http://www.tni-au.mil.id/content.asp?ContentId=5883

SILATURAHMI ANTARA MATRA TNI HARUS TETAP DIJAGA
Pentak Lanud Hnd, 5/1/2009

Komandan  Pangkalan  TNI Angkatan Udara (Lanud) Sultan Hasanuddin Marsekal    
Pertama (Marsma) TNI Ida Bagus Putu Dunia menerima kunjungan kehormatan Kadet 
(Taruna) Akademi Angkatan Laut (ALL) Tingkat III di Gedung Galaktika Lanud 
Sultan Hasanuddin Makassar (1/5). Pada kesempatan tersebut, Danlanud didampingi 
oleh Kadispers Kolonel Pnb Djamaluddin, Kadisops Letkol Pnb Andi Heru Wahyudi, 
Komandan Skadron Udara 5, Komandan Skadron Udara 11 dan Kapentak Lanud Sultan 
Hasanuddin.  

Komandan Lanud Sultan Hasanuddin disela–sela acara ramah–tamah bersama  Kadet  
AAL dengan pimpinan rombongan Kolonel Laut Puguh Santoso mengatakan silaturahmi 
seperti sekarang sangat penting artinya dalam rangka mempertahankan soliditas, 
saling memiliki antara TNI dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok TNI sesuai 
UU TNI no 34 tahun 2004 tentang TNI, baik pada pelaksanaan Operasi Militer 
Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP) selalu dilaksanakan 
secara bersama-sama TNI AD, TNI AL, dan TNI AU dalam upaya menegakkan 
kedaulatan Negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI yang berdasarkan 
Pancasila dan Undang- Undang 1945.


      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke