----- Pesan yang Diteruskan ----- Dari: 'Chan CT' sa...@netvigator.com 
[GELORA45] <GELORA45@yahoogroups.com>Kepada: GELORA_In 
<gelor...@yahoogroups..com>Terkirim: Selasa, 19 Desember 2017 04.10.28 
GMT+1Judul: Fw: [GELORA45] Beri Pidato Kemenangan, Ernest Prakasa Berharap Ahok 
Segera Bebas
     

  From: jonathango...@yahoo.com [GELORA45] Sent: Tuesday, December 19, 2017 
9:29 AM  





Beri Pidato Kemenangan, Ernest Prakasa Berharap Ahok Segera Bebas
Reporter:  
Tabloid Bintang
Editor:  
Aisha Shaidra
Minggu, 17 Desember 2017 10:09 WIB
TEMPO.CO, Jakarta -Ernest Prakasa terpilih sebagai penulis skenario asli 
terpilih untuk film Cek Toko Sebelah versi Piala Maya 2017.

Baca: Pilih jadi Sutradara atau Penulis Naskah? Ini Jawaban Ernest Prakasa

Dalam sambutannya, Ernest m enghaturkkan terima kasih yang sebesar-besarnya 
kepada Tuhan, pemain, dan kru yang terlibat di film ini. Tidak terkecuali ajang 
penghargaan Piala Maya, yang sudah mempercayakan piala tahun ini kepadanya.

"Terima kasih Yesus Kristus. Kepada Pak Chand Parwez. Terima kasih Piala Maya, 
semoga semakin maju. Terima kasih buat cast and crew," ucap Ernest Prakasa, di 
malam penghargaan Piala Maya 2017, Hotel Saripan Pasific, Jakarta Pusat, Sabtu 
malam, 16 Desember 2017.

Menariknya ada satu harapan yang diucapkan Ernest, seiring prestasi yang 
diraihnya ini. Dia berharap mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama 
alias Ahok, segera bebas dari masa hukumannya sebagai terpidana kasus penistaan 
agama.



"Terima kasih seluruh produser, sutradara dan sineas Indonesia. Semoga Pak Ahok 
cepat bebas," sambung Ernest, dan disambut tepukan tangan para hadirin..

Di  kategori penulis skenario as li Piala Maya 2017, Ernest Prakasa lebih 
unggul dari Nurman Hakim, Zaim Rifiki, Ben Sohib (Bid'ah Cinta), Bagus 
Bramanti, Hanung Bramantyo (Kartini), Mouly Surya, Rama Adi (Marlina), dan Upi 
(My Generation).

TABLOIDBINTANG.COM



    

Reply via email to