Sedikit koreksi,
wu menari tak boleh diganti wu sore, tak ada dalam
daftar resmi dari huruf yang disederhanakan.
Mian dalam Mandarin jarang dipakai sebagai kata yang
berdiri sendiri, sehingga mian yang berdiri sendir
dengan mudah diketahui adalah mian mih.
Mungkin dalam bahasa daerah, Hokkian misalnya, bisa
kacau karena mian berdiri sendiri memang muka, dibaca
bin, sedang mian yang berarti mih dibaca mi.
Salam

--- skala selaras <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

> Pempopuleran karakter Simplified ada plus minusnya.
> 
> Positifnya adalah memudahkan orang menulis dan
> mengingat, membantu usaha
> perluasan pendidikan.
> Negatifnya, ada gap antara pembaca muda dengan buku2
> klasik yang menggunakan
> karakter traditional.. juga gap antara dua pengguna
> yang diakibatkan politik
> ( kasus Taiwan ).
> 
> Namun semua ini bukan masalah yang sulit untuk
> dipecahkan. Di sekolah resmi
> yang menanut simplified, para murid tidak susah
> untuk dikenalkan pada kedua
> sistem karakter ini sekaligus, mengingat
> perbedaannya sebenarnya tidak
> terlalu besar.
> 
> apalagi bagi orang Taiwan yang pegangannya adalah
> traditional, hanya perlu
> pembiasaan sebentar, tidak sulit untuk menerka nerka
> karakter simplified.
> dari traditional ke simplified pasti lebih mudah
> dibandingkan sebaliknya.
> 
> Yang saya sering merasa terganggu adalah cara
> penyederhanan karakter ini.
> ada beberapa cara yang ditempuh para ahli, yang
> paling berhasil adalah
> penyederhanaan seperti  pola Cao Zi ( tulisan
> "rumput" atau tulisan morat
> marit, seperti tulisan dokterlah), dimana bentuk
> utama karakter masih
> dipertahan, tapi jumlah goresannya dikurangi. tak
> perlu belajar khusus,
> orang mudah mengenalinya.
> 
> Yang paling mengganggu adalah mengganti sebuah
> karakter yang rumit dengan
> karakter lain yang sudah ada, yang sama bunyinya
> namun sangat berbeda
> artinya. contohnya adalah karakter " Mian " yang
> berarti Bakmi diganti
> dengan karakter " Mian " yang berarti Muka!! juga
> karakter " Wu " Tarian
> diganti dengan karakter " Wu " Sore. disamping
> janggal, dalam pemakaiannya,
> kasus ini kadang2 bisa menimbulkan kerancuan. hal
> inilah yang perlu
> dikritik!
> 
> 
> ZFy
> 
> 
> 
> ----- Original Message -----
> From: <[EMAIL PROTECTED]>
> To: <budaya_tionghua@yahoogroups.com>
> Sent: Tuesday, April 04, 2006 12:22 PM
> Subject: Re: [budaya_tionghua] huruf mandarin asli
> dan simplify
> 
> 
> Turut berkomentar.
> 
> Huruf Hanzi (Kanji) sendiri sebenarnya tidak pernah
> statis, artinya
> berubah mengikuti perkembangan zaman. Mulai dari
> penulisan pada tulang
> atau tempurung (jia gu wen), ukiran pada bahan logam
> (jin wen), ukiran
> pada batu jade/onix atau kayu (zhuan shu), sampai
> pada karakter yang
> ditulis menggunakan kuas dan tinta (li shu, kai shu,
> xing shu, chao shu).
> Dan sampai sekarang cara penulisan huruf hanzi
> dengan tinta terbagi
> menjadi 2 kelompok yaitu ying bi shu fa (penulisan
> dengan pena keras,
> menggunakan fountaine pen) dan ruan bi shu fa
> (penulisan dengan pena
> lembut alias kuas).
> 
> 


__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 


.: Forum Diskusi Budaya Tionghua dan Sejarah Tiongkok :.

.: Kunjungi website global : http://www.budaya-tionghoa.org :.

.: Untuk bergabung : http://groups.yahoo.com/group/budaya_tionghua :.

.: Jaringan pertemanan Friendster : [EMAIL PROTECTED] :. 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/budaya_tionghua/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke