Padang | Senin, 16/11/2009 07:16 WIB

Kisruh SMA 1 Padang : SMA 1 Padang Batal Pindah, Pemko Bangun SMA 17
Sanny Ardi - Padang Ekspres

Polemik relokasi SMAN 1 Padang ke Belanti, akhirnya berakhir. Wali Kota
Padang, Fauzi Bahar menegaskan, gedung SMAN 1 Padang tetap di Jalan Sudirman
No 1.

" Dengan perasaan sedih, setelah mendengar berbagai masukan dari banyak
pihak, saya memutuskan di lokasi Belanti 1,2 hektar itu dibangun SMAN 17.
Kita akan menjadikan SMAN 17 sebagai SMA bertaraf Internasional," ujar
Fauzi.  

Wako pun telah meminta kepada Kadis Pendidikan Nur Amin untuk menyiapkan SK
panitia pembangunan SMAN 17. 

" Saya juga ingin menambahkan nama sekolah itu SMA 17 Agustus, dengan
semangat patriotisme 17 Agustus 1945," ulas Fauzi.

Meski demikian, Fauzi menyatakan SMAN 1 Padang, juga SMA-SMA lainnya di Kota
Padang, tetap menjadi kebanggaan bersama Kota Padang. 

Diberitakan sebelumnya, Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia rencananya membantu
relokasi pembangunan SMA 1 Padang dengan anggaran Rp 23 miliar, diatas lahan
seluas 1,2 hektar di Belanti. 

Akan tetapi mengingat banyaknya penolakan dari berbagai pihak, utamanya
alumni SMA 1 Padang, Pemko akhirnya membatalkan relokasi SMA 1 Padang ke
tempat tersebut. (*)

http://padang-today.com/index.php?today=news&id=11119


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
.
Posting yg berasal dari Palanta RantauNet ini, jika dipublikasikan ditempat 
lain wajib mencantumkan sumbernya: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. Email besar dari 200KB;
  2. Email attachment, tawarkan disini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi pada setiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tidak dengan mereply email lama 
===========================================================
Berhenti, kirim email kosong ke: rantaunet-unsubscr...@googlegroups.com 
Untuk melakukan konfigurasi keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke