kakak2 ini ada sebuah artike di kompas.com....
kata2 yang mengusik  : "Saat ini Pramuka justru
terkelompok-kelompok berdasarkan strata usia" dll...
Kalimat ini diucapkan olehPelaksana Harian Deputi
Bidang Pengembangan Kepemimpinan Pemuda Kemenpora RI, Drs. D. Sudradjat
Rasid, dalam Seminar Nasional "Mendorong Gerakan Kepanduan Melalui
Percepatan Revitalisasi Gerakan Pramuka" di UI....



Pramuka Belum Jangkau Semua Usia 
Kamis, 3 Juni 2010 | 13:11 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pramuka pada dasarnya adalah
sebuah gerakan pendidikan. Sebagai gerakan pendidikan, pramuka
seharusnya mampu menjangkau semua usia dan dapat bermanfaat hingga
akhir hayat. 

Demikian yang disampaikan Pelaksana Harian Deputi
Bidang Pengembangan Kepemimpinan Pemuda Kemenpora RI, Drs. D. Sudradjat
Rasid, dalam Seminar Nasional "Mendorong Gerakan Kepanduan Melalui
Percepatan Revitalisasi Gerakan Pramuka" di Universitas Indonesia,
Salemba, Jakarta. 

"Saat ini Pramuka justru
terkelompok-kelompok berdasarkan strata usia. Selain itu pramuka justru
lebih populer di kelompok sekolah ekonomi lemah," ujarnya, Kamis
(3/6/2010), di Jakarta. 

Hal tersebut menurutnya, merupakan
kegagalan pramuka sebagai gerakan pendidikan yang seharusnya bersifat
menyeluruh dan hingga akhir hayat. "Padahal pramuka itu untuk
anak-anak, remaja, bahkan dewasa. Tidak terbatas umur," ujarnya di
hadapan para peserta seminar yang berasal dari berbagai lapisan
masyarakat dari seluruh Indonesia. 

Sudradjat juga menyesalkan
makna pramuka kini yang hanya identik dengan memakai seragam.
Menurutnya, pramuka bisa menjadi suatu edukasi alternatif dalam
mengembangkan jiwa kepemimpinan untuk pendidikan dan pengembangan
karakter bangsa. 

"Pramuka sudah kehilangan role modelnya. Anak muda kini lebih suka mencari role 
model lain dan pramuka dimaknai hanya sebatas pemakaian seragam," ungkap 
Sudradjat. 

Dengan
kondisi seperti ini, Sudradjat menilai perlunya ada revitalisasi
segera. Revitalisasi kepramukaan ini perlu bersinergi dengan kebijakan
pemerintah lain seperi revitalisasi karakter bangsa yang sudah
dicanangkan lebih dulu. 


Kirim email ke