RE: [ITCENTER] Proteksi & Melacak keberadaan Laptop yang hilang ?

2007-05-24 Terurut Topik Denny Teguh
From: Steph  Sent: Thursday, May 24, 2007 8:48 AM



Dear rekan-rekan IT,

Saya mau minta tolong sekaligus share buat rekan-rekan yang punya Laptop
agar lebih berhati-hati.
3 Hari yang lalu teknisi di kantor kami kehilangan laptopnya ( HP Presario
V3000 ) pada saat pulang dari kantor.
Di jalan bannya kempes, pada saat keluar dari mobil mobil dia kunci tetapi
untuk ketiga kalinya ( kejadian begitu cepat )
Dia belum sempat kunci mobilnya dari arah belakang muncul pengendara motor
yang langsung membuka pintu dan mengambil Laptop yang ad di jok belakang.

Perhatian buat yang punya Laptop, simpan Laptop ditempat tersembunyi / tidak
mudah terlihat agar lebih aman.

Yang ingin saya tanyakan :

1. Bagaimana proteksi untuk Laptop yang baik, selain paswword Bios adakah
yang lain ? ( karena ada data-data perusahaan )
2. Bisakan Laptop yang hilang dilacak berdasarkan no serinya ( seingat saya
dulu ada yang bahas di sini )

Sebelumnya saya ucapakn terimakasih.

Salam,
Stephanus



 

Kejadian seperti ini udah sering saya baca di berita2, intinya hati2 kalau
tiba2 ban mobil kempes jalan. Seharusnya sih begitu kempes, berhenti jangan
langsung turun, tapi awasi dulu daerah sekitarnya. 

 

Btw, proteksi model apapun juga kalau bagi maling rasanya ngga pengaruh, toh
mereka biasanya langsung jual. Bisa di jual melalui temen dengan alasan BU
atau ke toko dg alasan mau upgrade misalnya. 

 

Untuk membantu pelacakan, bisa minta bantuan toko penjual atau dealer.
Biasanya mereka akan bantu sebar ke seluruh agen atau service centre dengan
menyebutkan type/model dan serial number. Pengalaman saya dulu pernah
company kemalingan laptop 12 biji, s/n dan typenya saya sebar keseluruh agen
service dan dealer termasuk juga dibagian call centre. Kebetulan suatu saat
ada telp ke Call Centre menanyakan harga batere, staff yg terima tidak
langsung menyebut harga tapi menanyakan dulu s/n dan type. Begitu di cek
datanya cocok, staff CC bilang akan menyiapkan barang dan segera antar
sekalian minta data2 si konsumen. 

 

Nah, besoknya yg pergi antar bukan cuma teknisi tapi juga polisi. :D

 

Atau bisa juga sebarkan informasinya melalui milis2, mungkin itu bisa
membantu.

 

 







[Non-text portions of this message have been removed]



-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Re: [ITCENTER] Proteksi & Melacak keberadaan Laptop yang hilang ?

2007-05-23 Terurut Topik The_Eye_In_The_Sky
Steph wrote:
> 1. Bagaimana proteksi untuk Laptop yang baik, selain paswword Bios adakah 
> yang lain  ? ( karena ada data-data perusahaan )
>   
Password BIOS itu berguna untuk menghancurkan board laptopnya jika 
dipakai oleh orang yg tidak tahu  passwordnya.  IBM dan Fujitsu 
dirancang  supaya motherboardnya jadi unusable dan kudu balik ke service 
centre untuk diganti jika 3 kali salah masukkin password.
Nah masalahnya ini sering bikin kecelakaan laptop jadi busted karena 
orang yg pakai lupa passwordnya. Oleh karena itu sekarang banyak 
corporate laptop yg pakai fingerprint reader.
Password untuk hard disk dari BIOS juga ada, tapi dari pengalaman dapat 
dijebol dengan mudah dengan attaching ke komputer lain dan hapus 
reservation keynya. Ada juga laptop model baru yg melakukan full disk 
encryption, tapi saya belum pernah coba. Cara rada murah, adalah set 
aside suatu partition dan partition itu di-encrypt dengan software. Ada 
beberapa utility semacam ini di WIndows, Linux dan Solaris.

 
> 2. Bisakan Laptop yang hilang dilacak berdasarkan no serinya ( seingat saya 
> dulu ada yang bahas di sini )
>   
Ya tidak bisa. Wong laptopnya tidak bisa melaporkan diri sendiri. 
Kecuali kalo si pencuri laptop men-serviskan laptop ke service centre 
resmi yg punya laporan kehilangan, mereka bisa melaporkan ke polisi. 
Oleh karena itu saya setiap beli laptop baru selalu di-registerkan. Kalo 
beli laptop bekas, saya check dulu soal warranty-nya dan saya selalu 
beli dengan tanda terima jual beli supaya tidak jadi tuduhan penadah.


-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
## Jobs: itcenter.or.id/jobs ## Bursa: itcenter.or.id/bursa ##

## Jaket ITCENTER tersedia di http://shop.itcenter.or.id 
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:[EMAIL PROTECTED] 
mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
[EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/