Bu Theny, 
 
kebetulan dulu saya dapat tips ini dari milis tetangga: rebus air panas
satu panci, lalu tempatkan si anak  beserta panci itu (pancinya dibuka
ya) di ruangan yang tertutup dan nggak terlalu besar dan dituangi minyak
kayu putih secukupnya. Biar aman, ditemani juga anaknya ya Bu.
Minyak kayu putih tadi akan tercampur dengan uap air, sehingga ruangan
jadi penuh uap kayu putih dan terasa hangat / panas. 
dengan demikian, pernapasan anak akan jadi lebih lega dan badan
berkeringat - mirip2 sauna kali ya :)
 
waktu anak saya sakit batuk pilek, tips diatas kami praktekkan bbrp
kali. Memang sih nggak bisa lama-lama karena waktu itu Raysha masih
kecil banget - sekitar 4 bulan, jadi dia nggak terlalu betah berlama2
dengan udara yang panas itu. Tetapi memang alhamdulillah agak membantu
keluarnya lendir dari hidungnya.
 
Sorry kalau nggak banyak ngebantu. 
 
 

-----Original Message-----
From: Theny Fertina [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: 13 Agustus 2003 15:34
To: balita anda
Subject: [balita-anda] Batuk Berdahak


Dear netters,
Dua anak saya 2.5 th dan 1.5 th udah 3 minggu ini batuk berdahak.
Awalnya flu, sekarang pileknya udah sembuh, tinggal batuknya ini yg
nggak hilang-hilang. Sudah dibawa ke dokter 2 minggu y.l. dan obatnya
pun sudah habis (diberikan obat batuk + antibiotik).
Apa karena mereka sulit mengeluarkan dahak makanya batuknya jadi lama
ya?
Sebaiknya bagaimana ya Moms and Dads, masa saya mesti bawa ke dokter
lagi, apa dibiarin aja sembuh sendiri? 
Mohon sharingnya dong..
 
Regards
Theny Fertina


Kirim email ke