroep, Postbus 222, 1200 JG Hilversum
http://www.ranesi.nl/
http://www.rnw.nl/

Keterangan lebih lanjut mengenai siaran radio kami dapat Anda
peroleh melalui
[EMAIL PROTECTED]

Copyright Radio Nederland Wereldomroep.
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke