kalau begitu ambo bisa mengerti maksud Ridha.
memang segala sesuatunya harus pada tempatnya.

membaca pendapat Ridha soal table manner dll saya
merasakan adanya ketidak sesuaian bagi ambo dan
itu suatu kemunduruan bagi diri saya.
nanti² sampai pula pembahasan mengosok gigi pakai siwak
spt di milis lain...kapok dah.
tapi ambo menghormati pendapat Ridha yg demikian,
teruslah pacik arek² tantang itu.

dari pembahasan Ridha soal ini, hanya Ronald(1972 Putra) sahaja
yg juga kurang pas dan karena disini banyak yg paham agama dan
hanyo antok sajo artinya setuju dgn pendapat Ridha.
dan judul ini sudah oot pula.

meniru adalah pengakuan yg ikhlas kata orang pandai².

wassalam,
boes

----- Original Message -----
From: "Ahmad Ridha" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <palanta@minang.rantaunet.org>
Sent: Tuesday, July 05, 2005 3:36 AM
Subject: Re: [EMAIL PROTECTED] Beberapa hukum tentang bekerja dengan orang kafir


> Maksudnya begini, Pak. Kadang seorang muslim menggunakan suatu produk
> (termasuk pakaian) yang menjadi ciri atau kebiasaan orang kafir hanya
> karena ikut-ikutan mereka. Padahal produk tersebut tidak jelas
> kegunaannya. Nah, saya mencontohkan dasi karena dasi merupakan aksesori
> yang menjadi ciri kelengkapan pakaian orang-orang kafir. Dari sejarahnya
> dasi mulai populer berasal dari Eropa sekitar abad ke-17. Disebutkan
> juga kalau pada Cina kuno dan Romawi kuno juga ada semacam aksesori kain
> di leher. Penggunaannya sendiri ditujukan untuk menunjukkan status
> sosial atau keanggotaan dalam suatu kelompok.
>
> http://en.wikipedia.org/wiki/Necktie
> http://www.twilightbridge.com/hobbies/festivals/father/necktie.htm
> http://www.shop-usa.info/TIE_HISTORY/tie_history.html
>
> Namun di sini bukanlah berarti mengharamkan benda bernama 'dasi'. Yang
> perlu dihindari adalah perbuatan 'ikut-ikutan dan menyerupai' orang
> kafir tanpa manfaat yang jelas.
>
> Contoh lain yang lebih jelas adalah cara makan dengan pisau di tangan
> kanan dan garpu di tangan kiri hanya karena mengikuti table manner orang
> kafir. Selain menyerupai mereka, cara ini juga buruk karena melanggar
> larangan makan dengan tangan kiri. Tentunya di sini bukan melarang benda
> garpu dan pisau namun di sini penggunaannya yang tidak tepat. Sendok dan
> garpu jelas manfaatnya namun jangan sekadar karena ikut-ikutan.
>
> Salah satu hikmah dari menjauhi penyerupaan dengan orang kafir adalah
> agar jelas bagi kita saudara-saudara sesama muslim. Islam telah
> memberikan beberapa ketentuan dalam hal pakaian dan penampilan. Hal ini
> penting karena ada beberapa adab yang berbeda antara sesama muslim
> dengan antara muslim dan orang kafir (mis. salam).
>
> Allahu Ta'ala a'lam.
>
> Wassalaamu 'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh,
>
> --
> Ahmad Ridha ibn Zainal Arifin ibn Muhammad Hamim
> (l. 1980M/1400H)
>
>
>
>
> _____________________________________________________
> Berhenti/mengganti konfigurasi keanggotaan anda, silahkan ke:
> http://rantaunet.org/palanta-setting
> ------------------------------------------------------------
> Tata Tertib Palanta RantauNet:
> http://rantaunet.org/palanta-tatatertib
> ____________________________________________________
>
>


_____________________________________________________
Berhenti/mengganti konfigurasi keanggotaan anda, silahkan ke: 
http://rantaunet.org/palanta-setting
------------------------------------------------------------
Tata Tertib Palanta RantauNet:
http://rantaunet.org/palanta-tatatertib
____________________________________________________

Kirim email ke