Tadi malam saya ajak suami ke dokter karena flu yang dideritanya belum sembuh 
walaupun dia sudah minum obat flu yang dijual bebas.
 
Karena kami peserta Askes Plus maka untuk pertama kali kami gunakan dengan 
mendatangi dokter yang tertera pada kartu Askes Plus yang ditulis sebagai 
dokter keluarga.
 
Entah ini adalah pengobatan model baru atau karena kami menggunakan fasilitas 
Askes Plus, pak dokter dengan acuh menanyakan sakit apa dan sudah berapa lama, 
suami menjawab sambil menerangkan penyakitnya tapi saya perhatikan pak dokter 
tidak memperhatikan apa yang suami saya katakan, kemudian memberikan resep yang 
harus ditebus di apotik tanpa memeriksa  badan suami. Saya sempat kaget karena 
biasanya kalau kita sakit dan berobat ke dokter minimalnya temperatur badan 
diperiksa. 
Apa ini memang model pengobatan terbaru ya  ---  ; >
 
Hasilnya setelah makan obat yang diberikan dokter, bangun pagi leher dan dan 
kuping suami bengkak dan gatal-gatal, setelah dibawa ke dokter 24 jam dikatakan 
bahwa akibat alergi obat, sedih rasanya melihat keadaan suami sudah demam 
sekarang ditambah lagi dengan gatal-gatal yang sudah sampai ke punggung.
 
Ok, ini sekedar sharing pengalaman saja.
 
Salam,
E.Subagio
 
 

 Yahoo! Mobile
- Download the latest ringtones, games, and more!

[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Give the gift of life to a sick child. 
Support St. Jude Children's Research Hospital's 'Thanks & Giving.'
http://us.click.yahoo.com/3iazvD/6WnJAA/xGEGAA/asSolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Dapatkan informasi kesehatan gratis
Mailing List Dokter Indonesia
http://www.mldi.or.id 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/dokter/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Reply via email to