kasus yang sedikit berbeda dengan Rifa,
temen saya cerita bahwa anaknya suka muntah setelah makan (kebetulan katanya
makannya banyak).
ketika periksa ke dokter, dokternya bilang itu karena ususnya si anak masih
terlalu kecil untuk menampung
makanan, tapi disatu pihak si anak masih punya nafsu untuk makan. Jadi ya
begitu katanya, keluar lagi.

rgds,
Ina - Mama Rifachrial

----- Original Message -----
From: "Ching" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <[EMAIL PROTECTED]>
Sent: Wednesday, September 08, 2004 1:09 AM
Subject: RE: [balita-anda] [tanya] Muntah


> Mumpung ada yang tanya, saya juga sekalian mau tanya dong...
> Evan dari bayi sampe sekarang udah 3 tahun lebih masih sering muntah.
> Belakangan ini tambah parah, seringnya abis minum susu pasti bilang
> perutnya kembung minta dikasih minyak telon. Kalo ke dokter tanya suka
> muntah dibilangnya anak kecil emang begitu... Cuma belakangan ini koq
> jadi agak mengkhawatirkan ya...kalo lagi diem juga tau2 bisa oek..oek...
> terus bilang perutnya kembung (kayaknya sih perutnya sakit atau mual)
> Makannya sih banyak, sampe kadang2 saya juga bingung koq gak kenyang2...
> Please informasinya kalo ada yang tau dokter yang bagus yang menangani
> pencernaan di RS Mitra Kemayoran atau RS Hermina Podomoro...
> Barangkali juga ada punya masalah yang sama...
>
> Thanks
> MamaEvan
>
>
> -----Original Message-----
> From: Ina Ratnawulan [mailto:[EMAIL PROTECTED]
> Sent: Monday, September 06, 2004 6:25 PM
> To: balita-anda; [EMAIL PROTECTED]
> Subject: [balita-anda] [tanya] Muntah
>
> Slamat Pagi semuanya....
> Pagi-pagi ini saya mo tanya sesuatu hal lagi, bole ya... dan jangan
> bosen hehe
>
> Rifa anaknya ga bisa diam dan selalu pengen tau.  Tapi, kalo abis gerak2
> secara 'heboh' (loncat2, lari2 ato ketawa2) ga berapa lama kemudian
> seringnya muntah. Tapi habis muntah itu ekspresinya sih biasa, ga nangis
> ato keliatan sakit, malah bisa ketawa2 lagi sambil ngetawain dirinya
> sendiri yang baru aja muntah. Ada yang tau kira2nya kenapa ya? Awalnya
> saya suka kuatir kalo dia muntah - tapi lama kelamaan kok seperti biasa
> karna dia bisa lincah lagi setelah itu. Apa karena mual setelah
> aktifitas tsb dengan perut kekenyangan? Sperti crita saya kemarin, makan
> dan minumnya ga berlebihan, malah cenderung susah dan kalo saya
> perhatikan muntah setelah kegiatan 'heboh'nya itu jangka waktunya tidak
> selalu berdekatan dengan waktu makannya (maksud saya, kalo waktunya
> berdekatan kemungkinan memang makanannya belum dicerna jadi dia bisa aja
> mual karna kekenyangan, tapi kadang sudah selang beberapa jam kemudian
> baru kejadian deh muntahnya).
>
> Please sharingnya lagi ya...
>
> Thanks & regards,
> Mama Rifachrial
>
>
>
>
>
>
>
> ---------------------------------------------------------------------
> >> Kirim bunga, buket balon atau cake, klik,http://www.indokado.com/
> >> Info balita, http://www.balita-anda.com
> >> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
>
>



---------------------------------------------------------------------
>> Kirim bunga, buket balon atau cake, klik,http://www.indokado.com/
>> Info balita, http://www.balita-anda.com
>> Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke