Pak Azri dan rekans

Terimakasih banyak saran dan infonya,
Saya coba dulu pengobatan dokter ntuk memperkuat rongga hidungnya, sehingga
tidak terlalu sensitif bereaksi bila ada pemicu alreginya.
Pengobatannya dilakukan 3 bulan dengan menyemprotkan cairan obat tsb ke
hidung, sayang nama obatnya lupa, karna sampai saat ini belum dapat nich,
apotik jarang stock obat ini.

Tambahan info, rongga/sinus di kepala sebetulnya ada 3 pasang , disamping
hidung,pangkal hidung dan sekitar alis. Hanya yang di alis belum terbentuk
kalau masih kanak-kanak. Rongga itu semua bermuara di tenggorokkan, sehingga
kalau produksi lendir berlebihan akan mengakibatkan flu dan batuk.
Baru itu yangsaya tau samapai saat ini. Saya sangat senang bila rekans
sekalian mau share tentang ini lebih jauh.

BTW,Soal bebas debu/polusi , kapan yach negara kita tercinta ini bisa
berpredikat demikian.

Terimakasih
BundaEcha&Ical

-----Original Message-----
From: azri athirah <[EMAIL PROTECTED]>
To: [EMAIL PROTECTED] <[EMAIL PROTECTED]>
Date: Thursday, September 27, 2001 11:40 AM
Subject: Re: [balita-anda] sinusitis


>Bu Reni,
>
>Kebetulan Saya (30thn) termasuk penderita alergi (dari kecil - sekarang)
spt
>yg diderita anak Ibu, dari pengalaman berobat (tradisonal/medis) bisa
>diinformasikan sbb :
>1. Alergi disebabkan tubuh kita terlalu sensitif menerima rangsangan dari
>luar, mungkin debu, makanan dll. Satu2nya jalan terbaik utk menghindari
>alergi yaitu dgn cara menghindari sumber alergi tsb (agak sulit memang) &
>meningkatkan daya tahan tubuh. Saya pernah tinggal di Jerman beberapa bulan
>sama sekali tdk pernah terkena alergi (udaranya bersih kali Bu iya).
>2. Sinus merupakan saluran kecil antara rongga hidung dan rongga kepala
>(CMIIW), ciri2 seseorang menderita Sinusitis adalah sering pilek yg
disertai
>dgn ingus yg berwarna agak hijau, bersin & sering pusing kepala, kalo ingus
>masih jernih belum bisa dikatakan Sinusitis.
>3. Sinusitis disebabkan cairan (ingus) yg menumpuk di rongga hidung masuk
ke
>saluran Sinus. Seseorang yg menderita alergi debu (pilek) yg mempunyai
>tulang hidung bengkok sangat besar kemungkinan terkena sinusitis, hal ini
>dikarenakan pd waktu pilek (disebabkan alergi), cairan (ingus) tdk bisa
>keluar dgn bebas (lobang hidung bengkok) & menumpuk di rongga hidung-masuk
>ke saluran sinus.
>4. Utk meminimalkan terjadinya alergi, biasanya dokter memberi obat
>(ketergantungan obat mungkin akan terjadi) atau menyarankan utk dilakukan
>pembakaran suatu selaput kecil di rongga pipi (agar tdk terlalu sensitif
>terhadap debu). Sedangkan utk menghindari terjadinya sinusitis, bagi yg
>mempunyai tulang hidung bengkok dianjurkan utk di luruskan dgn cara
>operasi/dipahat -pemecahan tulang hidung-.
>5. Sampai sekarang, Alhamdulilah Saya belum sampai tahap sinusitis, sudah
>beberapa dokter dicoba, ternyata cocok setelah di kasih obat semprot
>merk-nya Nasonex Nasal.
>
>Demikian mungkin sedikit membantu, but CMIIW (correct me if i'm wrong).
>
>Wass,
>papanya Azri
>
>----- Original Message -----
>From: reni <[EMAIL PROTECTED]>
>To: <[EMAIL PROTECTED]>
>Sent: Wednesday, September 26, 2001 2:38 AM
>Subject: [balita-anda] sinusitis
>
>
>Rekan netter,
>
>Saya mohon sharingnya nich tentang Sinusitis.
>Anak pertama saya (4th) divonis sinusitis setelah melihat hasil rontgen
>hidung dan kepala (rontgen paru - paru sekitar 9 bl lalu , hasilnya
>baik), sayang saya lupa mencatat diagnosa hasil rontgennya.
>Oleh DSA-nya Dr. Mulyono di RSIB, disarankan untuk terapi pengobatan
>selama kurang lebih 3 bl, dengan penyemprotan cairan ke rongga hidung.
>Diharapkan dengan pengobatan tersebut, bagian dalam rongga hidung tidak
>terlalu sensitif lagi/lebih kuat sehingga tidak mudah kena pilek atau
>bersin - bersin.
>Pertanyaan saya :
>1. Sakit nggak yach proses pengobatan seperti ini, walau menurut DSAnya
>nggak sakit hanya bau obat agak mengganggu.
>2. Usia 4 th kena sinusitis, katanya ini pengetahuan baru.. setelah
>sebelumnya anak saya diduga asma karna selalu bersin + (maaf) ingus tiap
>pagi dan kalau kena debu dan dingin, jga sering kena flu. Apakah rekan
>netter sekalian juga pernah mendengar /diskusi tentang ini dengan DSA -
>nya atau dari literatur.
>3. Sharing dong pengalaman rekan sekalian kalau ada putra/putrinya yang
>punya riwayat seperti anak saya.
>
>
>Terimakasih
>BundaEcha&Ical
>
>
>
>_________________________________________________________
>Do You Yahoo!?
>Get your free @yahoo.com address at http://mail.yahoo.com
>
>
>>> Kirim bunga dukacita, ucapan selamat dll ke mancanegara? Klik,
http://www.indokado.com/international/
>>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
>Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
>Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]
>
>
>
>
>
>

>> Kirim bunga dukacita, ucapan selamat dll ke mancanegara? Klik, 
>http://www.indokado.com/international/
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]







Kirim email ke