beberapa waktu lalu saya berkesempatan membaca buku Karl Marx karya 
Frans Magnis Suseno. sebagai seorang pemula saya semapat terhanyut 
dan ikut mencurigai marxisme serta mengamini apa yang dikatakan Romo 
Magnis bahwa memang sudah sepatutnyalah Marxisme tidak diberi 
kesempatan hidup di bumi Indonesia ini( meski untuk beberapa hal pula 
saya sempat mengerutkan kening karena tidak sepakat 
dengan "kekritisan" Romo Magnis). kemudian saya menemukan buku 
sanggahan karya Ken Budha Kusumandaru yang berjudul "Marxisme, 
revolusi, dan sosialisme". seperti mendapatkan seorang "pahlawan" 
yang membela otak saya yang agak bimbang, saya sangat bersyukur 
mendapat "pembenaran" tersebut. tapi lalu muncul pertanyaan tolol 
saya tentang bagaimana dengan kawan2 buruh lain yang belum menemukan 
buku mas Ken tersebut, bukankah akan semakin ragu pemikiran kawan2 
buruh yang awalnya sudah tidak stabil itu(apalagi kawan yang tidak 
tahu tentang dialektika dua pemikir tersebut!). saya hanya tergelitik 
pada "betapa beruntungnya" saya mendapat kesempatan baca buku, dan 
surfing diinternet dibanding kawan2 buruh lain yang masih bising 
telinganya oleh deru mesin produksi.kadang saya merasa sosialisme 
kemudian menjadi isu elitis yang diperuntukan pada kita yang punya 
waktu luang.
pada kesempatan ini sekaligus sebagai tempat saya berterimakasih pada 
mas Ken B.Kusumandaru karena telah melakukan "pledoi" sehingga 
marxisme bukan hal haram lagi bagi saya.
semoga sosialisme bukan utopia. keep fight with the poor people!








Hancurkan Kapitalisme,Imperialisme,Neo-Liberalisme, Bangun Sosialisme !
******Ajak lainnya bergabung ! Kirimkan e-mail kosong (isi to...saja)ke:
        [EMAIL PROTECTED] (langganan)
        [EMAIL PROTECTED] (keluar)
Site: http://come.to/indomarxist
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/indo-marxist/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke