On Wed, 23 Oct 2002 08:14:27 +0700 "julius" <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

> P'Syafril saya masih belum jelas mengenai  ETRN,ATRN dan ODMR bisa jelaskan
> mengenai istilah2 tsb ?tks

ETRN = Extended TURN
--------------------
Jika kita punya 2 MX (Mail Exchanger) Server, yg satu primary dan yg lain
secondary (backup server yg bisa saja milik ISP, biasanya diberikan kepada
pelanggan Lease Line atau LAN Dial Up), maka saat primary server down atau
busy mail yg ditujukan ke domain kita akan ditujukan ke Secondary Backup.
Secondary MX ini akan accept message yg ditujukan ke Trusted Domain tsb, dan
meneruskannya ke primary Server.

Setting untuk meneruskan/forward ke Primary MX ada beberapa cara, bisa pakai
cara otomatis (pokoknya begitu diterima segera diteruskan), atau check dulu
primary server linknya up atau tidak (spt yg dilakukan CBNnet <g>), akan
tetapi ada juga cara lain y.i. ETRN, QSND. ETRN adalah yg paling umum, krn
disupport oleh SendMail yg banyak digunakan oleh ISP.

ETRN command ini di issue oleh Primary MX ke secondary MX, dan dia lakukan itu
jika dia 'merasa' sudah siap untuk menerima message (ready to receive). Segera
setelah secondary MX terima command itu, dia akan start queue untuk sending
messages ke Primary MX.

ATRN (Authenticate TURN)
------------------------
Prinsipnya sama dg ETRN, cuma disini saat issue command untuk dequeue ke
Secondary MX, Client juga mengirimkan Authentication data (username dan
password). Hal ini berguna jika client menggunakan Dynamic IP, shg dequeue
process tidak diambil oleh yg tidak berhak.

ODMR (On Demand Mail Relay)
---------------------------
Mirip dg ATRN (ada username dan password), cuma setelah client kirim command
dequeue koneksi tidak terputus dulu melainkan langsung TURN, si Server akan
ambil alih inisiatif utk kirim message ke client. Perbedaan utama dg 2 dequeue
yg pertama, ODMR bisa mensupport multiple domain (ETRN/ATRN per domain basis).

Dalam praktek, ETRN umumnya digunakan jika Client menggunakan Static IP, ATRN
boleh dynamic, sementara ODMR memang dirancang untuk dynamic IP client.
Sayangnya Unix Mail Server yg umum digunakan oleh ISP belum mensupport ODMR
Server, baru Exim yg merencanakan untuk develop ODMR di versi berikut
(janjinya Phil Hazel, authornya Exim MTA), dalam hal ini Windows MTA
mendahului nampaknya, MDaemon mensupport baik ODMR Server maupun client.

-- 
syafril
-------
Syafril Hermansyah<[EMAIL PROTECTED]>

MDaemon-L Moderators, menggunakan MDaemon 6.5 beta GM1 under W2K

-- 
--[MDaemon-L]--------------------------------------------------------
Milis ini untuk Diskusi antar pengguna MDaemon Mail Server.

Arsip        : <http://mdaemon-l.dutaint.com>
Moderator    : <mailto:mdaemon-l-moderators@;dutaint.com>
Henti Langgan: <mailto:mdaemon-l-unsubscribe@;dutaint.com>
Berlangganan : <mailto:mdaemon-l-subscribe@;dutaint.com>
Latest Vers. : 6.0.7

Kirim email ke