Dear Mommies,

Baby D (4 month) saat ini minum full sufor (Nut*ilon Ro*yal). Yang menjadi 
concern saya saat ini adalah jadwal BAB baby D yg 2 hari sekali dan berwarna 
hijau tua. Yang ingin saya tanyakan:
- Apakah hal ini masih bisa diangap normal (feses berwarna hijau tua dan tidak 
setiap hari)?
- Hal tsb diatas apakah mengindikasikan baby D tidak cocok/alergi terhadap 
sufor tsb? Atau mungkin ada mommies disini yg bisa sharing, alternatif merk 
sufor yg bisa membuat BAB lancar setiap hari?
- Saya baru mendapatkan informasi dari Mbak-nya, siang ini (which is sdh masuk 
hari ketiga) baby D blm BAB jg, sampai brp hari toleransinya hingga saya hrs 
membawa baby D ke dokter?
- Adakah home treatment yg dpt dilakukan untuk mengatasi hal ini? Apa perlu 
sufor-nya dibuat lbh encer (selama ini 3 takar sendok untuk 100ml)
- Selama ini susu baby Dave dibuat dengan perbandingan air panas 40ml dan air 
biasa 50ml, dan baru dikocok setelah air panas dan air biasa td tercampur 
dengan sufornya, apakah ada yg salah dgn penyajian ini?

Please advice-nya ya Mom,..

Thank you.

- Mama Baby D-
Sent from BlackBerry® on 3

Kirim email ke