Kulit buku sebuah pengantar SOSIOLOGI, Sosiologi Tidak Menilai 

 

Pada pengantar ilmu SOSIOLOGI, ada sepotong statement yang sangat menarik.
Hanya sepotong saja, maka dikatakan pada judul diatas adalah KULIT BUKU-nya
saja. Jadi tidak perlu bersusah payah untuk belajar Sosiologi, tapi hanya
sepotong kalimat saja yaitu: "SOSIOLOGI TIDAK MENILAI"

 

Apakah yg dimaksud dari kalimat tersebut yaitu "SOSIOLOGI TIDAK MENILAI"
maksudnya adalah ilmu sosiologi tidak memberikan nilai baik buruk tentang
keadaan sebuah masyarakat, tapi yang dipaparkan adalah keadaan nyata sebuah
masyarakat tanpa memberikan predikat baik dan buruk, itulah maksudnya bahwa
Ilmu Sosiologi Tidak Menilai.

 

Contoh gamblang. Ada orang mengatakan bahwa rakyat Indonesia adalah malas
dan rakyat jepang adalah rajin dan pekerja keras.

Sosiologi akan memberikan statement sbb:

*       Rakyat Jepang bekerja 40 jam dalam seminggu dan pada hari libur juga
bekerja kalau diperlukan

*       Rakyat Indonesia bekerja 15 jam dalam seminggu dan pada hari kerja
banyak keliaran diluar kantor

 

Diharapkan bisa ditangkap dari contoh diatas, diharapkan yang saya tulis
dengan contoh diatas tidak membuat confused.

Sampiran kulit buku pengantar Sosiologi akan berguna, untuk diskusi/ posting
posting berikut tentang Engineering Ajaran Islam. Insya Allah bermanfaat.

Akhirul kalam, Wa Iyakun Shawaaban Faminallah, Wa Iyakun Khatha Aan Faminii
Wa Minasyaithan, Astaghfirullah & Subhanallaah. Salam kompak selalu dari
Qatar.

 

Alkhori M

Alkhor Community

Qatar

 

_______________________________________________
Is-lam mailing list
Is-lam@milis.isnet.org
http://milis.isnet.org/cgi-bin/mailman/listinfo/is-lam

Reply via email to