MEDIA INDONESIA
Kamis, 07 Juli 2005 15:32 WIB

AS Bantu US$133 Juta di Sektor Pendidikan Dasar 


MAKASSAR--MIOL: Pemerintah AS melalui United States Amerika International 
Development (USAID) menyiapkan dana 133 juta dolar AS untuk peningkatan mutu 
pendidikan dasar di Indonesia.

Program pendidikan itu nantinya akan disalurkan lima provinsi di Indonesia, 
yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara dan Sulawesi Selatan.

Program tersebut akan dilaksanakan secara bertahap selama lima tahun 
(2005-2010) dengan sasaran 2.000 sekolah negeri/swasta, 14.000 guru serta 
sekitar 400.000 siswa sekolah dasar/Tsanawiyah, kata

Direktur Program Decentralized Basic Education (DBE) I USAID Partner, Daniel 
Moulton di Makassar, Kamis.

Pada pertemuan dengan Gubernur Sulsel, H M. Amin Syam di ruang kerja Gubernur, 
Moulton mengatakan, program ini merupakan tanggapan terhadap prioritas 
pemerintah Indonesia dalam merefleksikan kesepakatan bersama antara pemerintah 
Amerika Serikat (AS) dengan Indonesia dalam memperkuat pendidikan untuk 
pemimpin bangsa dan generasi mendatang.

Dengan meningkatkan pelayanan pendidikan, sistem pengajaran dan cara siswa 
belajar serta keterampilan kerja yang berkaitan dengan keterampilan hidup akan 
membawa kaum muda Indonesia ke masa depan yang lebih cerah sekaligus pekerjaan 
yang lebih menjanjikan dan berkelanjutan sehingga tercipta masyarakat yang 
stabil dan produktif.

"Target akhir dari program ini adalah pendidikan bermutu untuk masa depan," 
katanya seraya menambahkan, DBE bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan 
dasar di negeri ini melalui tiga komponen yang terintegrasi, yaitu manajemen 
dan tata pemerintahan yang terdesentralisasi, pembelajaran dan pengajaran yang 
bermutu serta pendidikan yang relevan dengan kecakapan hidup (life skill).

Khusus program peningkatan mutu pendidikan di Sulsel, untuk tahap pertama 
dilaksanakan pada lima dari 23 kabupaten di provinsi ini.

Amin Syam mengatakan, program USAID di bidang pendidikan tersebut sejalan 
dengan program sekolah unggulan pemerintah Sulsel pada semua jenjang pendidikan 
mulai SD, SLTP, SMU/SMK.

"Kita tinggal mensinergikan program ini (Pemprov Sulsel - Amerika, USAID) 
sehingga tujuan akhir proyek lembaga negara adidaya ini, yakni Pendidikan 
bermutu untuk masa depan dapat terwujud," ujarnya seraya menyatakan bahwa yang 
belum digarap pemprov Sulsel adalah sektor sekolah swasta.

Untuk itu, sekolah swasta yang jumlahnya cukup banyak dapat memperoleh bantuan 
dari USAID guna terseleggaranya pendidikan bermutu dan berkualitas di lembaga 
pendidikan tersebut.

"Kalau bisa USAID melirik sekolah-sekolah swasta sebab pemerintah sangat 
terbatas dananya untuk membantu mereka," harapnya.
(Ant/OL-03)

[Non-text portions of this message have been removed]



Post message: [EMAIL PROTECTED]
Subscribe   :  [EMAIL PROTECTED]
Unsubscribe :  [EMAIL PROTECTED]
List owner  :  [EMAIL PROTECTED]
Homepage    :  http://proletar.8m.com/ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke