Title: Message
hasilnya berupa cube data seismik A dan B. Lalu saya slice keduanya dan diambil zona interestnya di sekitar horizon, untuk selanjutnya ini digunakan sebagai input data real lalu dicrossplot membentuk cluster sperti yang Bapak bilang, di mana hasil crossplot P&G dari simulasi sumur sebagai model yang akan diaplikasikan pada crossplot data real ini. Mungkin singkatnya saya akan melakukan overlay antara "crossplot P&G data real VS crossplot P&G data model" dengan cara mengalikannya dengan suatu skalar 
 
== ndak cukup dgn mengalikan dgn skalar, mesti dilihat dulu apakah background trendnya sudah sama,
kalau belum sama, sebaiknya di-rotate.
 
 Nah, permasalahannya sussahh banget overlaynya Pak, Bu... ada ide saya harus mengutak-utik apa?:) sekarang ini saya sedang mencoba merubah2 metoda slicingnya, sudutnya dan memberi gain pada amplitude data realnya. Mohon informasinya, terima kasih. Saya senang membaca diskusi di forum  
 
== memberi gain pada amplitude data real?
ehemmm....setahu saya, AVO punya penyakit alergi dgn yg namanya gain,
jadi sebaiknya tidak dipakai.
 
--
pta

Kirim email ke