kita semua disini untuk berbagi & belajar koq mbak Dewi..
kuncinya jangan mudah panik dan tetap rasional

2009/5/14 <dewi.setianing...@axa-mandiri.co.id>

> Thanks artikelnya ya Mama 2D,
>
> soalnya secara baru jadi ibu jadi banyakan paniknya dan kayanya harus
> lebih banyak belajar dan sharing sama yg lebih berpengalaman kali ya
>
> thanks
> Bunda Zahra Amanda
>
>
>
>
> Mama 2D <mam...@gmail.com>
> 12/05/2009 07:57 AM
> Please respond to
> balita-anda@balita-anda.com
>
>
> To
> balita-anda@balita-anda.com
> cc
>
> Subject
> Re: [balita-anda] New joiner
>
>
>
>
>
>
>  selamat pagi mbak Dewi,
> welcome to milis BA.. saya Lita ibu 2 orang anak.
> kebetulan kalau saya belum mempunyai pengalaman pada anak2 saya dg kondisi
> demam kemudian timbul benjolan di ubun2, mungkin nanti kita tunggu sharing
> dari anggota lainnya.
> saya hanya ingin memberikan sedikit masukan tentang masalah demam anak dg
> sedikit info berikut ini, mudah-mudahan berguna sehingga lain kali saat
> Amanda demam tingkat rendah (< 38.3C) bisa dilakukan home treatment saja
> tanpa perlu ke dokter (ASI & istirahat) apalagi penyebabnya sudah
> diketahui
> yaitu batuk pilek:
>
>
>
> Fever in Children
>
>
> Purnamawati S Pujiarto, Dr SpAK, MMPed
>
>
> Demam merupakan masalah yang sering menimpa anak kita dan tidak sedikit
>
> kita2 sebagai orang tua mudah panik sehingga langsung ke dokter anak dan
> berharap agar cepat sembuh. Sebenarnya kalau kita tahu apa itu demam dan
> cara mengatasinya, tidak selalu kita harus ke dokter loh...
>
>
> Lalu apa sih demam itu?
>
>
> Demam adalah kondisi ketika suhu tubuh anak mencapai lebih dari 38C dan
> prosesnya terdiri dari 3 fase, yaitu (1) menggigil sampai suhu tubuh
> mencapai puncaknya (2) suhu menetap dan (3) suhu menurun.
>
> Demam juga merupakan mekanisme tubuh untuk melawan penyakit, karena suhu
> tubuh yang tinggi dapat membunuh virus (yang bisa meningkat jumlahnya pada
> suhu tubuh rendah). So better not to treat low grade fever.
>
>
> Bagaimana bisa timbul demam?
>
>
> Peningkatan suhu tubuh ditimbulkan oleh beredarnya molekul kecil didalam
> tubuh kita yang disebut PIROGEN (zat pencetus panas). Zat ini juga berguna
> untuk mengerahkan sel darah putih ke lokasi infeksi dan terjadinya
> peningkatan pirogen ini bisa disebabkan karena;
>
>
> 1. Infeksi
>
>
> 2. Non Infeksi, seperti alergi, tumbuh gigi, keganasan, autoimun
>
> (adanya kesalahan "program" di dalam tubuh dimana organ tubuh kita
> disangka
> sebagai "musuh" dan diserang oleh sistem kekebalan tubuh kita sendiri) dan
> lain2.
>
>
> Diantara kedua penyebab diatas, demam lebih sering disebabkan karena
> infeksi, bisa oleh bakteri atau virus and in most cases (more than 75%),
> infeksi ini disebabkan oleh virus , terutama pada bayi dan anak .
>
>
> Jadi bisa disimpulkan bahwa demam bukanlah suatu penyakit, melainkan suatu
> gejala....dan gejala tidak akan hilang apabila penyebabnya tidak
> ditangani.
>
> Makanya ketika anak diberikan obat penurun panas (tempra, panadol), dalam
> beberapa jam panasnya naik lagi, ini terjadi karena obat penurun panas
> tidak
> menyembuhkan penyakitnya.
>
>
> Lalu apa dong gunanya minum obat penurun panas? gunanya adalah supaya
> menurunkan suhu tubuh, agar suhu tubuh tidak terus meningkat dan supaya
> anak
> merasa nyaman (pain killer), tetapi bukan untuk menormalkan suhu tubuh!
>
> Sekali lagi mohon di ingat - demam bukan penyakit - demam adalah gejala &
> yang terpenting - cari penyebabnya.
>
>
>
> Kalau penyebabnya infeksi virus seperti pilek atau flu, obatnya hanya
> waktu
> dan beberapa pegangan di bawah ini. Jangan berikan antibiotik karena
> antibiotik tidak dapat membunuh virus
>
> Cara mengatasi demam
>
>
> 1. Minum Banyak karena demam dapat menimbulkan dehidrasi (baca
>
> "kerugian yg dapat terjadi karena demam").
>
>
> 2. Kompres anak dengan air hangat.
>
> Kok bukan dengan air dingin? karena apabila diberi air dingin, otak kita
> akan menyangka bahwa suhu diluar tubuh dingin sehingga otak akan
> memerintahkan tubuh untuk menaikkan suhunya dengan cara menggigil sehingga
> memproduksi panas. Akibatnya suhu tubuh anak bukannya turun, melainkan
> tambah panas.
>
>
> 3. Beri obat penurun panas, acetaminophen atau paracetamol seperti
>
> tempra, panadol, atau paracetol, tylenol, sesuai dosis. Kapan obat penurun
> panas diberikan? Bila suhu di atas 38.5C, atau bila anak uncomfortable.
>
> Sebaiknya jangan berikan obat demam apabila panasnya tidak terlalu tinggi
> (dibawah 38.5C).
>
>
> Ingat:
>
>
> · Sebaiknya kompres dilakukan ketika: anak merasa uncomfortable,
>
> suhu mencapai 40C, pernah kejang demam/keluarga dekat pernah menderita
> kejang demam atau anak muntah2 sehingga obat tidak bisa masuk.
>
> · Cara melakukan kompres: taruh anak di bath tub mandi dengan air
>
> hangat (30-32C) atau usapkan air hangat disekujur tubuh anak. Kalau anak
> menolak, duduk di bath tub beri mainan & ajak bermain.
>
>
> Kerugian yang dapat terjadi karena demam
>
>
> 1. Dehidrasi
>
>
> Tanda2nya: ubun2 cekung, kencingnya sedikit dan apabila punggung tangannya
> dicubit, kulitnya lambat kembali.
>
> Yang harus dilakukan: beri minum yang banyak, jus buah, es batu atau es
> krim. Apabila anak muntah atau diare, berikan oralit, pedialite, atau
> kalau
> sudah di atas usia 1 tahun tetapi tidak menyukai pedialit atau oralit,
> dapat
> diberikan pocari sweat atau gatorade (yang penting minuman yg mengandung
> elektrolit).
>
>
> 2. Kejang Demam(Febrile convulsion)
>
> Jarang terjadi, terutama pada anak usia antara 6 bulan - 3 tahun.
> Tanda2nya:
>
> hilang kesadaran, kedua tangan kakinya bergerak dalam waktu yang sebentar
> (istilah nya kejang yg menyeluruh atau generalized, tidak hanya satu sisi
> saja atau tangan saja atau kaki saja), biasanya berlangsung beberapa detik
> dan tidak lebih dari 5 menit.
>
> Berbeda dgn kejang yg disebabkan epilepsi (kejang nya lama, tidak harus
> seluruh anggota tubuh yang mengalami kejang, dan setelah kejang tidak
> sadar)
> or radang otak akibat herpes simplex yg tanda2nya: hanya sebelah tangan
> kakinya yg bergerak dan terjadi dlm waktu lama, lebih dr 10 menit, dan
> setelah kejang pasien tidak sadar.
>
>
> Walau nampak menakutkan, kejang demam umumnya tidak berbahaya, namun
> begitu
> apabila anak mengalami kejang, sebaiknya dibawa ke dokter.
>
> Ada obat yang dapat mengurangi kejangnya, seperti diazepam atau valium
> yang
> berguna untuk merelaksasi otot. Tapi harus diberikan ketika terjadi
> kejang,
> tidak berguna apabila diberikan sebelum atau sesudah kejang.
>
> Note: Baca attachment slide 8: Complications dan slide 13; Management of
> Febrile Convulsion
>
>
> Obat demam
>
> Tabel dibawah menunjukkan beberapa obat demam yang tersedia di Indonesia.
>
>
>
> Ibuprophen
>
> Acetaminophen
>
> Acetosal
>
> Metamizole
>
>
> Untuk mengobati
>
> nyeri, demam, peradangan.
>
> demam, nyeri.
>
> nyeri, demam, peradangan.
>
> nyeri, demam, peradangan.
>
>
> Merk Dagang
>
> Proris, Fenris, Motrin
>
> Tempra, Panadol
>
> Aspilet, Aspirin, Aseptosal
>
> Novalgin
>
>
> Efek Samping
>
> Iritasi lambung, pendarahan saluran pencernaan. Jgn diberikan bila anak
> muntah/diare.
>
> Paling aman, bila sesuai dosis. Overdose menyebabkan kerusakan hati.
>
> Gangguan otak dan hati, iritasi lambung. Tidak untuk anak dibawah 12
> tahun.
>
> Alergi (contoh: muka bengkak)
>
>
> Note: Baca slide14 Fever medication. The best medication for our children
> is
> look for the safety, not the efficacy. And remember drugs carry the
> potentiiality to be toxic, so - be sensible of using/consuming drugs.
>
>
> Prinsip dalam menangani demam
>
> Dibawah ini merupakan hal2 yg harus kita lakukan apabila anak demam as
> recommended by Mayo Clinic USA dan AAP )American Academy of Pediatrics):
>
> - Cari tahu penyebab panasnya.
>
> - Don't panic! umumnya demam tidak membahayakan jiwa.
>
> - Amati perilaku anak. Bila pada suhu tidak terlalu tinggi anak masih
> riang,
> aktif dan mau main, maka kita tidak perlu panik.
>
> - Jangan memberikan obat penurun panas bila demam tidak tinggi.
>
> - Mengetahui kapan harus cemas dan menghubungi dokter (lihat dibawah).
>
>
> Kapan harus menghubungi dokter?
>
> Dibawah adalah panduan yang dibuat oleh American Academy of Pediatrics:
>
> - Bila bayi berusia kurang dr 3 bln dgn suhu tubuh mencapai 38C atau
> lebih.
>
> - Bila bayi berusia 3-6 bln dgn suhu tubuh mencapai 38.3C atau lebih.
>
> - Bila bayi & anak berusia lebih 6 bln dgn suhu tubuh mencapai 40C atau
> lebih.
>
> - Tidak mau minum/ telah mengalami dehidrasi.
>
> - Menangis terus menerus.
>
> - Tidur terus menerus.
>
> - Kejang
>
> - Sesak nafas, gelisah, muntah or diare.
>
>
> FEVER
>
> 1. Cari penyebab timbulnya demam; pada anak penyebab utamanya adalah
>
> infeksi virus.
>
> 2. waspadai kemungkinan terjadinya komplikasi dehidrasi.
>
>
> 3. Selama infeksi masih berlangsung, memang harus ada demam. Beri
>
> minum lebih banyak dari biasanya.
>
>
> Ingat: DO NOT TREAT LOW GRADE FEVER (< 38.3C)
>
>
> 2009/5/11 <dewi.setianing...@axa-mandiri.co.id>
>
> >
> > Dear all,
> >
> > Perkenalkan saya new joiner di milis ini...saya ingin bertanya mungkin
> ada
> > yang pernah mengalami kejadian seperti yang terjadi dengan anak saya.
> >
> > Putri saya berusia 4bln 3 minggu dan hampir selama 2minggu suhu tubuh
> anak
> > saya Amanda hanya "anget2" aja (37derajat Celcius) dgn batuk dan pilek
> pd
> > umumnya. bahkan sudah 2x ke dokter dan tidak ada perubahan.
> >
> > Minggu lalu Amanda mengalamai panas lumayan tinggi 38 derajat celcius
> > (menurut saya, karena ini kali pertama saya mengalami demam pada anak
> saya
> > sejak dia lahir) dan pada saat saya pegang kepalanya dibagian "ubun2"
> > kepalanya terjadi seperti pembengkakan, memang tdk terlalu besar..tp hal
> ini
> > membuat saya panik...setelah saya perikasakan ke Doker ternyata anak
> saya
> > harus diopname dgn hasil pemerikasaan Lekositnya mencapai 20.100 karena
> > adanya infeksi (tp msh diobservasi infeksi tsb ada di tubuh bagian mana)
> >
> > Ada yg bisa share ga ya, sebenernya benjolan itu apa ya...ada jg yg blg
> kl
> > suhu badan anak panas ada yg ciri2nya seperti itu.
> > tp menurut dokter yg merawat anak saya, benjolan tsb adalah cairan yg
> tdk
> > berbahaya, tetapi tetap harus dibuang dgn obat2an dan akan keluar
> melalui
> > pupup Manda....karena kalau tidak akan mengganggu motorik dia seperti
> akan
> > membuat dia terlambat duduk, berjalan, dll.
> >
> > bwat sharenya thanks ya..
> >
> > *
> > Dewi SETIANINGSIH*
> > Finance *
> > PT AXA Mandiri Financial Services*
> > AXA Centre , Ratu Plaza Office Building 9nd Floor
> > Jl. Jend Sudirman No. 9, Jakarta 10270 - Indonesia*
> >
> **dewi.setianing...@axa-mandiri.co.id*<dewi.setianing...@axa-mandiri.co.id
> >
> >
> > Tel :+62-21-72789988 Fax :+62-21-72783739
> >
> > [image: AXA redefining / standards]
>  > Please consider the environment before printing this message
> >
> >
> >
> >
>
> ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
> > Disclaimer:
> > This email and any files transmitted with it is confidential and
> intended
> > solely for the use of the individual or entity to whom they are
> addressed.
> > The material contained herein is not offered as advice on any particular
> > matter and does not necessarily reflect the view of AXA Mandiri
> Financial
> > Services. Any unauthorized disclosure, use or dissemination of the
> content,
> > either whole or partial, is prohibited. If you are not the intended
> > recipient of the message, please notify the sender immediately.
> >
> >
>
> ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
> >
>
>
>
> --
> rgds,
> Lita
> http://rumahnyaalsa.multiply.com
> http://www.facebook.com/people/Besta-Arlita/1032282229
>
>
>
>
> ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
> Disclaimer:
> This email and any files transmitted with it is confidential and intended
> solely for the use of the individual or entity to whom they are addressed.
> The material contained herein is not offered as advice on any particular
> matter and does not necessarily reflect the view of AXA Mandiri Financial
> Services. Any unauthorized disclosure, use or dissemination of the
> content, either whole or partial, is prohibited. If you are not the
> intended recipient of the message, please notify the sender immediately.
>
> ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
>
>


-- 
rgds,
Lita
http://rumahnyaalsa.multiply.com
http://www.facebook.com/people/Besta-Arlita/1032282229

Kirim email ke