http://www.tempointeraktif.com/hg/nasional/2005/07/07/brk,20050707-63545,id.html

Prosesi Pernikahan Putra Yudhoyono Dimulai
Kamis, 07 Juli 2005 | 15:00 WIB 



TEMPO Interaktif, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menempelkan 
bleketepe (anyaman daun kelapa) di pintu gerbang utama rumahnya, Puri Cikeas 
Indah, Bogor. Ini bagian dari prosesi pernikahan putra sulungnya, Letnan Satu 
Agus Harimurti, dan Annisa Larasati Pohan.

Presiden menaiki tangga dari besi alumunium berlapis karpet biru pada sekitar 
pukul 13.15 Wib. Ia memegang anyaman daun kelapa berukuran sekitar 60 X50 cm 
dan mencantolkannya di tengah janur kuning yang saling bertaut. Dalam prosesi 
ini, ia didampingi Ibu Ani Yudhoyono dan anak keduanya, Edi Baskoro.

Ibu Negara mengenakan seragam atasan biru dan batik coklat. Yudhoyono dan Edi 
mengenakan blangkon biru. Usai memasang bleketepe, Presiden membuka tandan 
pisang raja berbalut kain kuning keemasan di kedua sisi gerbang. Ini 
menyimbolkan harapan agar kedua mempelai jadi tauladan serta raja yang 
bijaksana. Acara singkat ini dipandu dalam dwibahasa, Indonesia dan Jawa.

Sesaat setelah rombongan masuk ke rumah, datang rombongan dari calon menantu. 
Mereka membawa air siraman dalam kendi kecil keperakan di atas nampan. 
Rombongan sekitar delapan orang ini mengenakan seragam merah dan bawahan batik. 

Air siraman ini ditujukan sebagai simbol penyucian mempelai lelaki dan wanita. 
Air siraman untuk mempelai lelaki adalah sisa air siraman dari perempuan pada 
pagi harinya.

Selama acara berlangsung terdengar alunan gending Jawa. Tenda berukuran besar 
berdiri di samping rumah, dengan warna dominan biru putih. Di rumah tepat di 
depan rumah Yudhoyono, juga didirikan tenda dengan warna yang sama. Sejumlah 
kursi disediakan untuk tamu yang datang. Terlihat mantan Panglima Kostrad 
Prabowo Subianto.

Di dua pintu gerbang rumah Yudhoyono berdiri dua pintu dilengkapi detektor 
logam. Sejumlah petugas bersiaga mengenakan baju batik dan celana berwarna 
gelap. Menurut buku undangan, para tamu berasal dari Lemhannas, Departemen 
Pertahanan, TNI, dan keluarga dekat tuan rumah. Jumlahnya diperkirakan sekitar 
500-700 orang. Budiriza 


[Non-text portions of this message have been removed]



***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. www.ppi-india.org
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Lihat arsip sebelumnya, www.ppi-india.da.ru; 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Reply via email to