http://madyaindonesia.wordpress.com/
setelah
datang ke lokasi site Mardiwuto JL.C.Simanjuntak,, kami menemukan bahwa
site ini adalah salah satu lahan hijau yang ada di kota. banyak sekali
pohon pohon berumur nyaris atau bahkan mungkin lebih dari 100th.
akar-akarnya yang besar, kekar, dan kuat sangat maskulin menghujam
kedalam tanah. hal ini rupanya yang tetap menjaga air tanah daerah
sekitar tetap ada dan berkualitas baik.

(atas) salah satu pohon perindang di depan satu bangungan BCB yang akan di 
bongkar.

melihat gambar diatas, bagi kami sangat menyejukkan hati. bayangkan loji itu 
sebagai hunian.

dengan kursi dan meja kecil di teras. kita berkumpul dan menyeduh kopi bersama.

rumput di sekitar menjadi hijau.
wow.

ini ditengah kota.

(atas) salah satu gugusan pepohonan rindang.

(bawah) beberapa meter ke timur dari pohon tadi, berbatasan dengan rumah sakit 
secara langsung.





(atas) pohon yang ini paling dekat dengan jalan. sepertinya ini yang paling 
besar.

(atas) gedung dibelakang pohon ini adalah SMA N 6 Yogyakarta.



pohon pohon ini sesegera mungkin akan diluluh lantahkan demi pembangunan sebuah 
pusat pertokoan.

sebuah PERTOKOAN DR. YAP.
jika tidak berbuat sesuatu dengan segera untuk menyelamatkan pohon-pohon ini,

kami rasa, tidak akan ada lagi kebanggaan menjadi warga jogja yang cinta dengan 
lingkungan.
Pohon adalah sumber kehidupan.

Ia menyimpan air, menjadi peneduh, dan menghasilkan udara yang bersih bagi 
pecintanya.
Tuhan, Selamatkan Pohon Kami.
Niken Pamikatsih untuk MADYA

(Masyarakat Advokasi Warisan Budaya)

mohon meminta ijin jika akan repost  
-0-
        
                        
                Tagged with: kasus, bcb, benda, cgar, budaya, yogyakarta, dr 
yap, mardiwuto


                




      

Kirim email ke