On 2013-10-03 19:05, vian william wrote:

> Dengan kata lain, activesync MDaemon ini terkendala dengan activesync
> client di mobile device (android, iphone, windows mobile), bukan dari
> activesync MDaemon (dalam hal ini activesync yang merupakan product
> dari microsoft). Apakah seperti itu pak?

Untuk mobile device benar begitu, saat ini belum tersedia activesync
client di mobile device yang mendukung public Calendar.
Sementara kalau pakai desktop/netbook client sudah bisa sebagian,
setidaknya Outlook2013 sudah mendukung multi calendar for activesync
sehingga bisa menampilkan public calendar walau belum bisa multi contact
(public contact). WindowsMail8 juga sudah mendukung Activesync baik di
desktop, mobile device maupun tablet (surface), akan tetapi belum
mendukung public calendar, setidaknya begitu s.d Windosphone versi 8.0.1.x

> Apakah pak syafril ada pengalaman mengenai kendala share calendar ini
> selain di MDaemon (seperti kerio connect mail atau microsoft
> exchange)?

Activesync adalah produk Microsoft, nama lengkapnya adalah Exchange
ActiveSync (EAS). Di spesifikasi terakhir (14.2) belum ada disebutkan
soal dukungan terhadap public contact atau public calendar; jadi
kemungkinan exchange serverpun belum mengimplementasinya untuk mobile
device, kemungkinan baru akan mendukung di versi yad.

Kerio Connect Mail menggunakan CalDAV untuk calendar, walau juga
mendukung EAS sebagai pilihan, CalDAV sudah mendukung public calendar
sharing. CalDAV adalah Open Protocol seperti halnya IMAP/POP3/SMTP.

http://tools.ietf.org/html/rfc4791
http://tools.ietf.org/html/rfc6638

Mobile devices yang sudah mendukung CalDAV (dan CardDAV untuk contact)
adalah IOS devices (Iphone, Ipad dengan built in mailnya atau pakai
Sparrow), sementara di desktop/netbook Mac OS ada AppleMail dan Sparrow
juga mendukung CalDAV.

http://www.kerio.com/connect/connected/mobile

MDaemon baru akan mendukung CalDAV di versi 14.0 (semoga) :-)

Akhir tahun lalu (agustus 2012) Google telah memutuskan untuk
menghentikan dukungan terhadap ActiveSync dan beralih ke CalDAV/CardDAV.
Rencana Google ActiveSync akan dihentikan layanannya ke public per 31
Januari 2013 yl kecuali untuk android devices, akan tetapi atas desakan
Microsoft (yang belum siap dengan IMAP) maka layanan itu diperpanjang ke
31 July 2013 dan diperpanjang kembali ke 31 Desember 2013 yad (bisa
dicari beritanya dari Internet perihal ini).

Google nampaknya serius dengan CalDAV/CardDAV ini sehingga beli
perusahaan Sparrow (mailer yang jalan di IOS dan Mac yang mendukung
CalDAV/CardDAV) dan membuat mail client sendiri (MailBird) yang hanya
jalan di Windows.

http://sparrowmailapp.com/
http://www.getmailbird.com/

Mungkin suatu hari nanti kita akan lihat sparrow versi Android :-)
Linux mailer umumnya sudah mendukung CalDAV/CardDAV baik built in
(Evolution, KMail, Thunderbird) atau dengan plugin; di Windows baru
ThunderBird yang mendukung CalDAV secara built in, kalau Outlook perlu
connector/plug in macam DAVmail.


-- 
syafril
-------
Syafril Hermansyah
Running MDaemon 13.6.0 Beta D, SP 4.1.5


You can't get there from here.


-- 
--[MDaemon-L]------------------------------------------------
Milis ini untuk Diskusi antar pengguna MDaemon Mail Server.

Netiket: http://www.netmeister.org/news/learn2quote
Arsip: http://mdaemon-l.dutaint.com
Dokumentasi : http://mdaemon.dutaint.co.id
Henti Langgan: Kirim mail ke MDaemon-L-unsubscribe [at] dutaint.com
Berlangganan: kirim mail ke MDaemon-L-subscribe [at] dutaint.com
Versi terakhir MD 13.5.2, SP 4.1.5, BES 2.0.2, OC 2.3.2, SG 2.1.2, PP 2.0.1

Kirim email ke