Kedalaman Benioff di Jawa untuk sumber2 magma itu antara 118 km di selatan dan 
369 di utara (rata2). Di volcanic lineament Halimun-Ciremai sekitar 250-275 km. 
Kalau benar semua gunungapi di jalur ini muncul oleh sistem sesar besar, maka 
sebenarnya gaya lenting gempa hanya mengaktifkan sesarnya dulu. Tetapi, karena 
sesar itu jadi konduit magma, gerak magma turut di-reaktivasi, yang akhirnya 
gnapi pun reactivated. Penggembosan semacam safety venting memang terjadi, 
tetapi bagaimana halnya kalau penggembosan, "ablas" pressure itu malah 
menggerakkan magma yang sudah kumulatif.
 
Hanya, sulit sebenarnya mencari kaitan dari gempa2 di Sumatra itu ke Jawa 
Barat, jalan propagasi-nya terlalu berliku2 dan bisa saja ada beberapa wilayah 
seismic gap zone yang "aseismic". Yang jelas, fracture itu ada sampai puluhan 
km di kerak Bumi, dan gunung2api itu ada duduk di atasnya, tentang propagasi 
gaya-lah yang harus ditinjau lagi.
 
salam,
awang

Rovicky Dwi Putrohari <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
Apakah aktifitas volkanisme ini menunjukkan bahwa stress (tekanan) telah 
pergeser dari zona subduksi ?
Dengan demikian kemungkinan gempa menjadi berkurang karena tenaganya 
digemboskan lewat aktivitas gunung api ?
Walopun tentu saja "zona gempa-gempa matang" yg diduga Pak Danny masih 
bergeming dan tentusaja masih memiliki potensi utk bergetar juga sewaktu2.
RDP

On 4/14/05, Awang Satyana wrote: 
> 
> Rekan2 geologist yang di Bandung pasti sudah siap dengan peta bahaya dan ...


                
---------------------------------
Do you Yahoo!?
 Yahoo! Small Business - Try our new resources site! 

Kirim email ke