Tan Malaka Akan Diusulkan Kembali Jadi Nama Jalan Protokol

 

PadangKini.com | Selasa, 17/2/2009, 10:21 WIB

 

 

PADANG--Pernah kandas di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI
Jakarta, nama pahlawan nasional asal Sumatera Barat, Tan Malaka,
rencananya akan kembali diusulkan menjadi nama jalan protokol di
ibukota.

"Dulu pernah diusulkan ke DPRD DKI tapi tak ditanggapi, kita akan
kembali mengusulkan agar ada jalan protokol di Jakarta bernama Jalan Tan
Malaka sebab sudah sepantasnya nama Tan Malaka menjadi nama jalan
protokol," kata Ketua LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian
Masyarakat) Tan Malaka, Datuk Putih Asral yang dikontak Selasa (17/2).

Meski Tan Malaka adalah seorang pahlawan nasional dan memiliki kisah
heroik yang bahkan lebih hebat dibanding pahlawan nasional seperti
Soekarno, Mohammad Hatta, Sudirman, Sutan Sjahrir, Hamka, Diponegoro,
Gadjah Mada, Mohammad Yamin, Ahmad Yani, Kartini, namun namanya tak
pernah dijadikan nama jalan protokol.

"Kecuali menjadi nama gang di dekat Kalibata, Jakarta, di belakang
pabrik sepatu Bata, di sana ada gang Tan Malaka 1 dan Gang Tan Malaka 2,
itupun warga di sana yang  memberi nama untuk mengenang Tan Malaka,
karena beliau pernah tinggal di sana menyelesaikan buku Madilog," kata
Datuk Putih.

Di Padang, ibukota Sumatera Barat sendiri nama Tan Malaka hanya
dijadikan jalan pendek dan kecil di samping RRI Padang. Di Limapuluh
Kota, jalan Tan Malaka adalah sebuah jalan panjang dari Payakumbuh
melewati kampung kelahiran Tan Malaka.

"Dulu kita juga sudah mengusulkan ke DPRD Sumatera Barat agar nama
bandara internasional dinamakan Bandara Tan Malaka, tetapi kata DPRD
nama Minangkabau sudah terlanjur diputuskan, padahal saat itu belum
diputuskan, mungkin karena saat itu Tan Malaka belum terkenal seperti
sekarang," kata Datuk Putih Asral. (yanti/syof)

 

 

________________________________

From: RantauNet@googlegroups.com [mailto:rantau...@googlegroups.com] On
Behalf Of Nofiardi
Sent: Tuesday, February 17, 2009 8:12 AM
To: RantauNet@googlegroups.com
Subject: [...@ntau-net] Kuburan Tan Malaka Akan Digali 12 Maret

 



The above message is for the intended recipient only and may contain 
confidential information and/or may be subject to legal privilege. If you are 
not the intended recipient, you are hereby notified that any dissemination, 
distribution, or copying of this message, or any attachment, is strictly 
prohibited. If it has reached you in error please inform us immediately by 
reply e-mail or telephone, reversing the charge if necessary. Please delete the 
message and the reply (if it contains the original message) thereafter. Thank 
you.

--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi/dibanned:
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi di setiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tidak dengan mereply email lama 
- DILARANG: 1. Email attachment, tawarkan disini & kirim melalui jalur pribadi; 
2. Posting email besar dari 200KB; 3. One Liner
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: rantaunet-unsubscr...@googlegroups.com 
Daftarkan email anda yg terdaftar disini pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

<<inline: image002.jpg>>

Kirim email ke