At 01:42 PM 10/4/99 +0700, Suhendri wrote:
>Posting " Kearah Mana ? " dan " Kearah Mana ? Versi 2 " ternyata sebagian
>besar menanggapi dengan sebuah kemakluman dan pembenaran mutu SDM dari wakil
>rakyat saat ini / reformasi (?) dibandingkan dengan jaman ORBA.
>
>Kalau mau sadar dan jujur ke diri sendiri, mutu SDM yang tidak bagus dari
>wakil rakyat, adalah masalah serius, terlepas dari orang pintar yang tidak
>jujur, atau orang bodoh yang jujur.
>
>Melihat mutu dan kwalitas dari penanggap, agak prihatin juga saya membaca
>tanggapan dari beberapa penanggap di Permias, yang memaklumkan dan
>membenarkan Mutu SDM Wakil Rakyat saat ini.
>
>Soe
Sebetulnya keadaan dan mutu wakil rakyat kita saat ini,
terjadinya pada tahun 1970. Bukan pada tahun 1999.
Kalau itu terjadinya tahun 1970, mungkin tahun 1999
sekarang kita agak lain dari saat kini.
Minimal anggota MPR akan lebih sedikit teratur.
Tahun 1970-an, waktu itu tidak ada demokrasi, yang ada
adalah rekayasa sejati nan canggih.
Makanya terkesan 'sopan' dan 'rapih'. Iya kan ?
Sayangnya, banyak pihak yang mendukung kepemimpinan
Pak Harto kala itu, namun kini justru berbalik...:)
Masih ingat bagaimana Pak Harto terpilih sebagai Pj Presiden ?
Salam,
bRidWaN