Note: forwarded message attached.

__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 
--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet.
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting.
- Hapus footer & bagian tidak perlu, jika melakukan reply. 
- Email attachment, DILARANG! Tawarkan kepada yg berminat & kirim melalui jalur 
pribadi.
- Posting email besar dari >200KB akan dibanned, sampai yg bersangkutan minta 
maaf & menyampaikan komitmen mengikuti peraturan yang berlaku.
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED] 

Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

--- Begin Message ---
  Asrama Daerah Mahasiswa Minang Di Mesir
   
  Sumber dana
  Asrama ini dibangun dari dana yang bersumber dari APBD Sumatera Barat yang 
dihibkan oleh Pemda Sumatera Barat untuk KMM sebagai SDM Sumatera Barat yang 
berada di Mesir. Hibah ini senilai RP 3 M, KMM menerima dana hibah ini via 
rekening KBRI Kairo dalam bentuk Dollar Amerika senilai USD 324.314 setara 
dengan …..EGP. Dana ini telah dipakai oleh KMM untuk membeli bangunan yang 
separo jadi senilai 1.215.000 EGP setara dengan ……Dana sisa akan digunakan 
untuk renovasi asrama sampai siap huni dan perabotan serta seluruh perangkat 
yang dibutuhkan untuk asrama dan sekretariat. Kelebihan dana akan digunakan 
untuk maintenance asrama 
   
   
  Lokasi asrama
  Asrama Derah Mahasiswa Minang Di Mesir ini berada di daerah Tajammu` Awal 
–New Cairo. Berjarak …Km dari kampus Universitas Al Azhar.
   
  Alasan pemilihan lokasi asrama
  Saat ini semua orang barangkali menganggap bahwa KMM melakukan terobosan baru 
yang tidak terlalu masuk akal mengingat jauhnya lokasi asrama dari  kampus Al- 
Azhar dan perkampungan mahasiswa Indonesia yang umumnya berada di Nasr City. 
Pemilihan lokasi ini telah di sepakati oleh KMM melalui beberapa kali rapat 
dengan dasar berpikir sebagai berikut;
  1.         Etnis asing akan tersisih dari sentralisasi masyarakat akibat 
perputaran perekonomian dan persaingan harga.
  Seiring dengan perubahan perekonomian yang terjadi di Mesir, etnis asing 
selalu tersisih dan terpinggirkan dari sentralisasi pemukiman penduduk, karena 
tidak mampu bersaing dalam memenuhi harga pasaran penyewaan flat. Hal ini dapat 
kita buktikan dari keberadaan mahasiswa Indonesia yang dahulunya kebanyakan 
berada disekitar kampus Al Azhar yang berada di Hussein Sq.,  seiring dengan 
perjalanan waktu mereka semakin tersisih sampai ke Rab`ah Al `Adawiyah, 
sehingganya pemukiman mereka terpusat di daerah ini. 
  Tahun 1992 ICMI dibawah komado BJ. Habibie waktu itu menghibahkan Wisama 
Nusantara untuk mahasiswa Indonesia sebagai sentra kegiatan organisasi. 
Memasuki akhir tahun 90-an, mahasiswa Indonesia semakin tersisih ke Masakin 
Utsman, Seventh district, Eighth district bahkan sudah sampai ke Tenth 
district. Pada tahun 2000-an kebanyakan flat-flat yang disewa oleh mahasiswa 
Indoneisa sudah berada di Tenth district. Seolah-olah areal yang saat 
didirikannya Wisma Nusantara hanyalah padang pasir ini menjadi perkampungan 
baru mahasiswa Indonesia. 
  Sejak tahun 2004 mahasiswa Indonesia bahkan sudah memulai menempati daerah 
baru di sekitar areal Zahra`, New Cairo; Qathameya, Tajammu` Awal, Tajmmu` 
Tsalits, tajammu` Khamis dan daerah-daerah yang sudah terhitung jauh dari 
kampus dan Wisma Nusantra. Wal Hasil Wisma Nusantara sudah agak jarang 
dikungjungi oleh kebanyakan mahasiswa. Tak ayal kalau saja acara yang diadakan 
di Wisma Nusantara sepi pengunjung. Sehingganya banyak organisasi kedaerahan, 
afiliatif, almamater dsb nya memilih untuk mengadakan sekretariat dan 
mengangkatkan acara mereka di daerah Tenth district. Mahasiswa Indoensiea yang 
berada di Tenth district pun hari ini juga sudah mulai hampir tersisihkan dari 
lokasi ini karena harga sewa yang terus meningkatdan perubahan perkonomian yang 
sangat drastis.  
  2.         Harga yang relatif murah
  Jika dibandingkan dengan harga flat yang berada di Nasr  City maka harga flat 
yang berada di lokasi ini relatif lebih murah. Hal ini akan sangat 
menguntungkan KMM, karena dana yang ada bisa dialokasikan untuk membeli jumlah 
flat yang lebih banyak. Dengan jumlah flat yang lebih banyak ini diharapkan 
akan menampung sebagian besar anggota KMM yang datang setiap tahunnya dalam 
jumlah besar bahkan diharapkan juga nantinya mampu menampung sebagian anggota 
KMM yang sudah lama berdomisili di Kairo dan sangat membutuhkan fasilitas 
asrama yang disewa lebih murah dari flat yang disewakan oleh masyarakat. Dengan 
bea sewa yang dihimpun dari penghuni asrama dan income yang didapatkan dari 
unit usaha yang diadakan oleh KMM direncanakan untuk dialokasikan bagi 
mahasiswa diluar asrama yang membutuhkan bantuan dalam bentuk subsidi silang.  
  3.         Situasi dan kondisi asrama yang kondusif
  Sebagai sebuah areal pemekaran kota, maka tata letak apartemen yang ada di 
lokasi ini cendrung lebih teratur dibanding daerah lain. Lokasi ini didukung 
oleh berbagai fasilitas primer dan sekunder harian yang dibutuhkan oleh 
penghuninya. Dengan tata letak yang kondusif yang tidak terlalu padat ini 
membuat angota asrama bisa belajar dengan lebih nyaman dan akan menjadi sebuah 
indikasi peningkatan prestasi mahasiswa KMM. 
  4.         Tingkat keamanan yang lebih baik
  Dewasa ini keamanan di daerah Nasr City terutama di daerah Tenth District 
sangat rawan sekali. Banyak kasus dialami oleh pendatyang asing dalam bentuk 
pendongan, pencurian, bakan tak jarang korban terancam penusukan dari pelaku. 
Kondiai ini tentu menjadi kan kenyaman yang menajdi kebutuhan primer anggota 
KMM tidak bisa diharapkan. Hal ini tidak kujung berakhir, karena tidak di 
dukung oleh tindakan pihak state security untuk menangani fenomena ini secara 
serius.  
  5.         Transportasi yang memadai
  Sebagai areal yang terhitung baru, dari segi trnasportasi pemerintah membuka 
trayek baru untuk wilayah ini yang juga didukung oleh armada-armada angkutan 
yang dikelola oleh swasta. Bahkan transportasi dari daerah ini tersedia 24 jam 
untuk tujuan Tenth District. Jika seorang mahasiswa ingin berangkat kekampus 
maka akan sangat mudah untuk menuju terminal akhir bus yang berada di daerah 
Zahra` untuk kemudian menunggu armada delapan puluh coret yang akan ditumpangi 
ke kampus. 
  6.         Kemungkinan dipindahkannya kampus Al Azhar ke Nasr City dalam 
waktu dekat
  Berita ini sudah lama beredar dikalangan mahasiswa. Hal ini juga 
diindikasikan dengan pembangunan beberapa bangunan baru di areal kampus 
Al-Azhar yang berada di Nasr City. Saat ini semua bangunan secara pisik sudah 
hampir selesai. Kemungkian kampus Al-Azhar akan berpusat di daerah Nasr  City 
dalam waktu dekat. Perpindahan ini tentu tidak lagi jauh dari lokasi asrama 
yang dibeli oleh KMM. 
   
  Komposisi asrama
              Asrama separo jadi yang dibeli oleh KMM ini merupakan setengah 
apartemen terdiri dari basement, lantai dasar, ditambah 3 tingkat diatasnya. 
Sehingganya KMM memiliki 4 flat plus satu basement yang bisa di format menjadi 
ruang aula pertemuan. Direncanakan akan ditempati oleh anggota KMM yang putra. 
Lantai dasar digunakan sebagai sekretariat yang berfungi sebagai pusat kegiatan 
organisasi, dan sentra aktivitas mahasiswa Minangkabau yang berada di Mesir, 
perpustakaan, dan ruang display informasi Sumatera Barat. 3 lantai diatasnya 
akan diproyeksikan mejadi asrama. Mengingat flat terhitung berukuran besar 
dengan kapasitas 4 kamar, satu ruang tamu, dua kamar mandi, balkon yang ada 
ditiga sisi flat dan satu dapur, diperkirakan satu flat akan mampu menampung 16 
anggota KMM, dengan komposisi 4 orang perkamar. 
   
  Asrama daerah yang merupakan amanah pemda Sumbar untuk dikelola KMM ini 
sangat disadari oleh KMM bahwa pertanggungjawabannya adalah tidak terbatas 
kepada Pemda akan tetapi dihadapan Allah SWT. harus dipertanggungjawabkan 
kelak. Oleh karena itu diperlukan ketajaman analisa, ketenangan berpikir, 
kejernihan hati dan kematangan bersikap agar mampu dimanfaatkan secara maksimal 
dan mencapai target yang di usung bersama, maka perlu pengelolalan 
professional. Oleh karena itu dalam berbagai musyawarah yang diadakan oleh KMM 
telah terhimpun wacana yang berkembang di kalangan anggota KMM dalam bentuk 
rencana pengelolaan sebagai berikut. 
   
  Filosofi Asrama
  asrama ini mengangkat filosofi surau yang telah roboh di Minangkabau. 
Filosofi surau diterjemahkan oleh KMM dalam bentuk asrama sebagai base camp si 
Bujang menempa diri dan membentuk kepribadian berbasis islam didukung dengan 
kemampuan ilmiah yang mumpuni, live skill yang handal, seni berinteraksi dengan 
masyarakat yang dinamis dan dibekali dengan seni basilek.
   
  Visi dan Misi Asrama
   dari filosofi ini anggota KMM hamper sepakat bahwa rumah ini bervisi sebagai 
"wadah pendukung pembentukan ulama masa depan Minangkabau di Mesir". Untuk 
menguatkan visi ditetapkan misi meningkatakan prestasi mahasiswa KMM yang 
dibarengi dengan akhlaqul karimah dengan berorientasi mewujudkan ulama masa 
depan yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat minangkabau"
   
  Strategi
  1.      Menjadikan asrama sebagai pusat kegiatan organisasi, pelayanan, dan 
sentra aktifitas mahasiswa Sumatera Barat di Mesir
  2.      Pusat kegiatan keilmuwan, peningkatan kemampuan bahasa arab, sosial 
dan kemasyarakatan dalam rangka meningkatkan kualitas SDM mahasiswa Sumatera 
Barat
  3.      Menciptakan suasana kekeluargaan yang lebih harmonis sesama anggota 
KMM
  4.      Membuat tata kelola asrama dan akuntabilitas yang baik dan 
komprehensif dibawah sebuah otoritas badan otonom
  5.      membuat peraturan dan tata disiplin yang ketat terhadap penghuni 
asrama dan pengunjung asrama
  6.      membuat tata kelola financial dan unit usaha yang mandiri untuk 
kesejahteraan anggota KMM  
   
  .
   
  
 __________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

--- End Message ---

Reply via email to