> Abdul Muiz <mui...@...> wrote:
> Kang Jalaluddin Rahmat itu kan orang sunda aseli mengakunya 
> keturunan ahlul bait, dan banyak yang menuduh dia pengikut syi'ah. 
> Cuma siapa saja rincian daftar keturunan ahlul bait, itu yang tidak 
> ditemukan oleh "syekh" wikipedia.

Mas Muiz, orang Sunda asli atau Jawa asli itu yang bagaimana? Kalau baca buku 
klasik abad ke 19, "Orang Arab di Nusantara" karangan Dr. LWC Van der Berg, 
ternyata kaum aristrokat Jawa dan Sunda itu banyak keturunan Arab. Cuma memang 
mereka itu sudah lebur jadi pribumi seutuhnya. Contohnya Raden Saleh Syarif 
Bustaman, pelukis tersohor itu, atau R. Adipati Prawiradireja I/bupati Cianjur 
ka VII/1813~1833. 

Sebelum abad ke 19 (atau 18, lupa, bukunya ada yang minjam), kaum aristrokat 
sangat senang mengambil menantu orang Arab. Ini yang mengakibatkan di abad 19 
ada beberapa bupati di Jawa yang keturunan Arab. Cuma keadaannya jadi terbalik 
di abad 19, mereka tidak senang lagi ngambil menantu orang Arab (walaupun 
mungkin yang tidak senang ini punya "gen" Arab juga).

Jadi? ya bisa saja seorang Sunda/Jawa mempunyai "gen" Arab, siapa tahu?

Salam,
WALUYA



Kirim email ke