---------------------------------------------------------------------

WARTA BERITA RADIO NEDERLAND WERELDOMROEP
Edisi: Bahasa Indonesia

Ikhtisar berita disusun berdasarkan berita-berita yang disiarkan oleh
Radio Nederland Wereldomroep selama 24 jam terakhir.

---------------------------------------------------------------------

Edisi ini diterbitkan pada:

Kamis 07 Juni 2001 14:10 UTC



** AGUM GUMELAR MENENTANG KEADAAN DARURAT

** LIMA JENAZAH DITEMUKAN DI TAKENGON ACEH

** PEMERINTAH FILIPINA BERSEDIA BERUNDING DENGAN ABU SAYYAF

** TOPIK GEMA WARTA: SOAL MUTASI DALAM TUBUH TNI, MASIH ADAKAH
PERWIRA PENDUKUNG GUS DUR?

** TOPIK GEMA WARTA: SYUKURAN KARENA MARZUKI DARUSMAN DIGANTI



* AGUM GUMELAR MENENTANG KEADAAN DARURAT

Menko Polsoskam Agum Gumelar menyatakan menentang pemberlakuan
keadaan darurat. Presiden Abdurrahman Wahid mempertimbangkan,
mengambil langkah ini untuk menghindari pencopotannya. Minggu lalu
Agum Gumelar menggantikan mantan Menko Polsoskam Susilo Bambang
Yudhoyono, atas perintah Wahid, karena menentang pemberlakuan keadaan
darurat.

1 Agustus mendatang MPR akan membicarakan pencopotan Wahid. Wakil
Presiden Megawati Soekarnoputri tidak menghadiri Sidang kabinet,
Kamis ini. Ini menunjukkan kerenggangan antara Presiden dengan
Wapres. Megawati akan menggantikan Wahid jika ia lengser.


* LIMA JENAZAH DITEMUKAN DI TAKENGON ACEH

Lima jenazah yang tewas akibat tembakan peluru, termasuk jenazah anak
laki-laki ditemukan di Aceh. Jenazah tersebut ditemukan Rabu kemarin
di pinggir jalan Takengon ke Blang Kejeren. Menurut Komisaris Polisi,
pembunuhan ini dilakukan  gerilyawan separatis GAM. Menurut seorang
korban selamat, lima  jenazah tersebut adalah penanam kopi setempat
yang menuju ke Brastagi. 12 Laki-laki bersenjata menghentikan
kendaraan mereka dan kemudian menembak mati para korban tersebut.

Komisaris Polisi juga menyatakan delapan orang terluka ketika para
pemberontak menembaki 15 rumah di Panji Mulia, Aceh Tengah, Selasa
lalu. Selain itu para pemberontak menyerang patroli polisi di Aceh
Timur Rabu kemarin, namun tidak ada korban. Komandan GAM Aceh Barat,
Abu Chaidir, menyatakan pasukannya membunuh empat militer ketika
menyerang dua truk militer di Gunung Kabung.

Kekerasan makin meningkat sejak Jakarta mengerahkan tentara untuk
membebaskan Aceh dari GAM. Sejak pertengahan 70-an GAM berjuang untuk
memisahkan diri dari Indonesia.


* PEMERINTAH FILIPINA BERSEDIA BERUNDING DENGAN ABU SAYYAF

Pemerintah Filipina tampaknya bersedia berunding dengan gerakan
moslim Abu Sayyaf, yang menyandera tiga warga Amerika serta sepuluh
warga Filipina. Sampai kini Presiden Gloria Arroyo mengancam akan
memberantas para gerilyawan dengan kekerasan.

Kamis ini tentara Filipina menghimbau Abu Sayyaf menghubungi seorang
perantara pemerintah. Namun para pemberontak mengancam membunuh satu
dari tiga warga Amerika kalau pemerintah tidak menunjuk seorang
wakil.

Sementara Malaysia berfungsi sebagai perantara dalam krisis
penyanderaan ini. Tahun lalu seorang perantara Malaysia terlibat
dalam perundingan tentang pembebasan sandera Malaysia yang diculik
Abu Sayyaf.


* PUTRA MAHKOTA NEPAL MABUK KETIKA TEMBAK KELUARGANYA

Putra mahkota Nepal, Dipendra, diberitakan mabuk ketika ia menembak
mati hampir seluruh keluarga kerajaan, pekan lalu. Demikian seorang
saksi mata dalam pernyataan umum pertama sejak terjadinya insiden
tersebut. Menurut saksi mata tadi, penembakan berlangsung sekitar
satu menit. Putra mahkota menembak mati keluarganya paling tidak
dengan dua senjata api.

Ahad lalu Raja baru Gyanendra memberi pernyataan yang bertentangan.
Ia menyatakan insiden terjadi karena tembakan meletus tanpa sengaja.
Jumat besok sebuah komisi resmi akan menangani pertumpahan darah di
istana raja. Diperkirakan penyidikan akan memakan waktu tiga hari.

Masyarakat Nepal mengikuti semua ini dengan kecurigaan. Nepal
terjerumus dalam krisis akibat insiden tersebut. Di ibukota Kathmandu
pecah kerusuhan awal pekan ini, yang menewaskan dua orang.


* KONFLIK CINA-AMERIKA DIATASI

Cina menyatakan, konflik dengan Amerika Serikat tentang pesawat
pengintai Amerika, telah selesai. Kedua negara menyepakati cara
memisahkan bagian-bagian pesawat, yang kemudian diangkut kembali
dengan pesawat transpor. 1 April lalu, pesawat mata-mata ini harus
mendarat darurat di Pulau Hainan, Cina setelah bertabrakan dengan
pesawat tempur Cina.

Awak pesawat mata-mata ditahan selama 11 hari di Cina. Insiden ini
mengakibatkan krisis diplomatik. Kementerian luar negeri Cina
berharap kesepakatan tersebut akan menormalisasi hubungan kedua
negara. Hal yang sama juga dikemukakan Kedutaan Besar Amerika di
Beijing.


* AMERIKA SERIKAT BERSEDIA BERUNDING DENGAN KOREA UTARA

Amerika Serikat bersedia berunding kembali dengan Korea Utara, namun
untuk sementara pada tingkat rendah saja. Demikian tegas Presiden
Amerika Serikat, George W. Bush. Hubungan antara Amerika Serikat
serta negara komunis Korea Utara membeku sejak pelantikan Bush
sebagai Presiden. Washington terutama ingin membahas rencana rudal
Korea Utara yang menimbulkan kecaman internasional.
Di samping itu Presiden Korea Utara, Kim Jong-il mengatakan akan
memberlakukan moratorium uji-uji rudal sampai paling tidak tahun
2003.

Hubungan dingin Amerika terhadap Korea Utara menghambat upaya Korea
Selatan berdamai dengan bekas musuhnya ini . Para ahli pertahanan
menyatakan Korea Utara adalah pengekspor terpenting rudal balistik ke
antara lain Iran, Irak serta Suriah.


* INGGRIS GELAR PEMILIHAN PARLEMEN

Inggris Kamis ini mengelar pemilihan parlemen. Jajak pendapat
menunjukkan kemenangan Partai Buruh pimpinan Perdana Menteri Tony
Blair. Menurut jajak pendapat kubu konservatif mengalamai kekalahan
besar. Tetapi hasil pemilu dapat dipengaruhi jumlah elektorat yang
datang.
Rabu malam kemarin Blair menghimbau para elektorat untuk datang
memberikan suara. Hasil penyelidikan menunjuk sebagian besar
masyarakat Inggris tidak puas dengan kebijakan Blair serta
pemerintahnya tahun-tahun belakangan.
Masyarakat Inggris terutama mengecam buruknya pendidikan, pelayanan
kesehatan serta transportasi umum.
Para anggota Partai Konservatif pimpinan William Hague sangat berbeda
pendapat. Karena itu banyak pemilih partai tersebut tidak mempunyai
alternatif lain. Hasil-hasil pertama pemilu akan diumumkan Kamis
malam ini.


* IRLANDIA SELENGGARAKAN REFERENDUM PERJANJIAN NICE

Irlandia Kamis ini menyelenggarakan referendum Perjanjian Nice.
Perjanjian Nice berisi berbagai rencana reformasi yang diperlukan
untuk perluasan Uni Eropa. Jajak pendapat menunjukkan 45% masyarakat
Irlandia mendukung perjanjian tersebut, sedangkan 30% menentang.

Perluasan Uni Eropa dengan negara-negara anggota baru dari  Eropa
Timur akan terhambat, kalau masyarakat Irlandia menolak Perjanjian
Nice.

Perdana Menteri Irlandia, Bertie Ahern menghimbau para pemilih
mendukung perjanjian tersebut. Ahern menegaskan hasil referendum
tidak hanya berdampak bagi empat juta warga Irlandia, namun juga bagi
500 juta warga Eropa lain.


* MAKEDONIA SERANG WARGA ETNIK ALBANIA

Warga Yugoslavia di Makedonia menyerang warga etnik Albania di kota
Bitola, Makedonia Barat Daya. Saksi mata menyatakan warga Makedonia
membakar barang milik warga Albania. Puluhan toko dan sebuah mesjid
terbakar. Paling tidak tiga orang terluka. Serangan tampaknya adalah
pembalasan atas tewasnya tiga militer Makedonia dari Bitola. Militer
tersebut tewas akibat pertikaian di Makedonia Utara.

Uni Eropa serta Amerika Serikat mengecam rencana Perdana Menteri
Makedonia, Ljubco Georgievski karena memberlakukan keadaan darurat,
yang memungkinkan mobilisasi umum. Koordinator Luar Negeri Uni Eropa,
Javier Solana menyatakan tidak mendukung rencana Georgievski karena
bisa menimbulkan kekerasan baru.


* PHILIP MORRIS HARUS BAYAR GANTI RUGI TIGA MILYAR DOLAR

Perusahaan rokok, Philip Morris harus membayar ganti rugi sebanyak
tiga milyar dolar kepada seorang perokok Amerika . Ini adalah ganti
rugi terbesar yang pernah dibayar pabrik rokok. Richard Boeken, 56
tahun yang menderita kanker mengatakan perusahaan tersebut tidak
memperingatkan risiko kesehataan produk-produk Philip Morris,
termasuk merek rokok Marlboro. Juri menetapkan Philip Morris bersalah
atas antara lain melakukan penipuan, berkomplot dan kelalaian.
Menurut Philip Morris ganti rugi yang harus dibayar terlalu tinggi
dan akan naik banding. Selama 40 tahun, Boeken merokok dua bungkus
Marlboro sehari.


* SOAL MUTASI DALAM TUBUH TNI: MASIH ADAKAH PERWIRA PENDUKUNG GUS
DUR?

Intro: Pergantian kabinet konon akan berlanjut. Setelah dicopotnya
Susilo Bambang Yudhoyono dari jabatan Menko Polsoskam, jelas karena
ia berusaha mencapai kompromi dengan musuh bebuyutan Gus Dur yaitu
ketua MPR Amien Rais, kini pergantian itu akan dilanjutkan dalam
tubuh Angkatan Darat. Latar belakangnya, apalagi kalau tekad Gus Dur
untuk tetap memaklumkan hukum darurat sipil, sambil membekukan
DPR/MPR dan menyerukan pemilihan kilat. Cuma sangat dipertanyakan
adakah kalangan dalam TNI yang mendukung kehendak sang presiden kyai
ini. Kalau pun ada berpengaruhkah para perwira ini mendukung Presiden
Abdurrahman. Di lain pihak pendirian sang presiden sendiri konon
terus berubah-ubah. Koresponden Syahrir mengirim laporan berikut dari
Jakarta:

Harian Berita Buana kemarin menurunkan berita utama bahwa formasi
pimpinan TNI akan dirombak untuk mendukung dekrit yang akan
dikeluarkan dalam waktu dekat. Panglima TNI Widodo AS akan naik
menjadi Menteri Pertahanan menggantikan Mohamad Mahfud yang akan
mengundurkan diri. Berita ini jauh berbeda dengan desas-desus
sebelumnya bahwa Prabowo Subiantolah yang akan menggantikan Mahfud
MD. Isu ini diperkuat oleh rencana pengangkatan Farid Prawiranegara
sebagai Sekretaris Kabinet menggantikan Marsilam Simanjuntak. Konon,
jabatan Panglima TNI selanjutnya akan dipercayakan kepada Agus
Wirahadikusumah. Sementara jabatan akan KASAD dipercayakan kepada
Ryamizard Ryacudu yang akan merangkapnya dengan jabatan Pangkostrad.
Isu ini jelas kurang begitu meyakinkan jika diperhatikan ucapan Menko
Polsoskam sebelumnya bahwa dengan mengeluarkan dekrit bukan cara
politik yang tepat untuk mengatasai  konflik politik sekarang ini.
Agum Gumelar menilai situasi saat ini tidak mendukung bagi berlakunya
sebuah dekrit. "Dekrit itu bukan pilihan bagi saya", katanya Rabu
lalu.

Tetapi sikap Agum bukanlah jaminan karena Gus Durlah yang menentukan
keluar tidaknya suatu dekrit. Berbeda dengan Soeharto atau Habibie,
Gus Dur bisa berubah setiap jam. Gus Dur semula diberitakan berencana
untuk memasang Letjen Johny Lumintang dalam jabatan KSAD, kemudian
berubah menjadi calon Panglima TNI. Lalu mundur lagi. Padahal ketika
Johny Lumintang didatangi para jenderal, di antaranya Wakasad Kiki
Syahnakri dan kemudian oleh kelompok Pepabri yang diketuai Try
Sutrisno, Johny menurut suatu sumber sudah menyatakan bahwa biar pun
sehari saja ia menjabat KSAD ia akan menjalankan perintah itu karena
ia selalu taat kepada atasannya. Tetapi Gus Dur ternyata takut dan
mundur lagi. Ia lebih percaya pada Susilo Bambang Yudhoyono. Namun
maklumat yang diberikannya kepada Susilo Bambang Yudhoyono tidak
dimanfaatkan oleh Susilo. Padahal Gus Dur sudah berharap tentara akan
mengambil alih kekuasaannya, kata seorang  yang dekat dengan Gus Dur.
Karena itu ia pun mengganti SBY dengan Agum Gumelar.

Dan apa pun yang akan dikatakan Agum, Presiden ini akan meneruskan
rencananya untuk mengumumkan dekritnya. Entah itu keadaan darurat
atau pembubaran parlemen. Tetapi benarkah Gus Dur akan melaksanakan
rencana itu? Seorang temannya yang sering berdiskusi dengan Gus Dur
meragukan hal itu. Gus Dur seolah-olah tidak sadar bahwa kekuasaannya
tinggal tujuh minggu saja. Setiap hari ia berubah pikiran, ia selalu
pengaruhi oleh menteri-menteri yang anti dekrit. Padahal perhitungan
sudah dimulai. Dan Megawati sudah tak dapat dipengaruhi lagi karena
ia sudah mantap dalam sikapnya menggolkan Sidang Istimewa MPR dan
menggantikan Gus Dur secara Konstitusional. Ia pun percaya bahwa TNI
dan Polri utamanya Ryamizard akan mendukungnya pada saat-saat yang
menentukan.

Sehubungan dengan itu perlu diketahui latarbelakang apel pasukan
Polri dan TNI di Monas baru-baru ini yang menekankan akan mengamankan
Sidang Istimewa MPR mendatang. Memang  dorongan faktor-faktor
obyektif yang amat kuat tidak dapat dirubah hanya karena ada
keinginan subyektifnya Gus Dur dan pendukungnya, kata seorang
pengamat. Saat ini nampaknya seratus perwira semacam Ryamizard dan
Agus Wirahadikusumah pun sudah tidak bisa menyelamatkan Gus Dur.
Presiden ini terlambat mengikuti keinginan rakyat yang mau segera ada
perubahan-peruban mendasar supaya kerusakan semua bidan dapat segera
diatasi. Gus Dur pikir dengan pelbagai manuver, silaturahmi dan lobby
ia bisa mengatasi persoalan bangsa. Tetapi nyatanya ia tidak bisa
bermanuver membereskan masalah KKN di tubuh pemerintahan, masalah
disintegrasi, masalah pembangkangan aparat, sistem
perusahaan-perusahaan negara atau BUMN. Demikian pula dengan
silaturahmi dan bermanuver ia tidak bisa menstabilkan keadaan di TNI
dan Polri. Apalagi sistem keuangan dan perbankan mau pun sistem
kehakiman.


* SYUKURAN KARENA MARZUKI DARUSMAN DIGANTI

Hengkangnya Marzuki Darusman dari Kejaksaan Agung, bagi sekelompok
orang, merupakan hal yang patut disyukuri. Salah satu kelompok yang
hari ini membuat syukuran itu adalah ICW, Indonesian Corruption
Watch. Berikut koordinator ICW, Teten Masduki kepada Radio Nederland:

Teten Masduki [TM]: Bukan berpesta, kita tumpengan kecillah. Ini
suatu syukuran. Karena biasanya orang syukuran pada saat ada
kebahagiaan. Tapi memang kita berbahagia karena ada perjanjian
Marzuki yang sejak lama kita usulkan.  Kenapa kita syukuri? Karena,
Marzuki ini titik terlemah dari pemerintahan Gus Dur, dan menjadi
penghalang dalam pemberantasan korupsi. Nah kita konsen dalam
pembarantasan korupsi. Karena itu penggantian Marzuki pengangkatan
Pak Lopa ini memberikan satu harapan untuk pemulihan hukum dalam
pemberantasan korupsi. Meskipun kita tahu pemerintahan sekarang
mungkin telah menghitung hari. Tapi saya percaya Pak Lopa dalam waktu
singkat bisa membangun rasa kepercayaan masyarakat untuk penyidikan
kejaksaan.

Radio Nederland [RN]: ICW dari segi tertentu menaruh harapan yang
cukup besar ya kepada Pak Lopa. Benar demikian?

TM: Ya, kita berharap besar kepada Pak Lopa karena ada dua alasan.
Pak Lopa ini kan terkenal memiliki integritas yang bisa diyakini,
baik dari aparat kejaksaan, maupun ketika menjadi Komnas HAM. Lalu
kita bisa melihat bahwa Pak Lopa ini juga bagian daripada internal
kejaksaan. Karena itu saya kira Pak Lopa akan sangat tepat untuk
memulai membersihkan kejaksaan. Karena mungkin dalam waktu singkat
Pak Lopa tidak bisa kita harapkan terlalu banyak untuk memberantas
korupsi. Tapi paling tidak dalam waktu hitungan hari ini Pak Lopa
bisa membersihkan kejaksaan, termasuk juga membangun kultur
independency kejaksaan terhadap policy.

RN: Dengan keberangkatan Marzuki Darusman dari Kejaksaan Agung, yang
sekarang diganti oleh Baharuddin Lopa, pekerjaan-pekerjaan rumah apa
saja yang ditinggalkan Marzuki Darusman kepada Baharuddin Lopa?

TM: Ya saya kira pertama pekerjaannya adalah banyak kasus korupsi,
mega korupsi,  yang sampai sekarang tidak jelas cenderungannya. Ada
yang sudah di-SP3-kan, tanpa didukung alasan yang tepat. Ini, saya
kira Pak Lopa harus punya satu prioritas untuk menuntaskan
kasus-kasus korupsi. Tentu saja banyak kasus korupsi yang harus
ditangani, tapi kalau semuanya dalam waktu singkat, dalam waktu
bersamaan, saya kira juga akan memacetkan kejaksaan. Karena itu harus
ada prioritas. Nah prioritas saya adalah yaitu menangani kasus-kasus
korupsi besar yang mudah untuk diseret ke pengadilan dari segi bukti
cukup memadai. Dan ini harus dikaitkan dalam konteks penyehatan
ekonomi dan pemulihan penegakan hukum, supaya tidak masuk dalam
perangkap wacana yang sudah dibangun sekarang ini, seolah-olah Lopa
ini mau menyeret koruptor yang menjadi musuh politiknya Gus Dur.
Sebab wacana ini jelas menyudutkan Pak Lopa untuk ya, yang bisa
mengurangi independencynya. Nanti akan rikuh,  kalau harus mengadili
korupter keperadilan kalau toh misalnya ini berkait dengan pelakunya
menjadi abreviasi politik misalnya menentang Gus Dur atau lawan
politiknya Gus Dur.

Demikian Teten Masduki, koordinator ICW.


---------------------------------------------------------------------
Radio Nederland Wereldomroep, Postbus 222, 1200 JG Hilversum
http://www.ranesi.nl/
http://www.rnw.nl/

Keterangan lebih lanjut mengenai siaran radio kami dapat Anda
peroleh melalui
[EMAIL PROTECTED]

Copyright Radio Nederland Wereldomroep.
---------------------------------------------------------------------

Kirim email ke