news from www.everybodylovesirene.com
Luncurkan album II, ELI adopsi bluetooth    by  everybodylovesirene, Saturday 
09 August 2008 - 10:48:42       
                              dari  bisnis.com



JAKARTA (Bisnis.com): Group band Indie Everybody Loves Irene (ELI) pada hari 
ini meluncurkan album keduanya ke pasar Indonesia.

Album
bertajuk On Second Thought, I Might Wanna Change Some Things
dipromosikan lewat inovasi baru dengan cara membagi-bagikan lagu single
mereka secara gratis melalui bluetooth (bluecasting).

Aditya
Imannudin Suryomurtjito, Manager Teknis kelompok band itu, mengatakan
dalam mempromosikan album kedua ini sangat memaksimalkan penggunaan
Viral Marketing.

"Kami membuat aplikasi sendiri di situs
facebook [social networking yang saat ini sedang naik daun] dan
aplikasi flash untuk mendengarkan dan men-download lagu kami di
website," ujarnya hari ini.

Everybody Loves Irene adalah band
indie yang cukup dikenal di Tanah Air dan di luar negeri, baik Asia
Tenggara maupun Eropa karena eksistensinya di dunia maya (internet) dan
akun (account) -nya yang terdapat di banyak situs jejaring sosial
(social networking website), seperti Friendster, Myspace, Multiply,
LastFM, facebook.

"Pada 5 Agustus 2007 kami berpartisipasi dalam
Baybeats Festival berkaitan dengan National Day Singapura bersama
dengan band-band indie dari Asia Tenggara, Australia, dan Eropa di
Esplanade outdoor," jelasnya

Menurut Aditya yang dikenal dengan
nama Ting-Ting, proses produksinya melibatkan J.Vanco sebagai Music
Director yang sudah terlebih dahulu menangani sejumlah proyek kelompok
band Sore dan Efek Rumah Kaca.

Album yang berisikan 10 lagu
berkomposisikan sembilan lagu berlirik Inggris dan satu Bahasa
Indonesia yang juga didapuk sebagai single pertama dari album ini,
yaitu lagu Rindu, yang pernah dipopulerkan lewat band PlanetBumi di
akhir '90-an.

Peluncuran album kedua milik Everybody Loves Irene
ini terbilang unik. Pasalnya, band yang bergerak secara 'do it yourself
(d.i.y)' ini benar-benar memanfaatkan new media sebagai jalur
distribusi informasi tentang dirilisnya album kedua.

Tepat pada hari ini (8- 8- 2008), ELI mengajak semua orang untuk melihat video 
launching yang akan disiarkan streaming di www.everybodylovesirene.com,
dan juga penampilan live di tiga lokasi, yaitu tempat nongkrong SMU 82
Jakarta, Al-Azhar pusat, dan kampus London School Sudirman Park pada
pukul 15.00 WIB.

Slogan roadshow mereka kali ini Sharing is not Stealing, Love is Sharing, 
Everybody Loves Irene !

Aditya
mengatakan membagikan lagu dengan gratis ini telah dilakukan oleh band
Inggris Radiohead lewat album terbaru mereka "in Rainbows" secara
gratis. Di Indonesia sendiri langkah Radiohead diikuti oleh Band Koil
dari bandung yang membagikan album mereka di majalah RollingStone
Indonesia.

"Kami membagikan single hit Rindu memanfaatkan
teknologi bluetooth yang dimiliki tiap handphone untuk mentransfer lagu
itu langsung dari server Everybody Loves Irene ke pemilik handphone
yang membolehkan lagu tersebut untuk masuk," jelasnya.

Sedangkan
aktifitas offline, pihaknya akan melakukan roadshow di seputaran
Jakarta mulai Jumat subuh sambil melakukan aksi bluecasting. Selain
itu, ELI juga mempersilakan bagi yang berminat mengunduh lagu Rindu di
website www.everybodylovesirene.com.

Pihaknya
optimistis viral marketing ini dapat lebih memperkenalkan band mereka
kepada masyarakat. Viral lebih dikenal sebagai metode penyebaran pesan
dengan menggunakan teknologi, baik itu internet maupun mobile. Viral
erat kaitannya dengan konten. Jika seseorang menerima e-mail atau pesan
SMS dari kenalan dan dinilai bermanfaat pula untuk rekan-rekannya, maka
dia dapat mengirimkan konten serupa itu ke e-mail atau SMS kerabatnya.
Proses penyebaran konten inilah yang dikenal dengan istilah viral.(er)


Communicate with us for more information and networking: 
  postal address: Jl. Cakrawijaya 2 blok U no.1 Diskum PWI Jakarta 13420, 
Indonesia.      web: www.everybodylovesirene.com     Booking Agent / Music 
Publicist: +62.813.876.555.40






      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke