Tolong dibaca aturan di footer dibawah
--------------------------------------

Artikel Seks Hebohkan Malaysia

Rita Uli Hutapea - detikcom

Kuala Lumpur - Gara-gara menulis artikel seks, sebuah koran di Malaysia
menuai kecaman dan kemarahan dari berbagai pihak. Pemerintah Malaysia pun
mengutuk koran Weekend Mail karena memuat tulisan fitur mengenai seks dengan
detail yang blak-blakan.

Deputi Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Tun Razak mencetuskan,
media tersebut telah kelewatan dengan menampilkan fitur seks yang vulgar.

"Saya menerima telepon dan SMS yang tak habis-habisnya mengenai artikel itu.
Media yang berlebihan dalam mengeksploitasi seks hanya akan memperburuk
masalah sosial kita," kata Najib seperti dikutip kantor berita AFP, Senin
(6/11/2006).

Dalam artikel yang menghebohkan itu, Weekend Mail menampilkan tulisan
mengenai hubungan intim, termasuk berbagai posisi dalam berhubungan seks.

"Fitur itu membahahas soal posisi ini dan itu, dan saya bukan sedang
berbicara tentang posisi saat pertandingan sepakbola," kata Najib.

Menurut Najib, koran tersebut harusnya tidak menulis artikel seperti itu
yang menerangkan secara detail posisi-posisi seks hanya demi meraup
keuntungan.

Kecaman senada juga dilontarkan Menteri Wanita, Keluarga dan Pembangunan
Masyarakat Malaysia Datuk Seri Shahrizat Abdul Jalil. Dicetuskannya, Weekend
Mail telah bertindak tidak bertanggung jawab dan benar-benar vulgar.

Ditegaskannya, dirinya akan membahas isu ini di sidang kabinet. Menurutnya,
media harus lebih bertanggung jawab dalam memberitakan tentang "hal-hal yang
sebaiknya disimpan di rumah atau di kamar tidur dan yang terlalu pribadi dan
intim." (ita)

Source :
http://www.detiknew s.com/index. php/detik. read/tahun/ 2006/bulan/ 11/tgl/06/ 
tim
e/112838/idnews/ 704372/idkanal/ 10
. 
__,_._,___

--------------------------------------------------------------
Website: http://www.rantaunet.org
=========================================================
* Berhenti (unsubscribe), berhenti sementara (nomail) dan konfigurasi 
keanggotaan,
silahkan ke: http://rantaunet.org/palanta-setting
* Posting dan membaca email lewat web di
http://groups.yahoo.com/group/RantauNet/messages
dengan tetap harus terdaftar di sini.
--------------------------------------------------------------
UNTUK SELALU DIPERHATIKAN:
- Hapus footer dan bagian yang tidak perlu, jika melakukan reply.
- Posting email, DITOLAK atau DIMODERASI oleh system, jika:
1. Email ukuran besar dari >100KB.
2. Email dengan attachment.
3. Email dikirim untuk banyak penerima.
================================================

Kirim email ke