---------------------------------------------------------------------

WARTA BERITA RADIO NEDERLAND WERELDOMROEP
Edisi: Bahasa Indonesia

Ikhtisar berita disusun berdasarkan berita-berita yang disiarkan oleh
Radio Nederland Wereldomroep selama 24 jam terakhir.

---------------------------------------------------------------------

Edisi ini diterbitkan pada:

Sabtu 26 Januari 2002 13:40 UTC



** MALAYSIA AKAN DEPORTASI TKI YANG TERLIBAT KERUSUHAN

** ANGKATAN UDARA ISRAEL GEMPUR SASARAN PALESTINA

** SEKJEN  PBB BAHAS SITUASI AFGANISTAN

** UNJUK RASA ANTI PEMERINTAH DI IBUKOTA ARGENTINA



* MALAYSIA AKAN DEPORTASI TKI YANG TERLIBAT KERUSUHAN

Pekerja Indonesia yang terlibat kerusuhan di sebuah asrama pabrik
tekstil di Nilai, Negeri Sembilan Malaysia minggu lalu akan
dideportasi. 548 pekerja Indonesia dituduh terlibat dalam kerusuhan
itu. 147 perusuh ditahan polisi, 91 diantaranya akan dideportasi.
Sedangkan 56 TKI akan diajukan ke pengadilan. Dalam kerusuhan
tersebut, pekerja Indonesia mengamuk setelah polisi menahan 16 rekan
mereka yang mabuk obat obatan terlarang.
Sementara itu Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Muhammad tetap
bertahan pada keputusannya untuk melarang impor TKI sementara ini.
Pemerintah Malaysia tetap berpegang pada pendirian itu meskipun
sejumlah petinggi Indonesia mengimbau agar Malaysia mencabut larangan
tersebut. Sebagai alasan Perdana Menteri Mahathir Muhammad
mengemukakan bahwa Malaysia sudah menghadapi surplus tenaga kerja
asing.


* ANGKATAN UDARA ISRAEL GEMPUR SASARAN PALESTINA

Pesawat pesawat tempur F16 Angkatan Udara Israel melancarkan gempuran
terhadap sasaran Palestina di Tepi Barat Sungai Yordan dan Jalur
Gaza. 12 orang dipastikan menderita cidera akibat gempuran ini.
Sejumlah gedung antara lain markas satuan elit "Force 17" di Gaza
City dan Tulkarem digempur dalam dua gelombang serangan udara.
Gempuran udara ini merupakan aksi balasan menyusul serangan bunuh
diri Palestina di jantung Ibukota Israel Tel Aviv, Jumat kemarin.
Sekurangnya 25 orang luka akibat aksi bunuh diri tersebut. Israel
menganggap pemimpin Palestina Yasser Arafat bertanggung jawab atas
aksi bunuh diri itu karena tidak menindak tegas aksi aksi kelompok
militan. Penguasa Palestina mengutuk aksi bunuh diri di Tel Aviv dan
menilai gempuran udara Israel bisa menimbulkan eskalasi keadaan.
Sementara itu Amerika mengancam akan mengkaji ulang hubungan dengan
pemimpin Palestina Yasser Arafat, bila Arafat tidak menindak tegas
terorisme.


* SEKJEN  PBB BAHAS SITUASI AFGANISTAN

Sekjen PBB Koffi Annan berada di Iran untuk membahas perkembangan
keadaan di negara tetangga Afganistan. Koffi Annan antara lain akan
melakukan pembicaraan dengan Presiden Iran Muhammad Khatami yang
telah menyatakan mendukung pemerintahan interim Afganistan. Teheran
menjanjikan Kabul bantuan keuangan senilai 500 juta dolar untuk
pembangunan kembali Afganistan. Selanjutnya sekjen PBB juga akan
melakukan pertemuan dengan pemimpin rohani Ayatollah Ali Khamenei dan
juga dengan sejumlah pemimpin konservatif Iran lainnya yang
mencurigai kehadiran Amerika di Afagnistan. Para pemimpin konservatif
Iran khawatir pemerintahan baru Afganistan akan menjadi terlalu
liberal dan berkiblat ke Barat. Daftar nama 21 orang yang akan
membantu proses pembentukan pemerintahan baru Afganistan diumumkan
dalam kunjungan singkat Koffi Annan di Afganistan Jumat kemarin.


* UNJUK RASA ANTI PEMERINTAH DI IBUKOTA ARGENTINA

Puluhan ribu orang turun ke jalan di ibukota Argentina Buenos Aires
untuk memprotes kebijakan ekonomi Presiden Eduardo Duhalde. Para
demonstran memprotes devaluasi mata uang peso dan menuntut akses ke
uang tabungan yang dibekukan oleh pemerintah guna menghindari
kebangkrutan total Argentina. Unjuk rasa ini berjalan relatif tenang.
Namun beberapa insiden mewarnai demonstrasi ini. Polisi menembakkan
gas air mata dan menangkap 21 orang. Sebagai langkah antisipasi
menghadapi demonstrasi ini polisi menyiagakan 1400 personil. Ini
adalah unjuk rasa anti pemerintah terbesar sejak Presiden Eduardo
Duhalde berkuasa awal tahun ini.


* ANGGOTA KONGRES AMERIKA BERKUNJUNG KE PANGKALAN ANGKATAN LAUT
GUANTANAMO

Ke 158 pejuang Taliban dan al-Qaidah yang berada di pangkalan
Angkatan Laut Guantanamo ditahan dalam kondisi baik. Hal ini
disimpulkan oleh 20 anggota Kongres Amerika yang melakukan kunjungan
ke Guantanamo. Situasi kamp tahanan di Guantanamo mendapat kritik
gencar belakangan ini, karena dinilai tidak menghormati HAM.
Washington menyanggah tuduhan tersebut dan menekankan bahwa para
tahanan adalah orang orang berbahaya.


* AMERIKA LAKUKAN UJI COBA RUDAL PENANGKAL

Departemen Pertahanan Amerika Pentagon mengumumkan bahwa Angkatan
Laut Amerika berhasil melukan uji coba rudal penangkal. Dalam
percobaan di atas laut ini rudal penangkal berhasil mencegat dan
memusnahkan sebuah rudal jarak menengah yang diluncurkan dari
pangkalan angkatan laut di Hawai. Tujuan uji coba adalah untuk
mengetahui apakah sistim kemudi dan pelacakan rudal berfungsi dengan
baik. Enam uji coba lainnya masih akan dilakukan dengan jenis rudal
yang sama. Setelah itu Amerika akan menggunakan rudal yang lebih
canggih. Masih belum diketahui apakah uji coba ini ada kaitannya
dengan rencana Amerika untuk membangun perisai anti rudal di ruang
angkasa. Terutama Cina dan Rusia menentang keras rencana tersebut
karena khawatir hal itu akan menghidupkan kembali perlombaan senjata.


* SEORANG MANTAN MANAJER PERUSAHAAN ENERGI AMERIKA MELAKUKAN BUNUH
DIRI

Polisi di kota Texas Amerika, menemukan Clifford Baxter 43 tahun
tewas di mobilnya. Polisi juga menemukan sebuah surat perpisahan di
tubuh mantan manajer puncak perusahaan energi raksasa Enron. Clifford
Baxter dicurigai tidak memasukkan kerugian besar Enron dalam
pembukuaan. Enron dinyatakan bangkrut belum lama berselang.
Penyelidikan besar besaran terhadap praktek praktek curang dalam
tubuh perusahaan Enron mulai digulirkan sejak kebangkrutan tersebut.
Gedung Putih Jumat kemarin mengumumkan akan melakukan penyelidikan
terhadap kontrak dengan Enron senilai 70 juta dolar. Penyelidikan
lain yang akan dilakukan adalah menguak keterkaitan antara praktek
haram jutaan dolar yang dilakukan Enron dan kampanye pemilihan
Presiden Bush. Perusahaan energi raksasa Enron adalah donatur
terbesar dalam kampanye Presiden Bush.


* INDIA PERINGATI KORBAN GEMPA

India memperingati para korban gempa bumi dahsyat yang mengguncang
negara bagian Gujarat, tepat setahun silam. Menurut catatan resmi 20
ribu orang tewas dan hampir 200 ribu lainnya luka dalam musibah alam
terbesar sejak kemerdekaan India pada 1947. Ribuan desa musnah dari
muka bumi. Mengheningkan cipta dua menit untuk mengenang para korban
berlangsung di Kutch, daerah musibah paling parah. Menteri Kerjasama
Pembangunan Belanda Eveline Herfkens berada di India dalam rangka
kunjungan ke Gujarat. Belanda tahun lalu menyumbangkan 112 juta euro
untuk pembangunan kembali daerah musibah.


* BERITA OLAH RAGA

Petenis putri Amerika Jennifer Capriati berhasil memperpanjang gelar
juara  Australian Open, setelah dalam partai final mengalahkan
petenis Swiss Martina Hingis melalui pertarungan tiga set 4-6, 7-6
dan 6-2.


---------------------------------------------------------------------
Radio Nederland Wereldomroep, Postbus 222, 1200 JG Hilversum
http://www.ranesi.nl/
http://www.rnw.nl/

Keterangan lebih lanjut mengenai siaran radio kami dapat Anda
peroleh melalui
[EMAIL PROTECTED]

Copyright Radio Nederland Wereldomroep.
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke