http://www.fajar.co.id/index.php?option=news&id=75825

      Kamis, 10-12-09 | 11:24 | 9 View

       
      JELANG KONGRES DEMOKRAT
      Kabar Ani Yudhoyono Calon Ketum, Disebut Memecah Demokrat



      Sutan Bhatoegana
      JAKARTA -- Dikabarkan, Kristiani Herawati atau yang akrab disapa Ani 
Yudhoyono akan bertarung untuk merebut kursi ketua umum Partai Demokrat dalam 
kongres bulan Mei 2010.

      "Memang dibicarakan dimana-mana, Pak SBY mau bikin dinasti. Itu tidak 
benar. Namanya Partai Demokrat tentu orang-orangnya demokratis. Siapapun berhak 
dicalonkan atau mencalonkan. 

      Isu Bu Ani mau maju hanya disebarkan oleh pihak yang ingin memecah 
Demokrat, memecah perkerjaan pemerintah. Kalau sekarang mengusung nama, itu 
terlalu dini," kata Ketua DPP Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana, yang di 
katakan kepada RMOL Kamis, 10 Desember. 

      Menurut Sutan, hingga kini belum ada petunjuk dan arahan dari Ketua Dewan 
Pembina Partai Demokrat, SBY, untuk menghadapi kongres Demokrat. Tapi pasti, 
kata Sutan, SBY akan tetap berjuang di Partai Demokrat meski nantinya tidak 
ladi menjadi presiden atau ketua dewan pembina. 

      "SBY itu pendiri dan penggagas Demokrat. Pak SBY akan tetap berada di 
Demokrat. Demokrat itu rumah bagi SBY," kata Sutan. (jpnn)  



[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke