Stefanus A Wartono wrote:
Budi Rahardjo wrote:

> Anyway, kita masih belum menemukan solusi untuk koperasi.
> Alternatif:
>
> - buat domain sendiri (masalah terkait: ada berapa banyak
>   kemungkinan yang daftar? seperti contoh warnet yang
>   memiliki domain war.net.id ternyata tidak banyak yang
>   menggunakannya. Apakah koperasi demikian juga?
>   Lantas apa nama subdomain yang cocok untuk koperasi?
>   coop.id? kop.id?)
>

Saya YAKIN belum saatnya karena pasti cuma 1 - 2 saja yang akan buat
sehingga akan bernasib sama, atau bahkan lebih kurang dari war.net.id

[rr] Pak Budi ,Marno dan pak Stef,  Kebetulan sampai hari ini saya masih melakukan tugas sebagai admin war.net.id  sementara bersama pak Koro ( teknis war.net.id )

- Menurut saya jumlah war.net.id domain registrer  kalau hanya dilihat angkanya yang mendaftar memang masih sedikit , namun kalau kita perhatikan sbb:
1. statistik internet user juga sekitar 2% dari jumlah penduduk... ini sedikit atau banyak ?
2. jumlah pendaftar co.id yang cuma bilangan ribuan( 9K )  juga sebetulnya tidak lebih dari 1% dari jumlah perusahaan (pt/firma..etc..) yang ada diIndonesia. menurut saya juga masih terlalu sedikit.
3. atau bandingkan jumlah registered merek dengan jumlah web.id misalnya juga sangat sedikit.

jadi jumlah dari registrant war.net.id yang cuma 102 itu sekitar 102/4000 warnet tahun 2002 ini atau lebih dari  2.5%  jumlah warnet yang ada.

Membandingkan   jumlah  jangan cuma dilihat dari jumlah angka absolutenya saja tapi  harus juga melihat density atau populasinya juga sehingga membandingkannya adalah apel dengan apel.

Mengenai jumlah populasi koperasi  saya belum punya datanya tapi kalau jumlah populasi UKM versi bisnis Indonesia ada 30 juta an. Tapi prediksi saya juga tidak akan banyak , jadi sebaiknya sih digabungkan di co.id saja ... kalau mau efisien...karena sudah jelas menurut UU adalah sama sama badan usaha.

Note: Kalau mau banyak memang harus lebih sering promosi dan sosialisasi..:-)

Salam, Rudy Rusdiah - apwkomitel ( asosiasi pengusaha warnet http://www.apwkomitel.org )
 
 
 
 
 
 
 
 

 

> - Mengubah aturan co.id dengan memperbolehkan koperasi.
>   (Masalah terkait: tata cara pendaftaran *nama* koperasi
>   itu bagaimana? apakah ada kensinkronan tentang nama
>   perusahaan dengan nama koperasi? bagaimana mengatasi
>   domain dispute yang mungkin terjadi antara koperasi
>   dan PT?)
>

Saya usul masukkan saya ke co.id dengan ketentuan ditambah kode mis:
maju-kop.co.id atau dibalik kop-maju.co.id. boleh juga dipanjangi jadi
koperasi-maju.co.id, atau maju-koperasi.co.id

> - menggunakan web.id dan/atau or.id
>   (Masalah terkait: kurang populernya web.id dan or.id)
>

Ini yang paling mudah, tinggal pakai web.id atau or.id.
Kalau memang sudah punya homepage di domain apa pun juga kalau memang
"hidup" dicari di google pun pasti dapat.

--
Stefanus A Wartono
mailto:[EMAIL PROTECTED]
mailto:[EMAIL PROTECTED]

_______________________________________________
Idnic mailing list
[EMAIL PROTECTED]
http://www.idnic.net.id/cgi-bin/mailman/listinfo/idnic

-- 
Mailing List [EMAIL PROTECTED] - Association http://www.apwkomitel.org
http://www.indopc.com (MicronicsInternusa & AsriCitra Pratama)  
http://www.milenia.net Where the EGeneration @ (Millenia Net Cafe)
 


Kirim email ke