Dear Bapak Ibu,
Salam kenal nih.
Saya dan family sedang persiapan untuk membuka penitipan
anak, di daerah sekitaran Perdatam - Pancoran - Jakarta
Selatan, nih.
Penanggung Jawabnya adalah adik-adik saya alumni Fakultas
Tehnik Lingkungan - Univ. Trisakti (jadi mengenai
kebersihan sudah pasti jadi point utama) dan alumni Fak.
Arsitektur Lansekap - Univ. Trisakti.
Rencananya sih TPA ini akan:
- buka hari Senin - Jum'at, dari jam 6 pagi s/d jam 6
sore,
- system penitipan bulanan, mingguan, harian dan per jam
- disediakan makan 2 kali (pagi dan siang), dan snack 2
kali (pagi dan sore)
- umur anak yang dititipkan 1.5 s/d 6 tahun
- mandi pagi dan sore di TPA
- full kegiatan harian berupa pengenalan angka dan huruf,
matematika dan membaca, menggambar dan art juga pelajaran
agama islam (mengaji, iqro, dll).
- kegiatan olah raga; lari pagi, senam pagi, basket dan
sepak bola mini.
- tempat nya cukup comfortable, aman dan sangat tenang
untuk anak-anak, security komplek 24 jam.
- ada kunjungan dokter anak 1 bulan sekali
- disediakan ruang aktifitas dan belajar, bermain diluar
dan didalam ruangan, ruang tidur, dll.
Bila ada Bapak/ Ibu yang berencana ingin menitipkan Putra
Putrinya, kami mohon masukan, komentar dan pertanyaan.
Via Japri juga boleh ([EMAIL PROTECTED]) atau via milis
ini juga nggak apa-apa.
Terima Kasih ya Bapak/ Ibu
Salam,
Yanita Sari
---------------------------------------------------------------------------
Formula 5 Speedy - Formula Tepat Internetan Hemat: Diskon biaya aktivasi hingga
100%
Informasi lebih lanjut klik:
http:www.telkomspeedy.com/new/product.php?section=program&id=7
---------------------------------------------------------------------------
--------------------------------------------------------------
Kirim bunga, http://www.indokado.com
Info balita: http://www.balita-anda.com
Peraturan milis, email ke: [EMAIL PROTECTED]
menghubungi admin, email ke: [EMAIL PROTECTED]