Numpang Nimbrung Mas...
  Kebetulan saya juga lagi mengerjakan Tugas Akhir mengenai endapan turbidit.
  Memang benar sudah ada model log dari tiap komponen turbidit misalnya  blocky 
menunjukkan Basin floor fan, crescentic log kemungkinan komponen  Slope fan dan 
lain-lain, namun tetap saja tidak dapat dijadikan  satu-satunya pegangan dalam 
menentukan apakah itu basin floor atau yang  lain. dari biostrat nya kita bisa 
melihat asosiasi fosil yang ada  dibawahnya untuk menentukan apakah tubuh 
batuan tersebut adalah sesuatu  yang "asing" atau bukan, dan endapan turbidit, 
dicirikan dengan  kelimpahan arenaceous fossils yang tiba-tiba tinggi 
(kemungkinan  reworked). dari data core ataupun singkapan, akan keliatan 
struktur  khasnya endapan ini misalnya adanya mudclast, slump structure dll.  
Apakah  endapan turbidit  bisa terbentuk di shelf (0-200m)  dan ketebalannya 
lebih dari 20 m?menurut saya bisa saja, tapi mungkin  baru tahapan liquified 
flow, tergantung dari material yang dibawanya. 
  
  Mohon pencerahannya, dan diluruskan klo ada yang salah.
  
  
       A.Prayogi
  "calon Geologist"

Andang Bachtiar <[EMAIL PROTECTED]> wrote:  Ferdi,...
Saya paling penasaran kalau ada yang mengatakan "pattern log menunjukkan 
endapan turbidit", ...
Yang seperti apa sich, pattern lognya endapan turbidit?
Dalam kaitannya dg sedimentologi, yang bisa dibaca dari pattern log menurut 
pengetahuan saya hanya: ketebalan, shale & non-shale, degree of interbedding 
relatif terhadap ketebalan, menghalus keatas, mengkasar ke atas, dan/atau 
blocky, transition atau sharp contact......
Dan pola-pola yang dihasilkan oleh kombinasi berbagai karakter log seperti 
yang tersebut di atas dapat dijumpai baik di endapan arus traksi maupun 
endapan arus turbid..
"Log pattern alone" akan sangat sulit menghasilkan interpretasi yang valid 
ttg mekanisme pengendapan (turbid vs traksi)
Ketika anda melihat selang-seling shale-nonshale setebal 20 meter dengan 
frekwensi perselingan tiap 30-50 cm dengan kontak tiap perselingan yang 
tegas (sharp), selain secara konvensional disebutkan sebagai classical 
turbidit (flysch), bisa jadi itu juga merupakan endapan dataran banjir 
sungai, dimana terjadi perselingan antara arus traksi dan arus turbid dalam 
mekanisme transport & pengendapannya; bisa juga pola itu diinterpretasikan 
sebagai endapan selang-seling pasang-surut, atau yang lebih ekstrim lagi 
endapan lakustrin (algal bloom/wet - clastic/dry)..... Kunci diskriminan 
interpretasi utamanya sebenarnya terletak pada pengetahuan anda tentang apa 
yang ada di atas, di bawah, dan di samping menyamping dari benda (log) 20 
meter yang anda interpretasikan tsb, karena dalam hal ini kemungkinan besar 
anda tidak punya kemewahan untuk mendapatkan core/side-wall core langsung 
dari section tsb. Kalau ada core-sidewall core-nya, maka semuanya menjadi 
jelas: BACK TO BASIC, LOOK AT ROCK..... Anda bisa memeriksa tekstur, 
struktur, dan mineralogi batuan tsb (yg tidak direpresentasikan dalam 
conventional log ==kecuali beberapa di FMI==), sehingga anda bisa sampai 
pada kesimpulan apakah barang tersebut adalah turbidit atau endapan arus 
traksi.

Nah, sekarang balik (atau terus) ke pertanyaan anda berikutnya:...
Seandainya anda sudah yakin dari "advanced pattern log interpretation" 
(tentunya dengan mengkombinasikannya dg pengetahuan 
stratigrafi/sedimentologi atas-bawah, sampingnya) bahwa si 20-m section tsb 
adalah endapan turbidit ...... dan kemudian anda kombinasikan dengan info 
data biostrat menunjukkan barang tersebut adalah endapan shelf (walaupun 
masih ada juga "escape clause" berupa possibility reworking).... sebenarnya 
tidaklah terlalu aneh kalau kita dapatkan arus turbid di daerah shelf, 
apabila kita sadar bahwa arus turbid sebenarnya adalah arus dimana butiran 
yang tertransport berada dalam posisi tercampur aduk / mengambang / melayang 
di dalam massa fluida (in opposed to bedform migration: rolling, saltation, 
creeping dsb yang merupakan ciri arus traksi)...... STORM dan TSUNAMI bisa 
mencampur adukkan butiran dalam fluida(air)... selain itu adanya 
ketidak-stabilan dasar laut yang dipicu oleh pergerakan karena 
patahan-patahan di shelf, ataupun diapirism di bawah permukaan (terutama di 
daerah delta), bisa juga menyebabkan terjadi "sloping-condition" yang 
akhirnya memicu gravity-derived flow yang merupakan IBU-nya arus 
turbid......

Terus,... apa bisa dia setebal 20 meter?? Apakah storm, tsunami, ataupun 
relief sloping anomaly di shelf bisa menghasilkan endapan turbid 20 meter? 
Bisa saja..... Nah, disinilah anda juga harus mulai memperhitungkan 
basin-history secara keseluruhan, paleo-climate, paleo-geography, dsb.... 
Apakah mungkin ada storm yang sedemikian katastrofiknya shg bisa mengaduk2 
massa air bercampur dengan bottom sedimen sampai membuat kolom massa turbid 
setebal 20 meter? Apakah event spt itu dimungkinkan dalam cekungan anda? 
Apakah mungkin ada tsunami disana? (Delta Mahakam?? Hmmm... Less Likely).... 
Kalau begitu: bagaimana dengan trigger dari patahan2 di subsurface yang 
menyobek2 shelf? Bisakah mereka menciptakan relief cukup besar sedemikian 
rupa sehingga menimbulkan lonsoran yang mengendapkan massa turbid setebal 20 
meter??.....

Nah, soal "apa nama dari lingkungan pengendapan yang macem begitu" di 
shelf??? Anda bisa kasi nama apapun juga!!! Apalah artinya nama,... sejauh 
anda bisa menjelaskan esensi proses sedimentasinya,... namanya bisa apa 
saja: shelf sand, storm-sand, storm-induced turbidite shelf sand, 
fault-induced turbidite shelf sand, offshore turbidite sand,..... 
whatever....

Semoga bisa mencerahkan (dan membuka diskusi lebih lanjut)

Andang Bachtiar
"penggemar sedimentologi"



----- Original Message ----- 
From: 
To: 
Sent: Thursday, July 27, 2006 9:57 AM
Subject: [iagi-net-l] Endapan turbidit tebal lebih 20 m di shelf

> Mau nanya geologi lagi ah....
>
> Saya ada kasus, kalau melihat pattern logsnya menunjukkan endapan turbidit
> tapi dari biostratnya (dengan uncertainity tertentu juga ) menunjukan 
> bahwa
> endapan tersebut merupakan endapan shelf (apa kemungkinan reworks..?)
> Mungkin ada rekan yang pernah menemukan adanya endapan turbidit di shelf (
> bukan laut dalam ) yang tebalnya lebih dari 20 m...?
> Setahu saya untuk dapat mengendapan turbidit yang cukup tebal dibutuhkan
> kedalaman yang cukup dalam juga, nah apa mungkin ada endapan sand
> dalam sistem turbidit di shelf yang bisa cukup tebal...?
>
> Regards
>
> Kartiko-Samodro
> Telp : 3852
>
>
> ---------------------------------------------------------------------
> -----  PIT IAGI ke 35 di Pekanbaru
> -----  Call For Papers until 26 May 2006
> -----  Submit to: [EMAIL PROTECTED]
> ---------------------------------------------------------------------
> To unsubscribe, send email to: iagi-net-unsubscribe[at]iagi.or.id
> To subscribe, send email to: iagi-net-subscribe[at]iagi.or.id
> Visit IAGI Website: http://iagi.or.id
> Pembayaran iuran anggota ditujukan ke:
> Bank Mandiri Cab. Wisma Alia Jakarta
> No. Rek: 123 0085005314
> Atas nama: Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI)
> Bank BCA KCP. Manara Mulia
> No. Rekening: 255-1088580
> A/n: Shinta Damayanti
> IAGI-net Archive 1: http://www.mail-archive.com/iagi-net%40iagi.or.id/
> IAGI-net Archive 2: http://groups.yahoo.com/group/iagi
> --------------------------------------------------------------------- 

---------------------------------------------------------------------
-----  PIT IAGI ke 35 di Pekanbaru
-----  Call For Papers until 26 May 2006             
-----  Submit to: [EMAIL PROTECTED]    
---------------------------------------------------------------------
To unsubscribe, send email to: iagi-net-unsubscribe[at]iagi.or.id
To subscribe, send email to: iagi-net-subscribe[at]iagi.or.id
Visit IAGI Website: http://iagi.or.id
Pembayaran iuran anggota ditujukan ke:
Bank Mandiri Cab. Wisma Alia Jakarta
No. Rek: 123 0085005314
Atas nama: Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI)
Bank BCA KCP. Manara Mulia
No. Rekening: 255-1088580
A/n: Shinta Damayanti
IAGI-net Archive 1: http://www.mail-archive.com/iagi-net%40iagi.or.id/
IAGI-net Archive 2: http://groups.yahoo.com/group/iagi
---------------------------------------------------------------------



                
---------------------------------
Yahoo! Music Unlimited - Access over 1 million songs.Try it free. 

Kirim email ke