sdr siapa kenapa,

saya bukan pemburu kelenteng, tetapi karena sering pergi ke tiongkok untuk 
melihat  'tempat2' yang berhubungan dengan cerita silat,  jadi cukup banyak 
tempat di Tiongkok yang sudah dikunjungi baik di utara, selatan, timur barat 
maupun tengah. Dan juga tertarik dengan masalah budaya, sehingga banyak baca 
buku berkaitan dengan budaya dan sejarah. Perjalanan itu yang membuat banyak 
melihat kelenteng di Tiongkok.

Terima kasih tentang info website kelenteng di indonesia.

Untuk melihat satu kelenteng di Indonesia beraliran apa, lihat lagi 
paragraph  terakhir tulisan saya.

Satu kelenteng, bisa di golongkan secara mudah dengan melihat semua obyek 
ritual (baik yang di altar utama maupun yang tidak) yang ada di dalam 
kelenteng itu pada saat ini. Ini adalah klassifikasi pertama.

Bisa juga dengan menggolongkannya berdasarkan obyek ritual di altar utama. 
Ini bisa disebut klassifikasi kedua.

Lebih jauh bisa dilihat secara historis, kronologis, pernahkah obyek ritual 
di altar utama mengalami perubahan? Apakah ada catatan yang dimiliki 
kelenteng tersebut tentang hal ini?

Penggolongan yang terakhir berdasarkan sejarah kelenteng tersebut. Pada saat 
didirikan obyek ritual apa yang ditempatkan di altar utama?

Dari sejarah juga bisa dipelajari bagaimanakah satu kelenteng mencapai 
bentuk arsitektur yang terakhir seperti yang terlihat sekarang? Siapakah 
atau komunitas apakah yang mendanai penambahan satu bagian tertentu 
misalnya?

Apakah kelenteng tersebut memiliki kronologis penempatan suatu obyek ritual? 
Komunitas apakah yang mendanai dan menempatkan satu obyek ritual dan 
kapankah obyek ritual tersebut ditempatkan?

Banyak tenaga dan pikiran yang pasti akan dibutuhkan untuk menelusuri 
sejarah setiap kelenteng di Indonesia, mungkin kalau anda tertarik bisa 
memulai dengan framework seperti di atas, atau framework yang lain.

salam,

harry alim


From: "siapa kenapa" <[EMAIL PROTECTED]>
Subject: Re: [budaya_tionghua] Kelenteng di TiongKok, Kelenteng di Indonesia


> p.harry,
> Keliatannya anda nih pemburu kelenteng ya ?:-)
> Berikut ada website directori kelenteng di indonesia www.kelenteng.com 
> yang mungkin bisa dibubuhkan komentarnya, kira-kira kelenteng tsb 
> beraliran apa.
> Kalau jin de yuan aliran apa pak?
>
>
>> From: harry alim <[EMAIL PROTECTED]>
>> Subject: [budaya_tionghua] Kelenteng di TiongKok, Kelenteng di Indonesia
>
>
>
> Ketika tiba di Indonesia, kelenteng dibawa oleh masyarakat Tionghua dan
> terbentuk tidak dalam satu generasi saja. Sehingga kelenteng di Indonesia
> atau di Asia Tenggara lainnya agaknya merupakan bentukan dari masyarakat
> yang walaupun sama sama Tionghua, bisa jadi cukup heterogen juga. Katakan
> misalnya kelenteng X di satu tempat, karena umurnya misalnya sudah lebih 
> 700
> tahun, masyarakat Tionghua pendukungnya bisa jadi sedikit berbeda pada 
> saat
> didirikan dan setelah 200 tahun kemudian misalnya dan juga dengan 
> masyarakat
> yang sekarang. Mungkin karena inilah kelenteng kelenteng di Indonesia 
> justru
> tidak menampakkan perbedaan obyek ritual separti yang jelas kelihatan di
> kelenteng Tiongkok.
>
> Salam,
>
> Harry Alim
>
>



Kirim email ke