Rekan sekalian;

Bulan Februari tahun ini, milis kho-ping-hoo genap 6 tahun dengan member
hampir 6000 orang, April nanti id-ebook juga 6 tahun, membernya kini lebih
dari 10,000 orang. Waktu laksana berlari, tahu-tahu sudah 6 tahun dan uban
udah semakin rata hehehe.

Lahirnya dua milis ini berkaitan erat dengan kegairahan rekan-rekan milis
id-pocketpc dan gadtorade untuk mendapatkan ebook yang bermutu, terutama
ebook cersil karya Asmaraman S. Kho Ping Hoo, pada waktu itu. Ebook bisa
memaksimalkan manfaat gadget, terutama pocket-pc. Sebelum dua milis ini
lahir, berbagi ebook biasanya dilakukan melalui email. Sesekali dalam acara
gathering file-file ebook juga beredar dari tangan ke tangan. Periode yang
merepotkan berakhir ketika milis lahir. File disimpan di files section, jadi
lebih untuk mendownloadnya. Seiring semakin bertambahnya member, dibuatlah
milis bayangan (gudangbuku, gudangkitab dll), dibuka juga layanan briefcase
untuk saling berbagi file.

Pada pertengahan 2005, Kang Iwan Setiawan memberikan tawaran yang luar
biasa, dia merelakan satu komputernya untuk server milis. Semenjak itu
berkibarlah gudang ebook kita: Planindo. Dengan prinsip "take and give",
puluhan ribu file bisa ditkumpulkan dan bisa didownload secara gratis. Saya
sebagai perintis dua milis ini tentu harus sungkem untuk menyatakan terima
kasih saya kepada Kang Iwan yang telah berkorban lahir-batin demi milis ini.
Pada masa ini pula kita memperoleh bantuan sejumlah rekan milis ini untuk
jadi mandor milis ini beserta gudang ebooknya. Selain Kang Iwan, masih
berada ditengah-tengah kita Kang Stepanus Kawihardja aka Step dan Kang
Taukhid Wardoyo aka Tokid, sekalipun mereka berada di belahan bumi yang
berbeda. Terima kasih banyak untuk jerih-payah dan pengorbanan kalian!

Hingga akhirnya, pada bulan September 2008, Planindo harus istirahat total.
Karena secara teknis kegiatan server Planindo sudah terlalu tinggi bagi
network Kang Iwan yang saat itu sedang menanggulangi tugas lain yang sangat
berat dan mendesak. 100 hari kami mencari jalan agar server bisa diaktifkan
kembali. Upaya ini terasa begitu sulit dan lambat perkembangannya. 

Memasuki hari ke 45 masa pencarian kami, ada seorang warga milis, sayangnya
dia menolak untuk dimunculkan jatidirinya, menawarkan satu slot HDD dan
bandwidth unlimited untuk tempat berteduh server kita (terima kasih banyak
ya Kang) Tawaran ini, menjadi semacam "keberuntungan yang jatuh dari
langit". Dengan bantuan donasi dari warga milis, kita siapkan HDD 640 GB dan
FB-DIMM 4 GB secara ijon hehehe. Pertengahan Januari 2009 60Gb data mulai
ditransfer by lewat internet dari Jakarta Pusat ke Jakarta Selatan, 2nd data
backup kita tempatkan dekat Geylang, adjust script, testing dll, akhirnya
per 1 February lalu, server www.id-ebook.com mulai aktif memberikan layanan.
Sampai kapan? Kami tak bisa menjawabnya.

Mengapa dibutuhkan waktu hingga 100 hari untuk mengaktifkan kembali server
kita? Mengapa tidak ada jaminan bahwa layanan server www.id-ebook.com bisa
bertahan seterusnya? Dua pertanyaan tersebut jawabannya sama: karena kita
tidak punya skema untuk bisa bertahan hidup. Keberuntungan belum tentu akan
jatuh dua kali dari langit.

Tanggapan dan saran silakan kirimkan ke:

id-ebook-ow...@yahoogroups.com
kho-ping-hoo-ow...@yahoogroups.com
 

Salam hangat;
Admin/Mod/Owner


Kirim email ke