Salam Sejahtera...

Saya mulai memulung PTBA sejak akhir September 2006 sampai dengan awal Minggu 
II 2007 saat 
terjadi keguncangan pada bursa. Harga reratanya adalah Rp. 3.246.

Pada 26 April 2007, saya menjual 1/3 bagian pada harga Rp. 4.000 dan 1/3 lagi 
pada Rp. 
4.025. Sisanya yang 1/3 lagi terjual habis pada 2 Mei 2007, pada harga-harga 
Rp. 4.200 
(1/6 bagian) dan Rp. 4.250 (1/6 bagian).

Saya menceritakan hal di atas sebagai pengalaman ketergabungan saya dalam milis 
ini 
([obrolan-bandar]), yaitu mendapatkan pengajaran mengenai kesabaran dalam 
berdagang saham, 
  serta kedisiplinan pada target yang ingin dicapai. Waktu sekitar 8 bulan itu 
sekarang 
tidak ada artinya, karena dilalui dengan kesadaran bahwa saya sedang menanam 
sesuatu. 
Perawatan yang baik dan telaten berkemungkinan besar menghasilkan buah yang 
baik pula, 
setidaknya sesuai harapan.

Kiranya cerita ini dapat berguna bagi rekan-rekan yang baru bergabung dalam 
persahaman.


Sharif Dayan
di Palembang

Kirim email ke