On 2/28/06, Yudha Ginanjar <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

> klo CARA KERJA sih sama deh :)
> ---
> FlashGet can automatically split files into sections or splits, and
> download each split simultaneously. Multiple connections are opened to each
> file ...
> ---
> klo torrent :
> ----
> Sebelum sebuah dokumen didistribusikan, program BitTorrent akan
> menganalisa dokumen tersebut dan seakan-akan membaginya menjadi
> pecahan-pecahan kecil. Semua informasi tentang ukaran asli dari
> dokumen dan berapa banyak pecahan yang terbentuk akan disimpan di
> dalam sebuah file jenis .torrent yang kecil dan mudah di-download
> lewat internet.
> ---
>
> Tuh Sama Kan ?

hehe, tidak sama. flashget memanfaatkan fasilitas resume dari protokol
http atau ftp, dan memecah proses download menjadi bagian yang kecil2
(segmented download), dan melakukan download bisa dari server yang
sama atau berbeda (kalau dari multiple server yang berbeda, maka ini
akan sama dengan cara kerja protokol jigdo, jigsaw download), namun
cuma di sini kesamaannya, karena tetap cara download-nya adalah
client-server, dan bersifat satu arah. download cara ini pun bisa
bikin penuh bandwidth, tapi ya cuma satu arah, downstream.

bittorrent sama memecah file, tapi beda dengan flashget, semua yang
melakukan download juga melakukan upload, dan tidak ada satu server
khusus yang menyediakan file yang di-download. awal mula file
didistribusikan akan mirip, ada satu seeder yang menyediakan file
utuh, dan kalau yang melakukan download cuma satu client, maka sistem
kerjanya sama sekali tidak berbeda dengan cara flashget. kasusnya
menjadi berbeda ketika ada multiple client yang melakukan download,
ada tracker yang mencatat siapa saja yang sedang melakukan download
dan pecahan mana saja yang sudah didapat, client mendapatkan informasi
tersebut, dan bisa melakukan download ke client / peer lain yang sudah
mendapatkan pecahan file yang dibutuhkan. proses sebaliknya juga
terjadi, protokol bittorrent ini mengharuskan client juga menyediakan
pecahan file yang sudah didapat agar bisa diambil oleh client / peer
yang lain, ini yang menyebabkan saturasi bandwidth lebih cepat terjadi
pada torrent, karena baik downstream maupun upstream sama2 penuh.

begitu sebuah client / peer sudah mendapatkan secara lengkap seluruh
pecahan dari sebuah file, maka dia akan berfungsi sebagai seeder,
sehingga walaupun seeder pertama offline, file akan tetap bisa
terdistribusi, selama tracker-nya tetap bisa online. bahkan kalaupun
tidak ada seeder yang online, selama seluruh  bagian pecahan dari file
tersebut terdistribusi ke client yang sedang melakukan download, maka
file tersebut tetap bisa didapatkan secara utuh.

kesamaan lain antara download biasa menggunakan http/ftp dan torrent
adalah harus ada sebuah server pusat yang selalu online, kalau
http/ftp berarti server yang menyediakan file, kalau torrent hanya
tracker-nya saja, dan karena tracker hanya berfungsi memantau client
yang melakukan download, maka pemakaian bandwidth di tracker server
akan jauh lebih kecil ketimbang server http/ftp. jadi sekedar
menyimpulkan bahwa karena pada segmented download dan torrent file
sama2 dipecah maka cara kerjanya sama, itu tidak benar.

--
I solemnly swear that I'm up to no good, http://data.startrek.or.id
things left unsaid, http://ryosaeba.wordpress.com


-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Info, Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
:: Hapus bagian yang tidak perlu (footer, dst) saat reply! :: 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##
$$ Iklan/promosi : www.itcenter.or.id/sponsorship $$

[@@] Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 

 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke