Ren,.. Di kelas Max (2.11thn), ada juga anak yg demen lari2an di dalam kelas, ada yg tidur2an dibawah meja, ada yg duduk manis tapi matanya kosong kagak tuning, macem2 deh pokoknya. Aku taunya waktu nemenin Max di kelas semasa masa perkenalan.
Anak 7 satu kelas, 2 guru tuh bener2 udah kelabakan banget. Untungnya masih kepegang, satu guru pegang 3 anak. Anak yg susah dibagi rata ke tiap kelompok jadi enggak ada yg kurang perhatian. Aku bener2 salut sama guru2nya, mereka pakai cara pelukan untuk nahan anak duduk dilantai. Paling kalo anaknya mulai bosen, dilepas buat muter2 sebentar terus ditangkap lagi. Ada yg tiduran dipangkuan gurunya, ada yg dipeluk, ada yg dipangku,...satu guru direbutin rame2. Anakku syukurnya termasuk yg duduk manis dan aktif menjawab dikelas, demennya duduk sama cewek2, katanya anak cowoknya nakal2 semua ;-) Kalo udah mulai pakai cara punishment dg diiket, wah aku sih kagak setuju. Kemampuan konsentrasi anak usia segitu emang masih pendek, terutama cowok. Jadi gampang bosan dan enggak betah duduk ngedenger gurunya cerita. Sebenernya melatih konsentrasi dan kesabaran anak itu perlu sebelum mulai sekolah. Kegiatan kayak mewarnai, baca buku, puzzle, mengelompokan benda, memindahkan biji2an pake sendok, membuat kliping, main komputer dll sebaiknya diberikan jam khusus selain jam untuk kegiatan lari2an ato speda2an di halaman. Mungkin juga dari segi usia, anak belum siap. Enggak salah menunggu sampai tahun depan untuk mulai PG-nya kembali. Sekedar pengalaman seorang ibu muda ;-) Melisa ----- Original Message ----- From: "Renny" <[EMAIL PROTECTED]> To: <balita-anda@balita-anda.com> Sent: Wednesday, September 27, 2006 3:43 PM Subject: [balita-anda] Anak Tidak Bisa Duduk Diam di kelas. > Mau sharing juga: > Tasya (2,5 thn), anak kakak saya. Dan Kevin (2 thn), anak saya. Keduanya > masuk sekolah barengan, dengan kelas berbeda. Di dalam kelas, keduanya sama > sama tidak bisa diam hingga 1 bulan masa toleransi anak untuk mandiri > berakhir tapi mrk masih saja senang jalan jalan muterin ruangan kelas. > (hiperaktif, gejala autis, atau memang anak kecil spt itu??) > Sang guru meminta ijin ibunya agar Tasya bisa dihukum di ikat di bangkunya > dengan kain selendang... ya tentunya dengan harapan setelah itu si anak bisa > duduk diam di bangkunya. Tapi respon sang bunda setelah tahu bahwa anaknya > yg akan dihukum seperti itu, Tasya malah berhenti sekolah... Karena sang > bunda berpendapat bahwa hal tersebut dapat menjadikan anak takut ke sekolah > atau bahkan malu di sekolah (bundanya lulusan S2 psikologi sih...). Hiks... > Tasya mau dipindahkan sekolah lain. > Lain Tasya, lain Kevin, anak saya... Guru Kevin masih bisa mentolerir > muridnya yg tidak bisa diam, mungkin karena di kelas ini anaknya masih lebih > kecil (sekitar umur 1,8 bln s/d 2,5 thn). Kevin sampai sekarang masih tidak > bisa duduk diam di kursinya. Sebentar duduk, sebentar jalan. Walaupun tidak > mengganggu siswa lain tapi tetap saja tidak enak dengan gurunya. Padahal > saya berpendapat, kalo memang dengan cara spt itu, Kevin bisa duduk diam di > kelas, tidak apa apa juga. Toh anak saya cowo, yg harus tahan banting.. > hehehe... Lain anak, lain mamanya... > > Moms & Dads, gimana caranya spy anak bisa disiplin duduk diam di kelas?? Apa > anak umur segitu memang demikian?? > > Regards, > Renny S. > http://kevinnathaniel.multiply.com > > > > -------------------------------------------------------------- > Kirim bunga, http://www.indokado.com > Info balita: http://www.balita-anda.com > Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED] > menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED] > -------------------------------------------------------------- Kirim bunga, http://www.indokado.com Info balita: http://www.balita-anda.com Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED] menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED]